Mengerikan, Waxing Bikini Bisa Picu Herpes
Dona Rema - wolipop
Kamis, 01 Agu 2013 09:36 WIB
Jakarta
-
Waxing bikini sudah menjadi bagian dari lifestyle. Tren cukur bulu di area kemaluan ini pun semakin banyak diminati oleh wanita. Apakah Anda salah satunya?
Menghilangkan bulu di area sensitif ini biasanya menggunakan lilin atau wax. Proses menghilangkan bulu-bulu yang mengganggu ini pun tak lama, bahkan kurang dari dua jam.
Tapi ternyata, seiring dengan meningkatnya pengguna waxing bikini, peningkatan penyakit infeksi kulit pun terus meningkat. Dikutip dari The Sun, baru-baru ini di Amerika Serikat, seorang wanita dilarikan ke rumah sakit karena mengalami infeksi kulit dan demam yang tinggi. Setelah ditelusuri, hal ini terjadi setelah ia melakukan waxing bikini.
Tak hanya itu saja, ada beberapa penyakit lainnya yang kemungkinan terjadi setelah melakukan bikini waxing, di antaranya herpes, kurap, serta selulitis. Mengerikan!
Herpes merupakan infeksi jangka panjang yang bersifat kronis. Penyakit ini menyebabkan rasa gatal pada alat kelamin. Hati-hatilah, virus herpes bisa masuk ke dalam tubuh Anda melalui luka di kulit yang rusak.
Kalau kurap, bentuknya itu seperti cincin. Biasanya menciptakan ruam merah di kulit. Penyakit ini diakibatkan oleh jamur. Bahanya, penyakit ini bisa menular. Sedangkan selulitis, merupakan infeksi bakteri. Ini sangat berpotensi mengancam kulit dan jaringan di bawahnya.
Jadi saat akan melakukan waxing, yang terpenting adalah memastikan bahwa terapis membersihkan tangannya terlebih dulu. Jangan sampai terapis mencelupkan spatula ke dalam cairan lilin sebanyak dua kali, sebab ini akan memasukkan bakteri ke dalam panci.
Selain itu, terapis juga harus memiliki persediaan spatula baru untuk digunakan setiap kali dia mengoleskan lilin ke kulit Anda. Dan terakhir, mintalah pada terapis untuk memeriksa suhu lilin sebelum mengoleskannya ke kulit, untuk mencegah luka bakar.
(rma/rma)
Menghilangkan bulu di area sensitif ini biasanya menggunakan lilin atau wax. Proses menghilangkan bulu-bulu yang mengganggu ini pun tak lama, bahkan kurang dari dua jam.
Tapi ternyata, seiring dengan meningkatnya pengguna waxing bikini, peningkatan penyakit infeksi kulit pun terus meningkat. Dikutip dari The Sun, baru-baru ini di Amerika Serikat, seorang wanita dilarikan ke rumah sakit karena mengalami infeksi kulit dan demam yang tinggi. Setelah ditelusuri, hal ini terjadi setelah ia melakukan waxing bikini.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Herpes merupakan infeksi jangka panjang yang bersifat kronis. Penyakit ini menyebabkan rasa gatal pada alat kelamin. Hati-hatilah, virus herpes bisa masuk ke dalam tubuh Anda melalui luka di kulit yang rusak.
Kalau kurap, bentuknya itu seperti cincin. Biasanya menciptakan ruam merah di kulit. Penyakit ini diakibatkan oleh jamur. Bahanya, penyakit ini bisa menular. Sedangkan selulitis, merupakan infeksi bakteri. Ini sangat berpotensi mengancam kulit dan jaringan di bawahnya.
Jadi saat akan melakukan waxing, yang terpenting adalah memastikan bahwa terapis membersihkan tangannya terlebih dulu. Jangan sampai terapis mencelupkan spatula ke dalam cairan lilin sebanyak dua kali, sebab ini akan memasukkan bakteri ke dalam panci.
Selain itu, terapis juga harus memiliki persediaan spatula baru untuk digunakan setiap kali dia mengoleskan lilin ke kulit Anda. Dan terakhir, mintalah pada terapis untuk memeriksa suhu lilin sebelum mengoleskannya ke kulit, untuk mencegah luka bakar.
(rma/rma)
Hobbies & Activities
Isi Waktu Luang dengan Mulai Hobi Baru! 3 Perlengkapan Melukis yang Nyaman untuk Pemula
Health & Beauty
Mau Tau Rahasia Kulit Sehat & Glowing? Serum Shiseido Ultimune 4.0 Power Infusing Bisa Jadi Pilihan yang Tepat!
Elektronik & Gadget
3 Smartwatch & Smartband Terbaik untuk Aktivitas Harian, Praktis, Canggih, dan Stylish!
Hobbies & Activities
Pemain Golf Pemula Wajib Cek! Barang Esensial yang Gak Boleh Kelewatan, Mulai dari Outfit hingga Tongkat Golf
Artikel Terkait
ARTIKEL LAINNYA
Tak Hanya Minyak Berlebih, Ini Penyebab Jerawat di Wajah
Kenali Jenis-Jenis Jerawat dan Cara Merawatnya dengan Tepat
Tren 'Ozempic Body' Makin Ekstrem, Kini Beralih ke Pengangkatan Tulang Rusuk
6 Tren Diet yang Viral dan Populer Sepanjang 2025
6 Bulan Diet Ayam Rebus, Influencer Ini Nyaris Kehilangan Nyawa
Most Popular
1
Dipaksa Hemat, Istri Syok Tahu Suami Diam-diam Punya Tabungan Ratusan Juta
2
Ramalan Zodiak 3 Januari: Capricorn Banyak Godaan, Pisces Perlu Waspada
3
Tipe-tipe Zodiak Saat Musim Hujan, Kamu Tim Rebahan atau Tetap Aktif?
4
Ramalan Zodiak Cinta 3 Januari: Taurus Lebih Hangat, Gemini Harmonis
5
Larangan Jadi Istri Miliuner Dubai, Tak Boleh Kerja Hingga Punya Teman Pria
MOST COMMENTED











































