Cerita Pemilik CV Duka Cita, Terinspirasi dari Berita Kematian di Koran
Gresnia Arela Febriani - wolipop
Kamis, 21 Nov 2019 18:41 WIB
Jakarta
-
Harits Indi Pradana dalam akun Twitter-nya @HIPradana memperlihatkan CV 'out of the box-nya'. Dia membuat CV bertema duka cita seperti di koran-koran. Setelah diunggahnya, curriculum vitae itu pun jadi viral.
Pria yang akrab disapa Dony itu menceritakan kepada Wolipop awal mula ia membuat CV tersebut. Ternyata, CV unik yang dibuatnya pada 2014 itu terinspirasi dari surat kabar.
"Ide temanya saat aku ke perpustakaan buat cari referensi CV, tapi rupanya internet lagi down, nggak bisa internetan. Akhirnya aku baca koran, eh pas ada halaman berita duka cita tiba-tiba dapet inspirasi buat bikin CV yang modelnya mirip-mirip gitu. Waktu itu mikirnya harus out of the box nih bikin CV biar cepet dapat kerja," ungkap Dony saat dihubungi oleh Wolipop, Kamis (21/11/2019).
Dony mengaku bahwa ia membuat CV dengan mengikuti layout umum dari berita kabar duka cita yang biasa terbit di koran. Ia menggunakan layout hitam putih agar mendapatkan kesan mistis dan haru.
"Aku buatnya yang simple tapi eye catching gitu untuk ukuran CV, aku bikin sendiri, cuman 15 menit doang waktu itu bikinnya," jelasnya.
Lewat CV tak biasa itu mengantarkan pria lulusan Universitas Multimedia Nusantara (UMN) itu bekerja di berbagai kantor bonafit. Di 2014, setelah Dony membuat dan mengirim CV tersebut, ia langsung diterima bekerja di sebuah mal besar di Jakarta Barat.
"Yang bagian interview kebetulan waktu itu orang Australia, dia tidak mengerti budaya lokal, tapi orang HRD-nya yang nemenin bilang kalau CV itu kece," kenang Dony.
Pria yang kini bekerja di salah satu perusahaan BUMN itu berpesan pada mahasiswa agar juga bisa membuat CV yang menarik. Dony sudah merasakan sendiri manfaat dari CV yang unik.
"Yang fresh graduate, terutama anak design atau DKV bikinlah CV yang lain dari yang lain, karena CV yang unik biasanya banyak dilirik sama HRD, tetapi jangan lupa kontennya harus jelas. Ya banyak-banyak aja liat sekeliling, untuk cari inspirasi," tutup pria lulusan desain komunikasi visual itu.
(gaf/kik)
Pria yang akrab disapa Dony itu menceritakan kepada Wolipop awal mula ia membuat CV tersebut. Ternyata, CV unik yang dibuatnya pada 2014 itu terinspirasi dari surat kabar.
"Ide temanya saat aku ke perpustakaan buat cari referensi CV, tapi rupanya internet lagi down, nggak bisa internetan. Akhirnya aku baca koran, eh pas ada halaman berita duka cita tiba-tiba dapet inspirasi buat bikin CV yang modelnya mirip-mirip gitu. Waktu itu mikirnya harus out of the box nih bikin CV biar cepet dapat kerja," ungkap Dony saat dihubungi oleh Wolipop, Kamis (21/11/2019).
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
CV unik Harits Indi Pradana. Foto: instagram @hipradana |
Dony mengaku bahwa ia membuat CV dengan mengikuti layout umum dari berita kabar duka cita yang biasa terbit di koran. Ia menggunakan layout hitam putih agar mendapatkan kesan mistis dan haru.
"Aku buatnya yang simple tapi eye catching gitu untuk ukuran CV, aku bikin sendiri, cuman 15 menit doang waktu itu bikinnya," jelasnya.
Lewat CV tak biasa itu mengantarkan pria lulusan Universitas Multimedia Nusantara (UMN) itu bekerja di berbagai kantor bonafit. Di 2014, setelah Dony membuat dan mengirim CV tersebut, ia langsung diterima bekerja di sebuah mal besar di Jakarta Barat.
"Yang bagian interview kebetulan waktu itu orang Australia, dia tidak mengerti budaya lokal, tapi orang HRD-nya yang nemenin bilang kalau CV itu kece," kenang Dony.
Pria yang kini bekerja di salah satu perusahaan BUMN itu berpesan pada mahasiswa agar juga bisa membuat CV yang menarik. Dony sudah merasakan sendiri manfaat dari CV yang unik.
"Yang fresh graduate, terutama anak design atau DKV bikinlah CV yang lain dari yang lain, karena CV yang unik biasanya banyak dilirik sama HRD, tetapi jangan lupa kontennya harus jelas. Ya banyak-banyak aja liat sekeliling, untuk cari inspirasi," tutup pria lulusan desain komunikasi visual itu.
(gaf/kik)
Elektronik & Gadget
HUAWEI WATCH FIT 4 Series, Smartwatch Premium Favorit Banyak Orang!
Health & Beauty
Makeup Nempel Seharian dengan 3 Setting Spray Andalan untuk Hasil Flawless Anti Geser!
Fashion
Banyak yang Repeat Order! Pilihan Celana Pendek dari Hi Girls Label Ini Bikin Nyaman Dipakai Seharian
Fashion
Naik Level di 2026! Selain Praktis, Pilihan Dress Ini Bikin Tampilan Kamu Langsung Rapi dan Keren
Artikel Terkait
ARTIKEL LAINNYA
Kisah Pria 1 Tangan Jadi Ojol untuk Biaya Pernikahan Bikin Salut Netizen
Cegah Retur Nakal, Penjual Online Pakai Label Unik Mouse Pad-Pakaian Dalam
Daddoa YouTuber KBeauty Meninggal di Usia 29, Pernah Curhat Soal Bullying
Viral Wanita Jadi Operator Ekskavator, Dihias Motif Hello Kitty Biar 'Girlie'
6 Artis Beri Bonus Akhir Tahun untuk Staf, Lisa BLACKPINK Kasih Tas LV
Most Popular
1
Potret Ira Wibowo Kondangan Bareng Anak, Bak Tak Menua di Usia 58 Tahun
2
Foto Prewedding Darma Mangkuluhur-DJ Patricia, Anak Tommy Soeharto Siap Nikah
3
Kim Woo Bin & Shin Min Ah Bulan Madu di Spanyol, Foto Bareng Fans & Bagi TTD
4
Tren K-Beauty 2026: Dari Bahan Medis hingga Makeup Berbasis Skincare
5
9 Drama China 2025 Rating Tertinggi, Terbaru Shine On Me
MOST COMMENTED












































