Terungkap Lagi Sikap Kasar Irene Red Velvet, Suruh Berlutut Talikan Sepatu
Irene Red Velvet sedang berada di pusaran kontroversi terkait perilaku kasar yang diungkap seorang stylist. Kini jurnalis kembali mengungkap sikap pentolan girlband di bawah naungan SM Entertainment itu dengan lebih detail.
Reporter Garo Sero Institute, Kim Yong Ho, membagikan cerita seorang stylist yang dekat dengannya tentang perilaku Irene 'Red Velvet' di balik panggung. Lewat tayangan YouTube, sang jurnalis mengungkap bahwa stylist yang merupakan temannya itu berhenti dari pekerjaannya karena Irene 'Red Velvet'.
Kim Yong Ho mengatakan stylist tersebut terpaksa berhenti dari pekerjaannya karena merasa malu selalu diperlakukan bukan selayaknya manusia oleh artis K-Pop berusia 29 tahun itu. Menurut pengakuan stylist yang tidak disebutkan namanya tersebut, Irene 'Red Velvet' tidak mau tubuhnya disentuh siapapun dan kerap kali menunjukkan ketidakpuasannya.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Seperti dikutip dari All K Pop, pernah suatu kali seorang sylist menyentuh Irene Red Velvet tanpa minta izin terlebih dahulu, dan dia langsung menangkis tangan stylist tersebut. Sang leader juga disebut langsung menampakkan wajah cemberut.
Stylist itu juga menjelaskan kejadian tak mengenakkan lainnya. Pernah ada satu momen Irene 'Red Velvet' mengetuk-ngetukkan kakinya untuk memanggilnya.
Irene 'Red Velvet'. Foto: Instagram @renebaebae |
Saat stylist tersebut melihat apa yang diperlukannya, ternyata Irene 'Red Velvet' memberi sinyal kalau tali sepatunya terlepas, dan menyuruh membetulkannya.
"Irene seperti bilang ke stylist itu, 'berlutut dan ikatkan tali sepatuku,'" tuturnya.
Stylist itu lalu curhat kepada Kim Yong Ho bahwa perlakuan Irene 'Red Velvet' membuat dirinya merasa buruk. Terlebih lagi dia diperlakukan oleh member idol K-Pop yang berusia lebih muda darinya.
Sebelumnya Irene 'Red Velvet' telah meminta maaf kepada stylist dan semua pihak yang pernah tersakiti karena perilakunya. Hal itu diungkapkan setelah ramai beredar curhatan seorang stylist yang diperlakukan kasar olehnya lewat Instagram.
Irene 'Red Velvet' pun mengaku telah bersikap kasar dan tidak dewasa. Penyesalannya itu dia ungkapkan di media sosial.
Irene Red Velvet Foto: Fansite |
"Ini Irene. Saya dengan tulus meminta maaf telah melukai stylist dengan sikap bodoh dan tindakan juga kata-kata ceroboh saya," tulis Irene 'Red Velvet' Kamis (22/10).
Dia melanjutkan, "Saya menyesal dan bercermin pada fakta bahwa saya telah melukai banyak orang yang bekerja dengan saya hingga saat ini, karena tingkah tidak dewasa saya."
"Karenanya saya merasa malu atas perilaku, tindakan, dan kata-kata saya yang kurang sopan, dan saya sekali lagi menyadari betapa pentingnya anggota staf kami," pungkas Irene Red Velvet.
(hst/hst)
Fashion
Ingin Tampil Feminin dan Lebih Stylish dengan Bawahan Rok? Cek Koleksi Menariknya di Sini!
Fashion
Pilihan Aksesori Simpel yang Bikin Gaya Kamu Terlihat Lebih Keren
Fashion
Cari Dompet Kulit Awet Biar Bisa Dipakai Lama? Produk dari ROUNN Ini Bisa Jadi Jawabannya
Health & Beauty
Dua Serum PDRN Favorit Banyak Orang, Fokus Regenerasi dan Hidrasi Kulit!
Sinopsis Trauma Center di Bioskop Trans TV, Dibintangi Bruce Willis
Gaya Anak Kanye West yang Makin Berani, Hitamkan Gigi di Usia 12 Tahun
Heboh Rumor Park Bo Gum Gay, Foto Lawas dengan Mantan Pacar Jadi Sorotan
6 Fakta Ahn Sung Ki, Aktor Korea Meninggal Usai Tersedak dan Henti Jantung
Deklarasi Cinta Timothee Chalamet ke Kylie Jenner Usai Menang Aktor Terbaik
Potret George Clooney dan Istri yang Kini Jadi WN Prancis, Disindir Trump
7 Foto Mesra Manohara Dengan Pacar Baru YouTuber Asal Denmark
5 Minuman yang Baik untuk Kesehatan Pencernaan, Atasi Perut Kembung
6 Artis Libur Tahun Baru 2026 ke Luar Negeri Bareng Pacar, Makin Lengket













































