Kategori Berita
Daerah
Layanan
Detik Network

Bukan Foundation, Ini Produk Fenty Beauty yang Paling Disukai Rihanna

Kiki Oktaviani - wolipop
Rabu, 08 Nov 2017 14:49 WIB

Anda menyukai artikel ini

Artikel disimpan

Foto: Pascal Le Segretain/Getty Images
Jakarta - Rihanna merilis 40 warna foundation dalam lini kosmetiknya Fenty Beauty. Foundationnya tersebut jadi viral karena memiliki banyak pilihan warna dan hasilnya jadi flawless di wajah. Alas bedak tersebut laku keras hingga warna-warna gelap foundationnya sudah habis terjual.

Meski foundationnya yang sempat jadi viral, ternyata Rihanna sendiri paling suka dengan produk highlighternya. Fenty Beauty memiliki highlighter dengan nama Killawatt. Killawatt menjadi produk kosmetik yang saat ini paling diandalkan oleh Rihanna.

"Aku suka highlighter Killawatt karena kamu bisa menggunakannya berbagai cara. Aku menggunakannya di mata, pipi dan tubuh. Dipakai sangat halus dan aku suka dengan teksturnya yang sangat bagus, hampir seperti liquid. Plus sangat berkilau. Ada juga berbagai pilihan warna," kata Rihanna dalam wawancaranya dengan InStyle.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Bicara soal 40 warna foundation, Rihanna sendiri punya alasan mengapa dia tak tanggung-tanggung langsung merilis puluhan warna. Hal itu karena semua bisa jadi cantik dan berhak mendapatkan warna foundation yang tepat, sekalipun warna kulit gelap.

"Sebagai wanita berkulit gelap, aku sangat terkesan dengan banyaknya pilihan warna foundation. Karena seringnya, brand makeup membuat wanita kulit coklat merasa digantungkan. Hal itulah yang sangat penting untukku. Aku ingin semua orang merasa dianggap," kata Rihanna.

Penyanyi asal Barbados tersebut pun menceritakan momen pertama kali saat dia mencoba pakai foundation. Saat itu dia masih remaja yang mengikuti kontes kecantikan. Didandani oleh sang ibu, Rihanna sangat takjub dengan efek foundation di wajahnya.

"Aku sangat menyukainya. Wajahku seperti di Photoshop. Aku suka dengan makeupku seperti kulitku yang jadi bagus," lanjut Rihanna lagi. (kik/kik)

Anda menyukai artikel ini

Artikel disimpan

Artikel Fokus Selanjutnya
Artikel Terkait
Detiknetwork
Hide Ads