Lebih Kaya dari Ratu Elizabeth, Pewaris Bisnis Porno Ini Tak Diharuskan Kerja
India Rose James bisa dibilang beruntung karena dirinya tak dituntut keluarga untuk jadi sukses bahkan bekerja. Tak heran memang karena ia merupakan pewaris kerajaan bisnis porno yang kekayaannya dilaporkan lebih besar dari Ratu Elizabeth. Wanita yang baru saja menggelar pesta ulahg tahun mewah itu pun baru mengerti arti uang setelah dewasa.
India Rose James adalah cucu dari mendiang Paul Raymond yang dikenal sebagai pemilik klub striptease dan penerbit pornografi asal Inggris. Ia juga punya bisnis properti dan mendapat julukan King of Soho. Dari bisnis keluarganya, India diwariskan kekayaan senilai £329 juta atau Rp 6,2 triliunan di usia 21 tahun.
Wanita 30 tahun itu pun mengaku bahwa ia tak selalu menghargai uang saat kecil. India baru mengerti arti uang ketika dewasa. Meski begitu, ia tidak setuju bahwa kekayaan tersebut dapat selalu diaksesnya kapan saja.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
india rose james Foto: Instagram @indiarosejames |
"Aku suka anggapan orang bahwa itu seperti sekumpulan uang yang aman, sebenarnya bukan. Itu terikat dengan bisnis. Tapi ada beberapa momen dalam hidupku di mana anggapanku tentang uang tidak selalu positif karena itu selalu ada," katanya dilansir The Times.
"Aku pernah membaca buku berjudul The Financial Wisdom of Ebenezer Scrooge tentang bagaimana sikapmu terhadap uang dan itu mengubah bagaimana aku melihatnya. Aku sudah belajar untuk menghargai satu pon sekarang," lanjut India.
india rose james Foto: Instagram @indiarosejames |
India, saudari, dan pamannya mendapatkan warisan dari 'Papa' Paul yang meninggal di 2008. Sedangkan ibunya yang merupakan anak Paul meninggal karena overdosing di usia 36. Ia kemudian dibesarkan oleh sang ayah. Ketika kecil, India mengaku tak perah dituntut untuk bekerja.
"Tidak, aku pernah dibilang aku tidak perlu bekerja," tutur India yang mengatakan jika itu mungkin saja hanya candaan. "Itu lebih seperti candaan. Tapi ketika orang-orang bercanda dan kamu masih kecil, kamu mulai mempercayai kata-kata itu. Tapi aku selalu ingin bekerja, aku selalu berjiwa bebas," tuturnya.
Kisah hidup India sendiri tidak bisa dibilang lurus. Ia diketahui pernah dikeluarkan dari sekolah karena sikapnya yang dianggap tak bisa diatur. Ibu satu anak iyu sempat akan menikah dengan gitar The Kooks, Hugh Harris, tapi sayangnya hubungan mereka berakhir. Wanita yang memiliki galeri dan klub 'drag show' itu juga pernah kecanduan alkohol tapi sudah sadar selama tiga tahun belakangan.
india rose james Foto: Instagram @indiarosejames |
Health & Beauty
Secret Garden Extrait de Parfum, Wangi Mewah yang Tahan Lama dan Bikin Kesan Lebih Berkelas!
Health & Beauty
Rambut Lebih Halus & Anti Ngembang, Ini 3 Hair Care Andalan untuk Rambut yang Susah Diatur!
Hobbies & Activities
Main Badminton Lebih Stabil, Ini Rekomendasi 3 Shuttlecock yang Nyaman Dipakai Latihan Rutin
Hobbies & Activities
American Tourister Argyle Cabin 20 Inch jadi Solusi Ringkas dan Aman untuk Travel Singkat
Kate Middleton Jadi Korban Kekejaman AI, Tersebar Gambar Sensual
Park Min Young & Sungjae BTOB Siap Jadi Visual Couple Drakor Adaptasi Dracin
Komentator Politik yang Sebut Ibu Negara Prancis Transgender Kembali Menyindir
Penampilan Terbaru Vidi Aldiano Bikin Pangling, Kini Berkumis Tebal
Drama China Shine On Me Ditarik dari Netflix Vietnam karena Peta Kontroversial
Ramalan Zodiak 8 Januari: Capricorn Harus Tegas, Pisces Hadapi Tantangan
Tips Styling Dasi untuk Gaya Kasual, Diprediksi Jadi Tren Fashion 2026
Momen Miley Cyrus Ngomel ke Fotografer, Disuruh Lepas Kacamata di Red Carpet
Penampilan Terbaru Vidi Aldiano Bikin Pangling, Kini Berkumis Tebal












































india rose james Foto: Instagram @indiarosejames
india rose james Foto: Instagram @indiarosejames
india rose james Foto: Instagram @indiarosejames