Wanita Tanpa Tangan Ini Viral Menginspirasi, Suapi Anak Pakai Kaki
Wanita ini menginspirasi banyak orang karena di tengah kondisi fisiknya yang tidak biasa, ia tetap bisa menjalankan fungsinya sebagai ibu. Inilah wanita bernama Sarah Talbi yang jadi viral karena tidak memiliki tangan, namun tetap bisa mengurus anak dan rumah tangga dengan kakinya.
Wanita 38 tahun itu terlahir tanpa bagian lengan, dan dokter tidak bisa menjelaskan tentang kondisinya tersebut. Sejak dia kecil, Sarah tidak merasa bahwa dirinya berbeda dari anak lainnya.
Dia diajarkan mandiri dengan makan, memakai baju, dan menyisir rambutnya sendiri menggunakan kakinya. Beranjak dewasa, kemampuan Sarah bertambah dia bisa memotong sayur dan buah menggunakan pisau, dan memakai makeup. Semua ia lakukan menggunakan kaki.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Sarah Talbi Foto: dok. Youtube |
"Aku bisa melakukan semua yang bisa dilakukan oleh balita seusianya, hanya memaki kaki. Seiring bertambahnya usia aku bisa makan, tapi aku berjuang untuk belajar menulis," ungkap Sarah, seperti dikutip dari Mirror.
Dan kini Sarah memiliki putri berusia dua tahun bernama Lilia. Dengan lincah, Sarah bisa mengurus Lilia dengan baik. Mulai dari memasak, menyuapi, hingga memakaikan baju Lilia.
"Aku bisa melakukan apapun dengan kakiku selama aku tidak menggunakan sepatu," ujar wanita asal Belgia itu.
Sarah Talbi Foto: dok. Instagram/@saritalbi |
"Aku bisa menggunakan makeup, memakai baju, masak, mandi dan menjaga Lilia, aku bisa melakukan apapun yang aku inginkan," tambah Sarah.
Hadirnya Lilia, Sarah merasa hidupnya lengkapnya. Bukan tanpa tantangan, Sarah mengaku dengan keadaan disabilitasnya, dia pun belajar dari nol dalam mengurus anak.
"Aku pikir semua wanita pasti kesulitan menjadi ibu karena ini adalah perubahan besar, plus memiliki keadaan disable seperti ini. Tapi dengan keterbatasan fisik ini aku bisa beradaptasi dengan bayi," jelas Sarah.
(kik/kik)
Fashion
Outfit Hacks Cowok! 5 Barang yang Instantly Bikin Kamu Kelihatan Lebih Mahal dari Harganya
Fashion
Ingin Tampil Feminin dan Lebih Stylish dengan Bawahan Rok? Cek Koleksi Menariknya di Sini!
Fashion
Pilihan Aksesori Simpel yang Bikin Gaya Kamu Terlihat Lebih Keren
Fashion
Cari Dompet Kulit Awet Biar Bisa Dipakai Lama? Produk dari ROUNN Ini Bisa Jadi Jawabannya
Kim Ji Won Diduga Kena Imbas Skandal Kim Soo Hyun Meski Drakornya Viral
9 Drama China 2025 Rating Tertinggi, Terbaru Shine On Me
Sinopsis Midnight in the Switchgrass di Bioskop Trans TV, Dibintangi Megan Fox
Sophie Turner Ungkap Tak Sempat Kencan Usai Rumor Pacaran dengan Chris Martin
Shin Min Ah Jadi Wajah Baru Louis Vuitton, Susul Gong Yoo & Jun Ji Hyun
7 Foto Giorgino Abraham-Yasmin Napper, 4 Tahun Pacaran Beda Agama Kini Putus
Kim Ji Won Diduga Kena Imbas Skandal Kim Soo Hyun Meski Drakornya Viral
9 Drama China 2025 Rating Tertinggi, Terbaru Shine On Me
Foto: Momen Romantis Kylie Jenner & Timothee Chalamet di Critics' Choice 2026












































Sarah Talbi Foto: dok. Youtube
Sarah Talbi Foto: dok. Instagram/@saritalbi