Nikahi Brooklyn Beckham, Cantiknya Nicola Peltz Bergaun Pengantin Valentino
Sabtu lalu, Brooklyn Beckham resmi menikahi Nicola Peltz di kediaman keluarga Nicola di Palm Beach, Amerika Serikat. Meski digelar di rumah, hari bahagia mereka tentu dirayakan secara meriah. Dalam foto-foto yang diunggah, Nicola Peltz pun tampak cantik dengan gaun pengantin rancangan Valentino.
Brooklyn dan Nicola membagikan potret kebahagiaan mereka. Di Instagram, wanita yang menikahi anak sulung pasangan selebriti David Beckham dan Victoria Beckham tersebut memamerkan gaun pengantin spesialnya. Mengenakan Valentino Haute Couture, busana itu sengaja dirancang tradisional dengan sedikit sentuhan unik.
pernikahan brooklyn beckham dan nicola peltz Foto: Instagram @brooklynbeckham |
"Kesederhanaan dari gaun itu membuatnya terlihat indah. Kami tidak perlu terlalu banyak detail untuk membuatnya terlihat megah jadi kami akhirnya membuang sulamannya," kata sang stylist, Leslie Fremar dilansir Vogue.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Gaun pengantin yang dibuat custom di Roma dan AS itu memang tampak klasik tanpa banyak ornamen. Namun mereka menambahkan renda Perancis pada sarung tangan Nicola yang dibuat handmade. Sedangkan bagian 'ekor' gaun dihadirkan megah sehingga terlihat seperti 'karya seni'.
Nicola sendiri mengaku tak perlu berpikir banyak saat memilih desainer Pier Paolo Piccioli dari Valentino untuk melengkapi hari pernikahannya. "Melihat semua dress-dress runway secara langsung seperti magis. Terlihat seperti lemari impian seseorang," katanya,
pernikahan brooklyn beckham dan nicola peltz Foto: Instagram @brooklynbeckham |
Penampilan Nicola Peltz ketika dinikahi Brooklyn Beckham semakin berkesan klasik karena riasannya. Ia sengaja memilih gaya 90an ala Claudia Schiffer untuk makeup dan rambut. Claudia sendiri dikatakan adalah model favorit wanita 27 tahun itu.
Tak hanya Nicola Peltz, tentu pengantin pria, Brooklyn Beckham, juga tampil spesial. Pria yang dihadiahi jaguar klasik dari ayahnya saat menikah itu mengenakan setelan jas dari Dior. Brooklyn dan Nicola pun terlihat seperti pasangan klasik Hollywood.
(ami/ami)
Kesehatan
Suplemen Harian Jaga Imun Tubuh di Tengah Aktivitas Padat! Review Swisse Ultiboost Vitamin C 1000mg
Pakaian Pria
Corduroy Jacket Jadi Outer Andalan Cowok yang Ingin Tampilan Casual Modern
Pakaian Pria
Raw Denim Bukan Cuma Tren Musiman! Investasi Celana yang Makin Lama Makin Bagus
Home & Living
Pandaoma Mesin Cuci Mini Portable, Solusi Cuci Praktis buat Hidup yang Lebih Ringkas!
Demi Totalitas Akting, Kate Hudson Rela Nggak Skincare-an dan Naik BB 7 Kg
Rihanna Gandeng Anak Elon Musk Jadi Model Lingerie untuk Koleksi Valentine
Tas Belanja Kanvas Ini Jadi Rebutan Dunia, Ada yang Dijual Rp 160 Juta
Jaket Nicolas Maduro saat Ditangkap Jadi Sorotan, Viral Diburu Netizen
Deretan Perhiasan Mewah di Karpet Merah Critics' Choice Awards 2026
7 Potret Siraman Anak Tommy Soeharto, Tata Cahyani Curi Atensi Berkebaya Floral
Foto: Transformasi Bradley Cooper Jadi Lebih Muda, Bikin Pangling Dikira Oplas
Most Popular: Viral Pengantin Paling Tak Bahagia, Muka Suram di Pernikahan
Ramalan Shio 2026
Rezeki Mengalir Deras! 5 Shio Paling Beruntung di Tahun 2026












































pernikahan brooklyn beckham dan nicola peltz Foto: Instagram @brooklynbeckham
pernikahan brooklyn beckham dan nicola peltz Foto: Instagram @brooklynbeckham