Kategori Berita
Daerah
Layanan
Detik Network

Canmake, Brand Makeup Favorit Asal Jepang Hadir di Indonesia

Rahmi Anjani - wolipop
Rabu, 05 Agu 2015 17:38 WIB

Anda menyukai artikel ini

Artikel disimpan

Foto: Rahmi Anjani/Wolipop
Jakarta - Riasan wajah imut dan natural ala Jepang cukup digemari wanita Indonesia. Bagi Anda yang juga suka menerapkannya, satu lagi merek kosmetik yang bisa jadi pilihan. Canmake, brand make-up favorit asal Negeri Sakura kini hadir di Indonesia. Merek yang telah berusia 30 tahun tersebut menawarkan serangkaian produk berkualitas mulai dari BB Cream, liquid eyebrow, hingga brush.

Di Indonesia, Canmake sebenarnya sudah tersedia sejak akhir 2014. Mendapat respon yang cukup positif, ‎merek tersebut akhirnya meresmikan kehadirannya. Canmake pun siap menawarkan tema make-up kawaii (yang berarti cantik, baik, atau manis) khas Jepang dan harga terjangkau yang tidak berbeda jauh dengan di negara asal.

"Sudah banyak beauty enthusiast yang beli Canmake di negara tetangga, online, atau di Jepang langsung. Sekarang kita tidak perlu kesulitan mencarinya, karena sudah hadir di Indonesia," ungkap ‎Christine Victoria selaku Assistant Brand Manager Canmake Indonesia ketika konferensi pers di Djakarta Theatre, Thamrin, Jakarta Utara, Rabu (4/8/2015).

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Baca juga: 50 Inspirasi Gaya Hijab Selebgram https://wolipop.detik.com/thespotlight/gayahijabselebgram/

Dilihat dari tema make-up dan bentuk kemasan, Canmake terkesan diperuntukkan untuk ‎remaja atau wanita muda yang senang berdandan imut. Namun Christine mengatakan jika Canmake tidak mengenal generasi. Menurutnya, produk-produk tersebut pantas dikenakan untuk remaja yang baru mengenal make-up, wanita karier, bahkan penata rias profesional. Hal serupa juga diungkapkan salah satu konsultan kecantikan Canmake yang menyatakan jika produk ini pantas untuk siapa saja yang senang merias wajah secara lembut atau natural.

Make-up kawaii menjadi salah tema andalan‎ Canmake. Kunci dari make-up ini adalah riasan yang mulus namun natural dan aksentuasi blush on. Kaori Anzai selaku Overseas Sales Manager pun mengajak para wanita Indonesia untuk mencoba gaya riasan seperti itu.

"Saya perhatikan orang Indonesia suka riasan mata yang berat. Kalau orang Jepang suka pakai blush on di pipi. Itu bisa menunjukkan kesan lugu dan seksi di waktu yang sama. Mudah-mudahan Canmake bisa menambahkan sedikit sisi menyenangkan dalam hidup Anda," kata Kaori.

‎Jangkauan harga Canmake tidak terlalu mahal yakni berkisar dari Rp 88 ribu hingga Rp 278 ribu. Rp 88 ribu dibandrol untuk pensil alis sementara Rp 278 ribu diberikan pada alas bedak. Selain itu, adapun eyeliner spidol seharga Rp 178 ribu. Lipstik bisa didapatkan dengan Rp 128 ribu. Bedak dapat dibeli seharga Rp 238 ribu. Lalu brush dijual Rp 178 ribuan.

Produk-produk tersebut sudah tersedia di Guardian, Central Department Store, Aeon Mall, Star Department Store, dan Beauty Couture, Mall Kelapa Gading 3, Jayanata Beauty Plaza Mawar dan beberapa situs belanja online.

(ami/aln)

Anda menyukai artikel ini

Artikel disimpan

Artikel Fokus Selanjutnya
Artikel Terkait
Detiknetwork
Hide Ads