Review: Mamonde Everyday Sun Stick, Sunscreen untuk Kulit Berminyak
Sunscreen atau tabir surya sangat penting untuk melindungi kulit dari kerusakan akibat paparan sinar matahari. Tapi tak sedikit orang masih enggan memakainya secara rutin.
Banyak faktor yang membuat orang malas memakai sunscreen setiap kali keluar rumah. Beberapa merasa sunscreen membuat kulit sangat berminyak, menimbulkan white cast (efek wajah putih seperti pakai bedak) atau makeup jadi tidak terlalu menempel.
Khususnya pada orang yang memiliki kulit berminyak, memakai sunscreen di atas makeup, menjadi tantangan tersendiri. Sebab kebanyakan sunscreen memberi efek kulit terlihat basah dan terlalu mengkilap sehingga tampak kusam.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Jika kulit kamu termasuk berminyak atau sangat mengkilap, sunscreen dari Mamonde ini bisa jadi pilihan. Mamonde Everyday Sun Stick merupakan sunscreen dalam bentuk padat atau stick yang diklaim ringan di kulit.
Sunscreen ini mengantongi perlindungan ganda terhadap sinar UVA dan UVB dengan formula SPF 50 dan PA++++. Selain itu kandungan bunga calendula juga membantu memberi kelembapan pada kulit.
Wolipop pun mencoba menggunakan sunscreen berbentuk stick ini untuk beraktivitas seharian. Saat kemasannya dibuka, stick berwarna kuning muda dan ada sedikit aroma bunga ringan.
Mamonde Everyday Sun Stick. Foto: Dok. Mamonde |
Saat dioleskan ke kulit, Mamonde Everyday Sun Stick memberikan finish matte dan memang terasa ringan. Sunscreen ini bahkan bisa menahan minyak hingga 3-4 jam setelah pemakaian. Jadi cocok dijadikan sebagai pelindung kulit maupun dasar makeup.
Namun karena bentuknya stick dan cukup padat, agak sulit memastikan apakah pengaplikasian sunscreen sudah menutupi seluruh bagian kulit wajah dan leher secara merata. Sehingga untuk memastikannya, perlu dioleskan 2-3 lapis, dan itu menyebabkan sunscreen bisa cepat habis dengan ukurannya yang hanya 20 gram.
Selain itu aplikasinya juga cukup tricky pada area dahi dahi hidung. Sebab bentuk stick yang melengkung membuatnya tidak menempel dengan sempurna pada area kulit yang permukaannya keras seperti dahi, tulang alis dan hidung.
Area mata pun tidak terjangkau jika dioleskan langsung dari kemasannya. Untuk itu kamu harus mengambilnya dengan jari tangan baru diaplikasikan di area mata. Alternatif lain, menggunakan produk sunscreen lain yang teksturnya krim atau losion di daerah mata.
Secara keseluruhan Mamonde Everyday Sun Stick bisa jadi solusi sunscreen yang nyaman dipakai khususnya untuk kulit berminyak. Tapi kamu harus ekstra teliti dan memastikan semua area kulit terlapisi sunscreen dengan benar.
Mamonde Everyday Sun Stick tersedia di toko-toko kecantikan maupun online. Kamu bisa mendapatkannya seharga Rp 235 ribu.
(hst/hst)
Home & Living
Bingung Simpan Sepatu yang Numpuk? Cek Rekomendasi Rak Sepatu Anti Debu & Hemat Tempat di Sini!
Pakaian Wanita
Nggak Perlu Mahal-Mahal Nails Art! Pakai Fake Nails Ini untuk Tampilan Kuku Lebih Cantik
Olahraga
Latihan Harian atau Game Akhir Pekan, Ini 3 Bola Voli yang Tetap Nyaman di Lapangan
Hobi dan Mainan
Commuting Tiap Hari atau Sering Butuh Fokus? Soundcore by Anker Q20i Bisa Redam Bising dan Nyaman Dipakai Seharian
Angular Bob Jadi Tren Lagi, Bob Tajam ala Victoria Beckham Kembali Populer
Jerawat Tak Kunjung Hilang? Coba 7 Rangkaian Skincare Ini
Tren Rambut 2026: Baby Bob, Model Bob Pendek yang Cocok untuk Rambut Keriting
Cara Menghilangkan Jerawat: Lakukan 3 Resolusi Kecantikan Ini di 2026
Brand K-Beauty Rilis Cleansing Pad, Cara Praktis Membersihkan Wajah
Heboh Wanita 'Nyemplung' di Kolam Tetangga Tanpa Busana, Ingin Jadi Mermaid
Potret Cantik Putri Denmark yang Viral Dijodohkan dengan Putra Donald Trump
Rompi Lepas Pasang Jadi Tren Baju Lebaran 2026, Raup Cuan Ratusan Juta
Curhat Wendy Red Velvet Makan karena Terpaksa, Bikin Fans Khawatir












































