Gucci Rilis Jeans Mahal dengan Noda Rumput, Seperti Habis Dipakai Berkebun
Jeans menjadi bawahan klasik untuk dipakai di berbagai kesempatan. Sejumlah brand pun mencoba menawarkan opsi uniknya yang juga diharapkan bisa menjadi tren terbaru. Baru-baru ini, Gucci merilis jeans unik dengan detail yang tak terpikirkan sebelumnya. Item itu tampaknya terinspirasi dari aktivitas sehari-hari karena hadir dengan noda rumput seperti habis dipakai berkebun.
Gucci baru saja meluncurkan celana denim 'eco washed' dengan ilusi noda rumput di bagian paha. Brand asal Italia itu pun mengklaim celana ini hadir dengan material yang sengaja dibuat untuk terlihat bernuansa 'grunge'. Jeans noda rumput tersebut yang dijual £600 atau sekitar Rp 11 jutaan itu dirilis dalam koleksi musim gugur/semi 2020 terbaru.
Kebanyakan orang akan membeli baju yang bersih dan tampak seperti baru. Tapi sepertinya belakangan banyak brand meyakinkan sebaliknya bahwa item yang tampak usang atau bekas pakai pun terlihat stylish. Seperti yang dikeluarkan Gucci berikut di mana beberapa bagian celana punya noda kecokelatan dan kehijauan seperti penggunanya baru berkebun atau bermain di padang rumput. Tampaknya item itu terinspirasi musim semi di mana banyak orang menghabiskan waktu di luar rumah.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Jeans Gucci Foto: Gucci |
"Menyalurkan nuansa 'grunge' dalam koleksi Fall Winter 2020, celana denim berpotongan lebar ini dibuat dari katun organik yang spesial dibuat untuk terlihat seperti efek bernoda, rusak," tulisnya di website.
Gucci pun mengakui jika brand tersebut tengah mengeksplorasi gaya baru. "Gucci mengeksplorasi gaya baru pada bahan yang sudah digemari, menginterpretasikannya dengan desain baru dan teknik pencucian yang membaurkan garis antara vintage dan kontemporer,"
"Semua bahan katun organik yang tersisa dari proses pengguntingan dari produk ini akan didaur ulang menjadi material baru di bawah program Gucci Up. Bahan-bahan yang bisa fleksibel digunakan dan gaya yang cocok untuk semua orang adalah bagian dari semangat individu rumah busana kami," tambah Gucci.
(ami/ami)
Health & Beauty
Secret Garden Extrait de Parfum, Wangi Mewah yang Tahan Lama dan Bikin Kesan Lebih Berkelas!
Health & Beauty
Rambut Lebih Halus & Anti Ngembang, Ini 3 Hair Care Andalan untuk Rambut yang Susah Diatur!
Hobbies & Activities
Main Badminton Lebih Stabil, Ini Rekomendasi 3 Shuttlecock yang Nyaman Dipakai Latihan Rutin
Hobbies & Activities
American Tourister Argyle Cabin 20 Inch jadi Solusi Ringkas dan Aman untuk Travel Singkat
Jaket Nicolas Maduro saat Ditangkap Jadi Sorotan, Viral Diburu Netizen
Deretan Perhiasan Mewah di Karpet Merah Critics' Choice Awards 2026
5 Tren Sepatu 2026 yang Bakal Booming, Terinspirasi Runway Dunia
Kontroversi Boots Rama Duwaji di Pelantikan Mamdani, Dianggap Terlalu Mewah
Hermes Birkin Dijual di Department Store, Tanda Pergeseran Dunia Luxury?
Gaya Ranty Maria di Pas Foto Nikah, Tampil Natural Nyaris Tanpa Makeup
Influencer China Jadi Gelandangan di Kamboja, Terjebak Janji Manis Pacar
Jaket Nicolas Maduro saat Ditangkap Jadi Sorotan, Viral Diburu Netizen
8 Pemotretan Terbaru Audi Marissa Bareng Putranya, Anthony Xie Tak Ikut












































