Stella McCartney Rilis Tas dari Jamur Hingga Anggur dalam Koleksi S/S 2024
Musim semi dan panas identik dengan segarnya bunga dan tanaman. Tak sedikit brand fashion yang kembali menawarkan inspirasi floral dalam koleksi terbarunya, termasuk Stella McCartney. Tapi tak hanya berupa motif atau detail, brand high end asal Inggris tersebut menawarkannya berupa material. Beberapa varian tas musim ini hadir dengan bahan jamur hingga apel yang ramah lingkungan.
Stellah McCartney dikenal sebagai salah satu pioneer dalam mengusung keberlangsungan. Jenama asuhan anak Paul McCartney itu pun masih berkomitmen untuk membuat fashion yang vegan. Dalam koleksi Spring/Summer 2024, Stella menawarkan rangkaian tas dan sepatu dengan bahan berbasis tumbuhan dan buah seperti anggur, pisang, dan jamur.
Koleksi Spring/Summer 2024 Stella McCartney Foto: Rahmi Anjani/Wolipop |
Baca juga: 5 Tren Fashion 2024 yang Wajib Dilirik |
Koleksi kali ini dinamakan 'Lady Garden'. Berbagai item fashion terinspirasi floral yang sering kali menjadi simbol kekuatan dan kegigihan wanita. Dalam koleksi yang dipamerkan di Peacock Longue, Fairmont Hotel, Jumat, (8/2/2024), bunga atau tanaman merekah tidak banyak ditemukan. Tapi elemen kebun bisa dijumpai dari warna dan material.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Sejumlah tas dan sepatu yang dihadirkan dengan nuansa warna pink blush, kecokelatan, dan biru. Adapun untuk material, selain kulit, Stella McCartney juga menghadirkan suede vegan yang mendukung keberlangsungan bumi.
Koleksi Spring/Summer 2024 Stella McCartney Foto: Rahmi Anjani/Wolipop |
Salah satu item yang jadi sorotan adalah tas Falabella. Varian ikonik Stella McCartney tersebut tersedia dengan berbagai bentuk, warna, dan ukuran. Kamu pun bisa mendapatinya tampilan klasik untuk bekerja, glamour untuk pesta hingga kasual untuk hangout. Di setiap tasnya, ada tag unik berbentuk tanaman tergantung dari material yang digunakan.
Stella McCartney yang tergabung dalam Trans Fashion Indonesia tersedia di Plaza Senayan. Berbagai pilihan tas koleksi terbaru bisa dimiliki dengan harga Rp 20 jutaan.
Koleksi Spring/Summer 2024 Stella McCartney Foto: Rahmi Anjani/Wolipop |
Fashion
Hijab Sering Melorot? 3 Rekomendasi Ciput Ini Bikin Hijab Lebih Nempel dan Nyaman Dipakai Seharian
Fashion
Lebih Bebas Gerak! Pilih Bra Tank Tanpa Kawat yang Tepat Agar Aktivitas Harianmu Jadi Lebih Nyaman
Fashion
Cari Celana yang Fit di Kaki? 3 Model Ini Wajib Masuk Wishlist di 2026!
Fashion
Nggak Perlu Waktu Lama, Pilihan Hijab Ini Bikin Sat-set dan Masih Jadi Andalan di 2026!
Deretan Perhiasan Mewah di Karpet Merah Critics' Choice Awards 2026
5 Tren Sepatu 2026 yang Bakal Booming, Terinspirasi Runway Dunia
Kontroversi Boots Rama Duwaji di Pelantikan Mamdani, Dianggap Terlalu Mewah
Hermes Birkin Dijual di Department Store, Tanda Pergeseran Dunia Luxury?
130 Tahun Monogram Louis Vuitton: Sejarah, Inovasi, dan Warisan Abadi
Penampilan Terbaru Vidi Aldiano Bikin Pangling, Kini Berkumis Tebal
Komentator Politik yang Sebut Ibu Negara Prancis Transgender Kembali Menyindir
Potret Inka Williams Model Bali Pacar Channing Tatum, Beda Usia Jadi Sorotan
Kisah Cinta Sesama Idol Jepang, Mantan AKB48 Akan Dinikahi Anggota BOYS & MEN













































