Kategori Berita
Daerah
Layanan
Detik Network

Mel Ahyar Prediksi Abaya akan Lebih Populer dari Kaftan Lebaran Ini

Hestianingsih - wolipop
Kamis, 25 Jun 2015 11:23 WIB

Anda menyukai artikel ini

Artikel disimpan

Foto: Hestianingsih/Wolipop
Jakarta -

Lebaran tahun ini, masihkah busana kaftan menjadi tren? Menurut desainer Mel Ahyar, popularitas kaftan diprediksi akan menurun terutama di kalangan anak muda.

Dari pengamatan Mel, ia melihat ketertarikan akan busana kaftan mulai berkurang. Digantikan dengan siluet abaya atau jubah. Gaun panjang juga menurutnya akan banyak disukai saat perayaan Lebaran nanti.

"Tahun ini untuk kaftan nurun. Interest mulai berkurang. Jadi makanya bikin siluet abaya, jubah. Dress juga bisa jadi opsi," ujar Mel, saat ditemui di Galleries Lafayette, Pacific Place, Jakarta Pusat, Rabu (24/6/2016).

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Abaya merupakan busana berpotongan simpel dan longgar. Bentuknya seperti jubah kotak berlengan panjang yang biasa dikenakan wanita Arab Saudi. Sementara kaftan merupakan salah satu jenis tunik atau blouse panjang, terkadang juga hadir dalam bentuk terusan hingga mata kaki. Ciri khas kaftan modern adalah lengan yang melebar, dengan aksen kerut maupun draperi yang fokus di area dada.

Baca Juga: 50 Inspirasi Baju Lebaran 2015

"Makin ke sini taste-nya makin modern dan muda," tambahnya.

Namun kaftan tidak serta merta langsung 'menghilang' di perputaran tren busana Lebaran 2015. Menurutnya, busana yang sempat dipopulerkan oleh Syahrini ini masih akan ada peminatnya hanya saja lebih banyak di kalangan ibu rumah tangga atau wanita usia 40-an ke atas.

"Kaftan masih tetap mungkin untuk ibu-ibu ya. Mereka masih suka pakai. Cuma kalau yang muda-muda lihat kaftan agak bosan," tutur desainer anggota Ikatan Perancang Mode Indonesia ini.

Sementara untuk tren warna, palet pastel atau warna-warna lembut akan banyak disukai. Ada pula nuansa emas dan hitam yang cocok dikenakan saat acara silaturahmi formal.

"Tren warna lebih ke soft earthy," pungkasnya.

(hst/fer)

Anda menyukai artikel ini

Artikel disimpan

Artikel Fokus Selanjutnya
Artikel Terkait
Detiknetwork
Hide Ads