Sinopsis Eagle Eye, Dibintangi Shia LaBeouf
Eagle Eye kembali hadir di Bioskop Trans TV hari ini, Rabu (2/12/2020). Film bergenre action-drama ini tayang pada pukul 21.30 WIB.
Eagle Eye merupakan film bergenre action-thriller, garapan sutradara D.J. Caruso. Sebelumnya, D.J. Caruso pernah menyutradarai film Disturbia (2007), Two For Money (2005) dan The Salton Sea (2002).
Eagle Eye menampilkan Shia LaBeouf dan Michelle Monaghan sebagai bintang utamanya. Aktor senior Billy Bob Thornton dan aktris Rosario Dawson juga terlibat di film keluaran 2008 ini.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Sinopsis Eagle Eye
Shia LaBeouf dan Michelle Monaghan di film Eagle Eye (2008). (Foto: Dok. DreamWorks via IMDb) |
Di Eagle Eye, Shia LaBeouf berperan sebagai Jerry Shaw yang sedang berduka sepeninggalan saudara kembarnya. Di saat yang bersamaan, Jerry juga sedang bergumul dengan permasalahan finansial.
Belum sembuh dari kesedihan, Jerry tiba-tiba dikejutkan dengan telepon misterius yang menginstruksikannya lari dari pengejaran FBI.
Pelarian tersebut lantas mempertemukan Jerry dengan Rachel Holloman yang diperankan oleh Michelle Monaghan. Rachel rupanya juga menerima telepon misterius.
Film berdurasi 118 menit ini penuh dengan aksi yang mendebarkan. Seperti dilansir dari IMDb, hampir 80 persen adegan yang menantang maut tersebut dilakukan oleh Shia dan Michelle sendiri tanpa bantuan stuntman.
Ada kontroversi di balik Eagle Eye. Dalam sebuah wawancara, Shia LaBeouf disebut membocorkan program rahasia FBI yang diam-diam menyimpan privasi banyak orang lewat rekaman di telepon.
LaBeouf mengetahui hal tersebut lewat penuturan yang ia terima dari seorang konsultan FBI yang digaet di produksi film 'Eagle Eye'.
"Dia mengatakan kepada saya bahwa satu dari lima panggilan telepon yang Anda buat dicatat, dan saya menertawakan pernyataannya tersebut. Yang terjadi, kemudian dia memutar kembali percakapan telepon yang saya lakukan dua tahun sebelumnya," kata LaBeouf saat hadir sebagai bintang tamu di acara talkshow, 'Tonight Show' tahun 2013.
Eagle Eye menelan biaya produksi hingga US$ 80 juta, tapi berhasil mencetak keuntungan hingga US$ 178 juta dari pemutarannya di seluruh dunia. Dari penilaian kritikus pun tak mengecewakan. IMDb memberi skor 6.6 bintang.
Saksikan Eagle Eye di Bioskop Trans TV hari ini pada pukul 21.30 WIB.
(dtg/dtg)
Home & Living
Ingin Kembali Terhubung dengan Ibadah? Buku Doa & Zikir Lengkap Ini Layak Dimiliki
Home & Living
Fokus Ibadah Lagi, Yuk! Ini Rekomendasi Al-Qur'an Sesuai Kebutuhanmu
Home & Living
Zikir Lebih Fokus Tanpa Salah Hitung, Tasbih Digital Ini Bisa Jadi Alat Tempur Ibadahmu
Home & Living
Bikin Suasana Rumah Lebih Adem dengan Speaker Murottal Al Qur'an 24 Jam Nonstop
Akhir Kasus Hukum Influencer Fashion Chiara Ferragni yang Dituduh Menipu
Curhat Kim Hye Yoon Minder karena TB 158 Cm Hingga Ditolak Audisi 100 Kali
Kang Daniel Umumkan Tanggal Wamil Jelang Reuni Wanna One, Tak Bisa Ikut Penuh
15 Drama Korea Terbaik Sepanjang Masa, Raih Penghargaan hingga Viral
Kontrak ZEROBASEONE Hampir Habis, Diduga Lanjut dengan Formasi Baru
15 Drama Korea Terbaik Sepanjang Masa, Raih Penghargaan hingga Viral
Potret Cantik Pacar Baru Cole Palmer, Disebut Mirip Mantan Kekasih
Akhir Kasus Hukum Influencer Fashion Chiara Ferragni yang Dituduh Menipu
Prediksi Nasib Zodiak di 2026 Menurut Tarot: Aries, Taurus dan Gemini












































