Kategori Berita
Daerah
Layanan
Detik Network

Say Goodbye To Jersey Bola! Jersey Basket Kini Jadi Tren Selebriti

Alissa Safiera - wolipop
Rabu, 31 Jul 2013 14:15 WIB

Anda menyukai artikel ini

Artikel disimpan

Ist.
Jakarta - Banyak kita lihat para wanita tampil dengan jersey tim bola favorit, entah itu kembar dengan pasangan atau tidak. Tapi kini, jersey bola tampaknya bukan pilihan untuk tampil gaya ala fashionista. Para selebriti berikut menunjukan, kini jersey basketlah yang jadi kunci untuk tampilan sporty dan tetap stylish. Jadi, tinggalkan jersey bola Anda, dan mulailah berburu jersey basket tim ternama dunia.

1. Miley Cyrus

Miey Cyrus memamerkan kaki jenjangnya dengan memakai celana super pendek dan jersey Chicago Bulls nomor 23. Untuk penampilannya yang sporty, pelantun 'We Can't Stop' itu juga menambahkan topi yang dipakai terbalik. Miley juga mengenakan strappy heels bergaris yang matching dengan warna jersey agar tampilannya tidak terlalu tomboy.

2. Cara Delevingne

Model dengan alis tebal, Cara juga ikut membuat jersey basket jadi tren. Namun model asal Inggris itu memotong jersey miliknya menjadi crop top untuk memamerkan perutnya yang rata. Padanan Cara tampak kasual namun tetap keren, karena celana krem dengan list hitam dipinggirnya, dan juga sneakers.

3. Rihanna

Penyanyi yang selalu tampil nyentrik dengan segala item fashion yang ia kenakan, Rihanna juga mengenakan jersey basket saat bersantai dengan teman-temannya. Namun ia memilih jersey Mustang dengan size lebih besar, sehingga bisa dijadikan terusan tanpa harus pakai celana lagi. Sebelumnya ia juga pernah mengenakan jersey Ottawa Senator yang dipadukan dengan strappy heels metalik dari Tom Ford.

4. Jourdan Dunn

Artis dan model, Jourdan Dunn juga fans dari tim Bulls. Sama seperti Riri, ia juga menjadikan jersey sebagai dress. Ia melengkapi penampilan sporty nya dengan topi hitam yang dipakai terbalik. Jersey tanpa lengan ini memang cocok dikenakan untuk musim panas seperti sekarang.
(asf/asf)

Anda menyukai artikel ini

Artikel disimpan

Artikel Fokus Selanjutnya
Artikel Terkait
Detiknetwork
Hide Ads