Wanita Ini Tetap Punya Perut Six Pack Meski Hamil 6 Bulan
Anggi Mayasari - wolipop
Rabu, 19 Jul 2017 06:42 WIB
Jakarta
-
(agm/kik)
Biasanya wanita hamil yang memiliki usia kandungan enam bulan memiliki perut yang sudah membesar dan membuncit. Namun model cantik lingerie ini masih memiliki otot perut six pack meskipun dirinya telah hamil 25 minggu.
Sarah Stage kerap kali memposting foto diri yang memperlihatkan perut six pack di akun Instagramnya. Sarah saat ini tengah mengandung anak keduanya, namun dengan perut kotak-kotak yang dimilikinya itu, wanita berusia 33 tahun ini tak terlihat seperti tengah hamil.
Setelah melewati kehamilan pertama dan melahirkan bayi tampan tiga tahun lalu, Sarah tetap saja terlihat seksi dengan otot perut six packnya. Tak heran jika banyak netizen yang mempertanyakan bentuk perutnya pada kehamilan keduanya ini. Mereka tak percaya bagaimana di usia kandungan yang telah memasuki enam bulan itu perutnya masih saja terlihat rata dengan tonjolan otot yang menakjubkan.
"Ini serius kamu hamil? Bagaimana bisa kamu hamil tapi tidak ada benjolan," tulis salah satu netizen di kolom komentar Instagram Sarah Stage.
Sarah juga sering kali mengunggah video saat melakukan olahraga yang melatih otot di sekitar area perut seperti plank dan ab crunches meskipun dirinya tengah hamil. Kebiasaannya berolahraga dalam kondisi hamil inipun kerap kali mendapat komentar negatif dari para warganet.
"Kamu bisa saja menyiksa bayimu," komentar netizen.
Namun wanita berusia 33 tahun ini mengungkapkan bahwa bayinya baik-baik saja berada di perutnya. Tak hanya itu, Sarah juga menjelaskan bahwa olahraga yang dilakukannya ini tetap aman untuk bayinya.
"Dokter saya telah memberi tahu bahwa itu baik-baik saja untuk terus berolahraga saat hamil, tapi jika Anda menginginkannya juga tolong hubungi dokter Anda terlebih dahulu karena setiap orang berbeda-beda," tulis Sarah.
Sarah Stage kerap kali memposting foto diri yang memperlihatkan perut six pack di akun Instagramnya. Sarah saat ini tengah mengandung anak keduanya, namun dengan perut kotak-kotak yang dimilikinya itu, wanita berusia 33 tahun ini tak terlihat seperti tengah hamil.
Foto: Dok. Instagram sarahstage |
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Foto: Instagram/Sarah Stage |
"Ini serius kamu hamil? Bagaimana bisa kamu hamil tapi tidak ada benjolan," tulis salah satu netizen di kolom komentar Instagram Sarah Stage.
Sarah juga sering kali mengunggah video saat melakukan olahraga yang melatih otot di sekitar area perut seperti plank dan ab crunches meskipun dirinya tengah hamil. Kebiasaannya berolahraga dalam kondisi hamil inipun kerap kali mendapat komentar negatif dari para warganet.
"Kamu bisa saja menyiksa bayimu," komentar netizen.
Namun wanita berusia 33 tahun ini mengungkapkan bahwa bayinya baik-baik saja berada di perutnya. Tak hanya itu, Sarah juga menjelaskan bahwa olahraga yang dilakukannya ini tetap aman untuk bayinya.
"Dokter saya telah memberi tahu bahwa itu baik-baik saja untuk terus berolahraga saat hamil, tapi jika Anda menginginkannya juga tolong hubungi dokter Anda terlebih dahulu karena setiap orang berbeda-beda," tulis Sarah.
Home & Living
Tidur Jadi Lebih Nyaman! Kasur dari Turu Lana Ini Bikin Tidur Kamu Makin Berkualitas!
Home & Living
Lovise Sofa Anna Tierslice, Sofa Estetik yang Bikin Ruangan Kamu Seperti di Internet!
Health & Beauty
Sering Pegal dan Cepat Capek? Review Swisse Ultiboost Calcium & Vitamin D untuk Kesehatan Tulang
Fashion
Bikin Kamu Tampil Keren dan Tetap Nyaman dengan Pilihan Sepatu Ini
Artikel Terkait
ARTIKEL LAINNYA
Tak Hanya Minyak Berlebih, Ini Penyebab Jerawat di Wajah
Kenali Jenis-Jenis Jerawat dan Cara Merawatnya dengan Tepat
Tren 'Ozempic Body' Makin Ekstrem, Kini Beralih ke Pengangkatan Tulang Rusuk
6 Tren Diet yang Viral dan Populer Sepanjang 2025
6 Bulan Diet Ayam Rebus, Influencer Ini Nyaris Kehilangan Nyawa
Most Popular
1
Potret Celine Evangelista Umrah Bareng Anak, Cantik Natural Tanpa Makeup
2
5 Benda yang Layak Dibeli untuk Oleh-oleh saat Traveling
3
Di Balik Status Miliarder Beyonce, Upah Buruh Brand Fashionnya Cuma Rp 8 Ribu
4
Tatiana Kennedy Meninggal di Usia Muda, Drama Keluarga Kennedy Terkuak
5
Cegah Retur Nakal, Penjual Online Pakai Label Unik Mouse Pad-Pakaian Dalam
MOST COMMENTED












































Foto: Dok. Instagram sarahstage
Foto: Instagram/Sarah Stage