Ini Dia Koleksi Pertama Peter Pilotto untuk Target
Alissa Safiera - wolipop
Selasa, 14 Jan 2014 13:47 WIB
Jakarta
-
Akhir tahun 2013 lalu, retailer asal Amerika, Target, menggandeng desainer Inggris, Peter Pilotto untuk berkolaborasi. Pilotto yang terkenal dengan koleksi terinspirasi dari para surfer serta corak printing yang bold dan berani, telah menjadi favorit selebriti Hollywood. Sebut saja Emma Watson, Miranda Kerr, Selena Gomez, Rihanna dan masih banyak lagi.
Maka tak heran kolaborasi yang akan rilis 9 Februari 2014 ini, jadi sangat ditunggu-tunggu pecinta mode. Sebab, signature style seorang Peter Pilotto diterjemahkan dengan baik ke dalam koleksi Target yang dijual dengan harga lebih terjangkau.
Dari beberapa gambar yang telah rilis, koleksi ini sangat tepat dikenakan di musim panas. Motif bunga-bunga dan gabungan dengan printing geometris terlihat selaras beriringan. Misalnya saja setelan blazer dan celana pendek warna biru, atau setelan kemeja dan rok penuh motif berbeda, namun tetap serasi. Padanan ini bisa dikenakan untuk jalan-jalan santai, bahkan cocktail party sekalipun.
Adalagi tube dress penuh motif yang terkesan playful. Sweatshirt penuh motif juga hadir di koleksi Pilotto x Target ini. Selain busana, Pilotto juga berkreasi membuat kacamata hitam dengan frame penuh print. Adapun swimsuit, tote bag, clutch bag, serta slip-on sneakers yang semuanya mendapat signature style Peter Pilotto yang khas.
Seperti yang sudah diungkapkan sebelumnya, koleksi ini dijual dengan harga terjangkau. Dari situs Fashionista, koleksi Pilotto nantinya akan dijual di bawah US$ 60 atau Rp 720 ribuan. Selain dijual di gerai dan situs resmi Target, koleksi juga dijual di situs belanja Net-a-Porter.
Ini bukan kali pertama Target menggandeng desainer dunia untuk membuat lini dengan harga terjangkau. Sebelumnya, Target pernah berkolaborasi dengan desainer berbasis di New York, Phillip Lim. Untuk koleksi kolaborasi itu, harga yang ditawarkan bermula dari US$ 20 hingga US$ 300 atau sekitar Rp 240 ribuan hingga Rp 3,6 jutaan.
(asf/eny)
Maka tak heran kolaborasi yang akan rilis 9 Februari 2014 ini, jadi sangat ditunggu-tunggu pecinta mode. Sebab, signature style seorang Peter Pilotto diterjemahkan dengan baik ke dalam koleksi Target yang dijual dengan harga lebih terjangkau.
Dari beberapa gambar yang telah rilis, koleksi ini sangat tepat dikenakan di musim panas. Motif bunga-bunga dan gabungan dengan printing geometris terlihat selaras beriringan. Misalnya saja setelan blazer dan celana pendek warna biru, atau setelan kemeja dan rok penuh motif berbeda, namun tetap serasi. Padanan ini bisa dikenakan untuk jalan-jalan santai, bahkan cocktail party sekalipun.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Seperti yang sudah diungkapkan sebelumnya, koleksi ini dijual dengan harga terjangkau. Dari situs Fashionista, koleksi Pilotto nantinya akan dijual di bawah US$ 60 atau Rp 720 ribuan. Selain dijual di gerai dan situs resmi Target, koleksi juga dijual di situs belanja Net-a-Porter.
Ini bukan kali pertama Target menggandeng desainer dunia untuk membuat lini dengan harga terjangkau. Sebelumnya, Target pernah berkolaborasi dengan desainer berbasis di New York, Phillip Lim. Untuk koleksi kolaborasi itu, harga yang ditawarkan bermula dari US$ 20 hingga US$ 300 atau sekitar Rp 240 ribuan hingga Rp 3,6 jutaan.
(asf/eny)
Fashion
Ingin Tampil Feminin dan Lebih Stylish dengan Bawahan Rok? Cek Koleksi Menariknya di Sini!
Fashion
Pilihan Aksesori Simpel yang Bikin Gaya Kamu Terlihat Lebih Keren
Fashion
Cari Dompet Kulit Awet Biar Bisa Dipakai Lama? Produk dari ROUNN Ini Bisa Jadi Jawabannya
Health & Beauty
Dua Serum PDRN Favorit Banyak Orang, Fokus Regenerasi dan Hidrasi Kulit!
Artikel Terkait
ARTIKEL LAINNYA
Kontroversi Boots Rama Duwaji di Pelantikan Mamdani, Dianggap Terlalu Mewah
Hermes Birkin Dijual di Department Store, Tanda Pergeseran Dunia Luxury?
130 Tahun Monogram Louis Vuitton: Sejarah, Inovasi, dan Warisan Abadi
Brand Fashion Favorit Kate Middleton Terancam Bangkrut
Makna Mendalam di Balik Baju Istri Zohran Mamdani saat Inaugurasi
Most Popular
1
Potret George Clooney dan Istri yang Kini Jadi WN Prancis, Disindir Trump
2
7 Foto Mesra Manohara Dengan Pacar Baru YouTuber Asal Denmark
3
5 Minuman yang Baik untuk Kesehatan Pencernaan, Atasi Perut Kembung
4
6 Artis Libur Tahun Baru 2026 ke Luar Negeri Bareng Pacar, Makin Lengket
5
Ramalan Zodiak Pisces 2026: Kesempatan Emas Terbuka, Jangan Salah Langkah
MOST COMMENTED











































