Park Seo Joon Bintangi Sekuel Captain Marvels, Ini Perasaannya Gabung MCU
Park Seo Joon sukses melebarkan sayap di industri perfilman Hollywood. Dia menjadi aktor Korea ketiga yang bergabung dalam Marvel Cinematic Universe menyusul Claudia Kim (Avengers: Age of Ultron) dan Ma Dong Seok (Eternals).
Aktor 33 tahun itu akan membintangi sekuel Captain Marvel bersama Brie Larson, Iman Vellani, dan Zawe Ashton. Baru-baru ini, Park Seo Joon pun mengungkap perasaannya saat dihubungi Marvel Cinematic Universe. Dia tak percaya bahwa dirinya diperhitungkan sebagai pemain film Captain Marvel 2: The Marvels.
"Saat pertama kali mendengar bahwa Marvel Cinematic Universe ingin berbicara denganku, aku tak percaya. Aku benar-benar tak bisa percaya," ungkap Park Seo Joon dalam wawancaranya dengan The Guardian.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Bintang drama Korea Itaewon Class itu masih berhati-hati untuk membicarakan filmnya karena khawatir akan memberikan spoiler. Pasalnya aktor dan aktris yang tergabung dalam Marvel Cinematic Universe diminta untuk menjaga kerahasiaan.
"Aku hanya mencoba untuk berhati-hati dengan pertanyaan terkait Marvel," kata Park Seo Joon tertawa kecil.
Park Seo Joon sempat merasa gugup saat memulai syuting film Captain Marvel 2: The Marvels. Namun, semua pemain dan tim produksi Marvel membantunya beradaptasi.
"Aku bukan orang yang takut dengan tantangan, tapi kalaupun syuting di Korea atau luar negeri, semuanya menjadi tantangan bagiku. Jadi aku awalnya sempat merasa gugup. Tapi semua orang sangat membantu dan ramah jadi aku bisa beradaptasi dengan cepat," jelasnya.
Saat menjalani wawancara dengan The Guardian, Park Seo Joon baru tiba di Seoul setelah menyelesaikan syuting film Captain Marvel 2: The Marvels di London.
Park Seo Joon juga bergabung dalam agensi yang berbasis di Los Angeles. Agensi itu mengelola aktivitasnya selama syuting film Captain Marvel 2: The Marvels yang dijadwalkan tayang pada 11 November 2022.
(rcp/rcp)
Home & Living
Sekali Coba Susah Balik! Handuk Premium Ini Harus Kamu Punya, Cek Alasannya
Home & Living
Satu Set Alat Ini Memudahkan Pekerjaan Kamu! TEKIRO Socket Set Harus Kamu Miliki di Rumah
Home & Living
Nggak Perlu Capek Bersihin WC! Notale Spin Scrubber Ini Memudahkan Pekerjaan, Harus Ada di Rumah
Home & Living
Cari Dudukan Santai yang Empuk dan Estetik? Pilihan Bean Bag Ini Layak Jadi Andalan
Desta Remake Foto Keluarga di Korea, Kompak Bareng Natasha Rizki & 3 Anak
Sosok Alix Earle, Influencer Viral yang Disebut Pacar Baru Tom Brady
Sinopsis The Judge Returns, Ji Sung Jadi Hakim Korup, Balik ke Masa Lalu
Perampok Gugat Balik Nana eks After School, Kini Ngaku Diimingi 40 Juta Won
7 Rekomendasi Drama Korea tentang Musuh Jadi Cinta yang Bikin Baper
Desta Remake Foto Keluarga di Korea, Kompak Bareng Natasha Rizki & 3 Anak
Potret Jisoo BLACKPINK Ultah, Traktir 103 Fans Makan Hingga Bagi-bagi iPhone
Viral Verificator
Viral Pengantin Curhat Pakai Makeup Artist Pilihan Keluarga Mertua, Bikin Nangis
8 Foto Pernikahan Putri Gordon Ramsay, Terungkap Pakai Gaun Pengantin Elie Saab











































