Mahitala Rayakan Batik Warisan Maestro, Elegansi Tradisi di Panggung Modern
Iwan Tirta Private Collection mempersembahkan peragaan bertajuk 'Mahitala' di St. Regis Jakarta, pada Kamis (21/11/2024). Koleksi ini kembali mengangkat keindahan dan keragaman seni batik sebagai penghormatan terhadap warisan maestro legendaris, Iwan Tirta.
Kata 'mahitala' dalam bahasa Sanskerta yang berarti "bumi agung". Terinspirasi oleh lanskap alam dan kekayaan budaya Nusantara, tawaran kali ini menghidupkan kisah Indonesia melalui setiap motif batik yang sarat makna.
Iwan Tirta Private Collection Runway 2025 'MAHITALA' (Foto: Mohammad Abduh/detikcom) |
"Kami ingin memastikan bahwa batik tetap relevan di era modern dan menjadi simbol kebanggaan, baik di kancah lokal maupun global," ujar Rindu Melati Pradnyasmita, Head of Marketing Iwan Tirta Private Collection.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Koleksi ini menampilkan hingga 50 tampilan pakaian pria dan wanita, dengan material mewah seperti katun, sutra tenun tangan, Tencel linen, hingga sifon jacquard. Motif batik dalam koleksi ini menggambarkan kekayaan alam Indonesia, seperti burung Cendrawasih, Anggrek Hitam, hingga Anoa Sulawesi, menciptakan harmoni antara keindahan flora dan fauna khas Indonesia.
Iwan Tirta Private Collection Runway 2025 'MAHITALA' (Foto: Mohammad Abduh/detikcom) |
Untuk wanita, gaya layering dengan material organza menciptakan nuansa anggun, sedangkan pakaian pria menghadirkan celana palazzo yang modern tapi tetap menghormati unsur tradisional.
Lebih dari sekadar peragaan busana, 'Mahitala' adalah penghormatan terhadap gaya hidup Iwan Tirta yang dikenal glamor dan visioner. Acara ini disusun sebagai pengalaman intim, memungkinkan audiens menikmati setiap detail batik yang halus dan unik.
Iwan Tirta Private Collection Runway 2025 'MAHITALA' (Foto: Mohammad Abduh/detikcom) |
"Kami ingin menunjukkan bahwa batik bukan hanya kain, tetapi juga cerita yang menghubungkan masa lalu dan masa depan," tambah Rindu.
Di tengah arus cepat dunia mode, 'Mahitala' menekankan pentingnya slow fashion, dengan menghargai karya para perajin dan komunitas batik. Koleksi ini menjadi pengingat akan nilai budaya yang tidak lekang oleh waktu, sekaligus menegaskan relevansi batik di dunia modern.
Iwan Tirta Private Collection Runway 2025 'MAHITALA' (Foto: Mohammad Abduh/detikcom) |
Peragaan ini menjadi pengingat akan peran Indonesia sebagai 'bumi agung' di mana tradisi dan modernitas hidup berdampingan. Melalui koleksi 'Mahitala', Iwan Tirta Private Collection tak hanya merayakan keindahan artistik, tetapi juga menjaga nyala api warisan budaya Indonesia agar tetap bersinar di kancah global.
(dtg/dtg)
Home & Living
Bajumu Berantakan & Nggak Ada Tempat Simpan? Lemari Ini Bisa Jadi Solusinya
Pakaian Wanita
Takut Kecewa Beli Jam Murah? Ini 3 Jam Wanita yang Harganya Masuk Akal & Kualitas Premium
Pakaian Wanita
Lagi Cari Atasan Denim? Ini Rekomendasi yang Nggak Bikin Gaya Kamu Membosankan
Home & Living
Masak Enak Tanpa Ribet! Kamu Harus Lirik Philips Airfryer Low Watt Ini Untuk Jadi Andalan di Dapur
Demi Totalitas Akting, Kate Hudson Rela Nggak Skincare-an dan Naik BB 7 Kg
Rihanna Gandeng Anak Elon Musk Jadi Model Lingerie untuk Koleksi Valentine
Tas Belanja Kanvas Ini Jadi Rebutan Dunia, Ada yang Dijual Rp 160 Juta
Jaket Nicolas Maduro saat Ditangkap Jadi Sorotan, Viral Diburu Netizen
Deretan Perhiasan Mewah di Karpet Merah Critics' Choice Awards 2026
Foto: Transformasi Bradley Cooper Jadi Lebih Muda, Bikin Pangling Dikira Oplas
Most Popular: Viral Pengantin Paling Tak Bahagia, Muka Suram di Pernikahan
Ramalan Shio 2026
Rezeki Mengalir Deras! 5 Shio Paling Beruntung di Tahun 2026
Viral 'Poverty Challenge' Bikin Murka, Pamer Mi Instan di Atas Ferrari













































Iwan Tirta Private Collection Runway 2025 'MAHITALA' (Foto: Mohammad Abduh/detikcom)
Iwan Tirta Private Collection Runway 2025 'MAHITALA' (Foto: Mohammad Abduh/detikcom)