TikTok Viral Verificator
Viral Definisi Jodoh Lima Langkah dari Rumah, Wanita Ini Dilamar Tetangganya
Pasangan yang mengadakan acara lamaran ini mencuri atensi warganet di TikTok karena kisah mereka yang tak biasa. Pasalnya, pasangan tersebut ternyata tetangga yang tinggal di depan rumah satu sama lain.
Kisah pasangan itu viral karena cocok dengan lagu dangdut terkenal "Pacar Lima Langkah" milik Ayu Ting Ting. Kisah tentang pasangan itu mulai viral berawal dari unggahan akun TikTok @dwiyantidina.
"The real pacar lima langkah. Pacar lima langkah🤣🤣 #pacarlimalangkah #lamaran #engagement @zeeyannn," tulis akun @dwiyantidina.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
@dwiyantidina Pacar lima langkah🤣🤣 #pacarlimalangkah #lamaran #engagement @zeeyannn ♬ Pacar Lima Langkah - 🔛💘TRCI🔛💘JUNA ARPA.1.🔛💘
Dalam video yang berdurasi 1 menit itu terlihat rombongan keluarga calon pengantin pria membawa seserahan untuk calon pengantin wanita, yang berada di seberang rumahnya. Keduanya hendak mengadakan acara lamaran.
Postingan tersebut viral sudah ditonton lebih dari 845,7 ribu kali dan langsung mendapatkan banjir komentar dari warganet.
"Beneran ada pacar 5 langkah.. 🤭🤣🤣," ngakak akun @Bunda.
"YA ALLAH BENERAN DEKAT😭😭😭," ucap akun @widd.
"Ini bukan adep"an banget kan? di jawa ga boleh soalnya kalo nabrak lawang istilahnya," saut akun @izah.
"Kalau ngambek tinggal pergi ke rmh masing²😭," ujar akun @junmyeon_jsuhjae.
Konfirmasi Wolipop
Wolipop sudah mewawancarai Ziyana Silvia Saragih, calon pengantin wanita yang berada di dalam video tersebut. Wanita yang akrab disapa Ziyan ini mengungkapkan perasaan bahagia dan terharu karena berjodoh dengan tetangganya.
"Rasanya campur aduk. Senang tapi ya lucu juga ya, ternyata lagu Pacar Lima Langkah beneran terjadi sama saya. Kita sudah berteman sejak kecil dan menjalin hubungan sejak awal kuliah," kata Ziyan kepada Wolipop.
Ziyan dan calon suaminya memutuskan melanjutkan hubungan ke jenjang yang lebih serius pada tahun 2024. Hubungan mereka mendapatkan restu dari kedua orang tua.
"Dari kedua belah pihak tidak ada komentar negatif. Mungkin banyak orang berasumsi yang negatif yaa perihal jodoh lima langkah. Yang penting di kita sah menurut agama dan negara. Dan tidak menyalahi aturan agama. Insya Allah akan segera melangsungkan pernikahan. Mohon donya ya," ucap Ziyan.
Ziyan dan Akbar Maulana menggelar acara lamaran pada 24 Desember 2024, di Ujung Padang, Kecamatan Ujung Padang, Kabupaten Simalungun, Sulawesi Selatan. Keduanya akan melangsungkan pernikahan dalam waktu dekat.
(gaf/eny)
Elektronik & Gadget
Bikin Sejuk Dimanapun Kamu! Intip 3 Rekomendasi Kipas Mini Portable Di Bawah 200 Ribu
Hobbies & Activities
4 Novel Ini Menggugah Rasa dan Pikiran, Layak Dibaca Sekali Seumur Hidup
Elektronik & Gadget
Vivo iQOO 15: Flagship Baru Super Kencang dengan Snapdragon 8 Elite Gen 5 & Layar 144Hz
Elektronik & Gadget
KiiP Wireless EW56: Power Bank Magnetik yang Bikin Hidup Lebih Praktis
Viral Kisah Perjuangan Ibu Rawat Anak Sakit Langka, Suami Selingkuh 520 Kali
TikTok Viral Verificator
Dikira Banjir Bandang! Foto Pernikahan Berlatar Air Terjun Keruh Ini Viral
Most Pop: Malam Pertama Gagal, Istri Minta Cerai 3 Hari Setelah Menikah
TikTok Viral Verificator
Pernikahan Viral, Pengantin Nekat Memanjat Air Terjun Pakai Baju Adat
Istri Digugat Cerai Karena Tolak Donorkan Hati Untuk Suami, Begini Endingnya
9 Potret Thalia 'Rosalinda' Tak Menua Bak Vampir, Ini Rahasia Awet Mudanya
9 Aktor Drama China Pendek yang Wajah Gantengnya Sering Muncul di HP
8 Cara Menyadarkan Teman yang Cinta Buta, Tanpa Merusak Persahabatan
Gelar Miss Universe Finland 2025 Dicopot Usai Unggahan Rasis













































