Wanita Viral yang Mengaku Melahirkan 10 Bayi Kembar Faktanya Mengejutkan
Wanita Afrika Selatan Gosiame Sithole sempat menjadi pemberitaan dunia setelah dia mengaku melahirkan 10 bayi kembar pada 7 Juni 2021. Pengakuannya itu tidak bisa dibuktikan. Kini Gosiame disebut telah membohongi publik.
Masalah ini dibawa ke ranah hukum. Kekasih Gosiame, Tebogo Tsotetsi yang melaporkan kebohongan Gosiame ke polisi. Dia sendiri merasa dibohongi karena sampai saat ini dia belum melihat 10 anak kembarnya itu.
"Tebogo membenarkan bahwa dia belum melihat decuplet (bayi kembar 10) dan mengandalkan pacarnya yang menelepon untuk memberi tahu dia tentang kelahiran mereka. Dia melakukan beberapa upaya untuk mengunjungi pacar dan bayinya tetapi selalu gagal," ungkap keluarga Tebogo, seperti dikutip dari Eyewitness News.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Pejabat Pelindung Publik Kholeka Gcaleka kini telah merilis laporan setebal 57 halaman menyusul pengaduan oleh Teboho Tsotetsi tersebut. Dia meninjau banyak pernyataan tertulis, surat dan laporan dari pejabat dan unit yang terlibat.
Bukti menunjukkan bahwa Gosiame bahkan tidak berada di dalam rumah sakit kala itu. Dia pun tidak tengah hamil.
Klaim bahwa dia dibedah untuk perawatan kesehatan mental adalah benar. Praktisi medis mengatakan hal itu dibenarkan karena kondisi kejiwaannya yang sakit.
"Sithole tidak pernah dirawat di Rumah Sakit Steve Biko untuk kelahiran decuplet selama tahun 2021 seperti yang dituduhkan, tetapi hanya pada tahun 2014 untuk melahirkan anak kembarnya; Detail Ms Sithole tidak muncul di Daftar Penerimaan Nominal dan Laporan Medis Rumah Sakit Steve Biko. Tidak jelas bagaimana Miss Sithole selanjutnya mengklaim bahwa dia melahirkan decuplet di Rumah Sakit Steve Biko, Rumah Sakit Sunninghill dan Rumah Sakit Mediclinic Medforum, yang semua fasilitasnya disengketakan," ungkap Kholeka, seperti dikutip News 24.
"Pihak rumah sakit telah mengkonfirmasi bahwa menurut catatan mereka, dia tidak dirawat di salah satu fasilitas mereka," tambah Kholeka.
(kik/kik)
Health & Beauty
Secret Garden Extrait de Parfum, Wangi Mewah yang Tahan Lama dan Bikin Kesan Lebih Berkelas!
Health & Beauty
Rambut Lebih Halus & Anti Ngembang, Ini 3 Hair Care Andalan untuk Rambut yang Susah Diatur!
Hobbies & Activities
Main Badminton Lebih Stabil, Ini Rekomendasi 3 Shuttlecock yang Nyaman Dipakai Latihan Rutin
Hobbies & Activities
American Tourister Argyle Cabin 20 Inch jadi Solusi Ringkas dan Aman untuk Travel Singkat
Kate Middleton Jadi Korban Kekejaman AI, Tersebar Gambar Sensual
Park Min Young & Sungjae BTOB Siap Jadi Visual Couple Drakor Adaptasi Dracin
Komentator Politik yang Sebut Ibu Negara Prancis Transgender Kembali Menyindir
Penampilan Terbaru Vidi Aldiano Bikin Pangling, Kini Berkumis Tebal
Drama China Shine On Me Ditarik dari Netflix Vietnam karena Peta Kontroversial
Ramalan Zodiak 8 Januari: Capricorn Harus Tegas, Pisces Hadapi Tantangan
Tips Styling Dasi untuk Gaya Kasual, Diprediksi Jadi Tren Fashion 2026
Momen Miley Cyrus Ngomel ke Fotografer, Disuruh Lepas Kacamata di Red Carpet
Penampilan Terbaru Vidi Aldiano Bikin Pangling, Kini Berkumis Tebal











































