Ohm Pawat Ngaku Jadi Pelaku Bully, Permintaan Maafnya Tuai Pro Kontra
Aktor Thailand Ohm Pawat menulis surat permintaan maaf dan mengakui rumor bullying yang menyeret namanya. Baru-baru ini, beredar rumor bahwa Ohm Pawat merundung temannya yang autis di sekolah.
Pada Selasa (3/1/2023), penggemar Ohm Pawat dihebohkan dengan cuitan seorang netizen Thailand pemilik akun Twitter @incompletekiddo. Dalam cuitannya, dia menuntut keadilan untuk temannya yang autis karena dirundung seorang aktor yang berada di bawah naungan agensi GMMTV.
Meskipun namanya tak disebutkan, Ohm Pawat diduga kuat sebagai pelaku perundungan tersebut. Sebab pemilik akun Twitter @incompletekiddo menyebut aktor Thailand yang melakukan perundungan itu bersekolah di sekolah khusus laki-laki. Selain itu, dia juga menyiramkan temannya yang autis dengan minuman soda hijau.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Nama Ohm Pawat menjadi trending topic Twitter sejak itu. Penggemar mendesak Ohm untuk menjelaskan kronologi kasusnya.
Hingga akhirnya pada Minggu (8/1/2023), Ohm Pawat angkat bicara dengan menuliskan surat permintaan maaf yang diunggah di akun Twitter-nya @ohmpawatt. Bintang drama gay Bad Buddy itu mengaku bahwa dia memang melakukan perundungan saat SMP dan sudah mendapat hukuman dari sekolah bersama teman-temannya.
Ohm Pawat Foto: dok. Instagram @ohmpawat |
"Untuk isu yang sedang beredar, aku benar-benar minta maaf karena terlambat angkat bicara karena kejadian ini juga melibatkan banyak orang. Aku mengaku bahwa aku pernah menjadi anak laki-laki yang nakal di masa kecilku. Dan dalam sebagian besar waktu, aku hanya menjadi seorang anak laki-laki seperti anak laki-laki lainnya. Seorang anak laki-laki yang sama sekali tidak tahu bahwa dia telah menyakiti seseorang di sekitarnya, tapi aku benar-benar tidak punya niat buruk terhadap mereka."
"Aku saat itu duduk di bangku SMP. Namun, aku dan teman-temanku dihukum oleh guru dan orang tua kami diminta berbicara dengan administrator sekolah karena tindakanku. Akhirnya, aku dan orang tuaku meminta maaf kepada para korban dan orang tua mereka atas kesalahanku," tulis Ohm Pawat.
Permintaan maaf Ohm Pawat menuai pro kontra karena sejumlah penggemar menunjukkan dukungan. Seperti apa? KLIK HALAMAN SELANJUTNYA.
Aktor kelahiran 22 Maret 2000 itu mengaku menyesali perbuatannya. Ohm Pawat pun meminta maaf kepada para korban yang pernah dirundungnya semasa sekolah.
"Karena kejadian ini, aku telah mempelajari pelajaran hidup yang berharga yang mengajarkan aku untuk menjadi orang yang lebih baik setiap hari. Aku menyesal jika sesuatu yang aku lakukan di masa lalu membuat luka di hati teman itu dan membuat mereka menderita."
"Aku benar-benar minta maaf dari lubuk hatiku. Kejadian ini tak akan pernah dilupakan dan aku akan merasa bersalah selamanya karenanya dan aku tidak akan pernah memaafkan diriku sendiri atas tindakan ini sekali pun dalam hidupku. Aku ingin meminta maaf kepada setiap orang yang terpengaruh oleh tindakan kekanak-kanakanku," pungkasnya.
Ohm Pawat Foto: dok. Instagram @ohmpawat |
Permintaan maaf Ohm Pawat kini menuai berangam komentar. Tak sedikit penggemar yang menganggap permintaan maafnya tidak tulus karena seharusnya disampaikan langsung kepada korban. Namun tak sedikit pula penggemar yang memihak Ohm Pawat dan memaklumi kesalahannya di masa lalu.
"kenakalan remaja? no, bro. lu udh masuk pembully wkwkwkkw gila sih bayangin korban yg trauma ngeliat lo di tv happy2 jd artis WKWK," komentar seorang netizen.
"Pawat kecil kamu nakal banget si sayang, tpi sampe skrg emg masi nakal jail bgt, semoga bisa jd pelajaran buat kmu biar bisa lebih baik lagi, tpi paw² hebat sii berani mengakui n minta maaf, dan dia jg udh di hukum gurunya n orang tua nya udh di panggil sekolah,smgt syg," timpal seorang netizen.
"sorry but ini udh fatal dan masi ada yg dukung? wkwk secara ga langsung kalian dukung pembullyan gt? korban ngerasa trauma dan dia asik" di tv tnpa rasa bersalah wkwk lucu," tulis netizen lain yang mengkritik Ohm Pawat.
Health & Beauty
Secret Garden Extrait de Parfum, Wangi Mewah yang Tahan Lama dan Bikin Kesan Lebih Berkelas!
Health & Beauty
Rambut Lebih Halus & Anti Ngembang, Ini 3 Hair Care Andalan untuk Rambut yang Susah Diatur!
Hobbies & Activities
Main Badminton Lebih Stabil, Ini Rekomendasi 3 Shuttlecock yang Nyaman Dipakai Latihan Rutin
Hobbies & Activities
American Tourister Argyle Cabin 20 Inch jadi Solusi Ringkas dan Aman untuk Travel Singkat
Sosok Callum Turner, Tunangan Dua Lipa yang Diisukan Jadi James Bond
Ashley Tisdale Curhat Soal Geng 'Ibu-ibu Toxic', Suami Hillary Duff Sindir Balik
Influencer China Jadi Gelandangan di Kamboja, Terjebak Janji Manis Pacar
Gaya Ranty Maria di Pas Foto Nikah, Tampil Natural Nyaris Tanpa Makeup
Kate Middleton Jadi Korban Kekejaman AI, Tersebar Gambar Sensual
7 Foto Mesra Salshabilla Adriani dan Ibrahim Risyad yang Sedang Jadi Sorotan
Gaya Ranty Maria di Pas Foto Nikah, Tampil Natural Nyaris Tanpa Makeup
Tas Belanja Kanvas Ini Jadi Rebutan Dunia, Ada yang Dijual Rp 160 Juta
Ramalan Zodiak 8 Januari: Cancer Introspeksi Diri, Leo Harus Belajar Mandiri













































