Berulang Tahun, Pria Ini Malah Dapat Kejutan Upacara Pemakaman dari Pacarnya
Hari ulang tahun biasanya identik dengan perayaan dan kejutan dari orang-orang tersayang. Kejutan tersebut pastinya direncanakan sebaik dan seunik mungkin agar orang yang berulang tahun menjadi terkesan. Tapi pernahkah terpikirkan olehmu untuk memberikan kejutan berupa upacara pemakaman bagi yang sedang berulang tahun? Mungkin kedengarannya sedikit aneh, tetapi kejutan itulah yang didapatkan oleh seorang pria yang satu ini.
Seperti dikutip dari Mirror, seorang pria bernama Eli McCan membagikan kisahnya ketika mendapatkan kejutan tak terduga dari sang pacar melalui unggahan Twitter. Dalam unggahan yang telah mendapatkan lebih dari 1,6 ribu likes itu, Eli menceritakan bahwa pacar lelakinya yang bernama Skylar Westerdahi memberikannya kejutan berupa upacara pemakaman untuk merayakan ulang tahunnya yang ke 33 tahun.
Skylar yang kini telah menjadi suaminya itu memilih ide unik tersebut karena merasa bahwa orang-orang tidak harus benar-benar meninggal agar teman atau kerabatnya mengatakan mengapa mereka sangat mencintai orang tersebut. Untuk membuat Eli terkesan, Skylar benar-benar menyiapkan upacara pemakaman itu dengan baik hingga tampak seperti asli.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Dekorasi upacara pemakaman itu dibuat di rumah seorang kerabatnya. Terlihat potret Eli yang diletakkan di samping sebuah benda mirip peti mati yang ditutup mengunakan kain putih. Tak hanya itu saja, para tamu yang hadir juga diminta menggunakan pakaian serba hitam seperti layaknya orang yang akan menghadiri sebuah pemakaman.
Bahkan agar kejutan tersebut terlihat lebih nyata, Skylar sampai meminta para tamunya untuk tidak menghiraukan Eli dan menganggapnya tidak ada selama upacara pemakaman berlangsung. Dengan demikian, Eli seolah-olah hanyalah hantu yang tengah menyaksikan dan menghadiri pemakamannya sendiri.
Pesta kejutan unik ini terjadi pada tahun 2017 di Utah, Amerika. Awalnya Skylar hanya mengatakan kepada Eli bahwa dia ingin mengajaknya makan malam. Namun tak disangka Eli justru mendapatkan kejutan jauh di luar dugaannya. Walaupun demikian, Eli mengaku kagum hingga tak bisa berkata-kata melihat ide kreatif pasangannya itu.
"Dia kreatif dan menyenangkan dan sejujurnya saya tidak percaya saya bisa begitu beruntung bertemu dengannya," jelas Eli.
(vio/vio)
Fashion
Ingin Tampil Feminin dan Lebih Stylish dengan Bawahan Rok? Cek Koleksi Menariknya di Sini!
Fashion
Pilihan Aksesori Simpel yang Bikin Gaya Kamu Terlihat Lebih Keren
Fashion
Cari Dompet Kulit Awet Biar Bisa Dipakai Lama? Produk dari ROUNN Ini Bisa Jadi Jawabannya
Health & Beauty
Dua Serum PDRN Favorit Banyak Orang, Fokus Regenerasi dan Hidrasi Kulit!
Sinopsis Trauma Center di Bioskop Trans TV, Dibintangi Bruce Willis
Gaya Anak Kanye West yang Makin Berani, Hitamkan Gigi di Usia 12 Tahun
Heboh Rumor Park Bo Gum Gay, Foto Lawas dengan Mantan Pacar Jadi Sorotan
6 Fakta Ahn Sung Ki, Aktor Korea Meninggal Usai Tersedak dan Henti Jantung
Deklarasi Cinta Timothee Chalamet ke Kylie Jenner Usai Menang Aktor Terbaik
5 Tren Sepatu 2026 yang Bakal Booming, Terinspirasi Runway Dunia
Ramalan Zodiak 6 Januari: Cancer Jangan Terburu-buru, Virgo Lebih Tegas
Potret George Clooney dan Istri yang Kini Jadi WN Prancis, Disindir Trump
7 Foto Mesra Manohara Dengan Pacar Baru YouTuber Asal Denmark











































