Viral Bikin Ngakak, Ibu-Ibu Kumpul Dikira Pengajian Ternyata Nobar Sinetron
Video ibu-ibu ini sedang berkumpul di dalam rumah viral. Lucunya mereka yang tampak dikira sedang mengikuti pengajian atau arisan, ternyata nyatanya tengah asyik nonton bareng sinetron di televisi.
Video emak-emak nobar sinetron tapi dikira pengajian ini viral berawal dari postingan akun TikTok @yunia33. Dia mengunggah momen sejumlah ibu-ibu berjilbab sedang berkumpul di sebuah rumah, duduk di lantai beralaskan tikar yang juga dihiasi makanan ringan di piring.
"Wess angel pokoke," begitu akun @yunia33 menulis di keterangan unggahannya di TikTok.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Hingga Kamis (31/12/2020) video itu sudah dilihat oleh lebih dari 758 ribu kali, mendapat 19 ribu Likes dan 1.209 komentar di TikTok. Warganet yang membanjiri kolom komentar, ada yang menyangka jika ibu-ibu tersebut sedang di acara pengajian dan menyimak ceramah.
@yunia33#wess angel pokoke🤣🤣🤣#NonstopKreasiq #1212shopeehaul #nyesekmoment #jadigoyangkepala #nonstopkreasiq
ADVERTISEMENT♬ original sound Chanel✔️ - Ast5758
"Kirain lagi pengajian sekalinya.. ya Allah emak gw ga ada lo ya..," ujar akun @Bsnec Titin.
"Kirain ibu" lg pengajian ternyata lg pada nobar andin dan mas al," ucap akun @user2439948862652.
"Anjai nobar sinetron, Gak mau kalah sama bapak" yg nobar bola ," tutur akun @Terlanjur Suka.
"Kirain lagi liatin bu ustadzahnya ceramah ternyata. . . nonton tv," saut akun @Bee.
Konfirmasi Wolipop
Ketika dihubungi oleh Wolipop, Yuni Asmini yang mengunggah video viral tersebut di akun TikToknya @yunia33, tidak menyangka jika postingannya diserbu ribuan komentar netizen.
"Baru tahu beberapa hari yang lalu kalau viral. Ya nggak nyangka aja bakal seviral ini," kata wanita yang berusia 30 tahun itu, Kamis (31/12/2020).
Yuni mengatakan kejadian yang ada di video tersebut terjadi satu bulan yang lalu di rumah kakak iparnya di Solo, Jawa Tengah. Yuni yang merekam aksi ibu-ibu kumpul nonton sinetron tapi dikira pengajian itu.
Kata Yuni, saat dia merekam video tersebut, ibu-ibu tersebut tengah duduk-duduk di rumah kakak iparnya saat acara keluarga. "Kebetulan lagi nonton sinetron, sinetron favorit mereka," ujarnya.
(gaf/eny)
Health & Beauty
Secret Garden Extrait de Parfum, Wangi Mewah yang Tahan Lama dan Bikin Kesan Lebih Berkelas!
Health & Beauty
Rambut Lebih Halus & Anti Ngembang, Ini 3 Hair Care Andalan untuk Rambut yang Susah Diatur!
Hobbies & Activities
Main Badminton Lebih Stabil, Ini Rekomendasi 3 Shuttlecock yang Nyaman Dipakai Latihan Rutin
Hobbies & Activities
American Tourister Argyle Cabin 20 Inch jadi Solusi Ringkas dan Aman untuk Travel Singkat
Gaya Ranty Maria di Pas Foto Nikah, Tampil Natural Nyaris Tanpa Makeup
Kate Middleton Jadi Korban Kekejaman AI, Tersebar Gambar Sensual
Park Min Young & Sungjae BTOB Siap Jadi Visual Couple Drakor Adaptasi Dracin
Komentator Politik yang Sebut Ibu Negara Prancis Transgender Kembali Menyindir
Penampilan Terbaru Vidi Aldiano Bikin Pangling, Kini Berkumis Tebal
Gaya Ranty Maria di Pas Foto Nikah, Tampil Natural Nyaris Tanpa Makeup
Jaket Nicolas Maduro saat Ditangkap Jadi Sorotan, Viral Diburu Netizen
8 Pemotretan Terbaru Audi Marissa Bareng Putranya, Anthony Xie Tak Ikut
Ramalan Zodiak 8 Januari: Capricorn Harus Tegas, Pisces Hadapi Tantangan











































