Most Pop Sepekan: Pernikahan di Gang Sempit Bekasi Viral, Biayanya Bikin Kaget
Dekorasi pernikahan di gang sempit ini menjadi sorotan warganet. Pasalnya, dekorasi pernikahan tersebut terlihat mewah bak hotel bintang lima. Seperti apa?
Video pernikahan viral tersebut awalnya diunggah oleh akun TikTok @saptrajaya. Dalam video tersebut, pemandu acara pernikahan itu memperlihatkan dekorasi yang membuat warganet penasaran.
"Nikah di gang sempit tapi rasa hotel bintang lima. Dekorasi super spekta, hiburan dengan konser," tulis akun @saptrajaya.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Saptra juga mengunggah video yang menampilkan berbagai ucapan karangan bunga yang ada di seberang gang atau lokasi pernikahan. Dia kemudian merekam gang sempit yang disulap menjadi lorong menuju pelaminan.
Dalam video terlihat, sisi kanan dan kiri gang terdapat hiasan lampu dengan tenda bernuansa putih. Terlihat juga para bridesmaid dan tamu undangan sedang menikmati acara pernikahan.
@saptrajayaNikah di Gang Rasa Hotel ⭐ 5 #PUBGMGundalaChallenge #akadnikah #weddingviral #viral #foryou #nnn #xyzbca
♬ Seluruh Cinta - Siti Nurhaliza
Warganet pun langsung membanjiri kolom komentar video pernikahan di gang sempit dengan dekor bak hotel yang berdurasi 01.07 menit itu. Sejumlah netizen takjub dan mempertanyakan reaksi tetangga sekitar.
Konfirmasi Wolipop
Wolipop sudah berbincang dengan Suhendra Saputra Jaya yang mengunggah video viral tersebut di akun TikTok. Pria yang sudah menjadi pembawa acara sejak 2018 itu mengungkap pernikahan tersebut digelar pada 11 Desember 2021 di rumah mempelai pria yang berlokasi di Cibitung Kabupaten Bekasi, dekat Kawasan Industri MM2100.
Saptra mengungkapkan jika vendor dekorasi sudah terbiasa dengan gang sempit dan menyulap menjadi bak hotel bintang lima.
Dekorasi pernikahan viral di gang sempit. Foto: Dok/@mingart.decoration_karawang. |
"Rumah mempelai Pria di Cibitung, kesulitan berarti tidak ada karena memang sebelumnya @mingart.decoration_karawang sudah beberapa kali mendekor dengan konsep yang kurang lebih sama, tapi yang paling jadi hambatan adalah cuaca dan lamanya pengerjaan," sautnya.
Wolipop pun telah menghubungi Hosea (62), generasi pertama pemilik Ming Art Decoration dan Renhad Otniel Hosea (30), generasi kedua. Mereka adalah vendor dekorasi yang hasil karyanya viral tersebut.
Pemilik Ming Art Decoration yang sudah berdiri sejak 1992 itu mengungkap kisah di balik dekorasi pernikahan di gang sempit bak hotel mewah. Konsep pernikahan pasangan viral itu adalah classic romance.
Dekorasi pernikahan viral di gang sempit Foto: Dok/@mingart.decoration_karawang. |
"Yang bikin unik pertama dari tinggi tenda di 8,5 meter yang rata-rata tenda biasanya itu di 5-6 meter jadi menimbulkan kesan megah," jelas Renhad.
Menurut Renhad, dekorasi pelaminan tersebut memiliki panjang 14,5 meter dan tinggi 7 meter. Dan biasanya pelaminan tersebut hanya dapatkan diwujudkan di hotel yang memiliki ballroom dengan langit-langit yang tinggi. Namun pihaknya bisa mewujudkannya di area gang sempit.
Biaya Dekorasi di Gang Sempit
Acara pernikahan di gang sempit Bekasi dengan dekorasi bak hotel digelar dengan menggunakan beragam tema, yaitu hijab nasional, Minang, Jawa, Sunda, India, dan International. Dekorasi spesialis pernikahan, tenda dan florist ini menjelaskan jika persiapan acara tersebut dikerjakan selama lima hari, tapi tidak full time setiap harinya.
Dekorasi pernikahan viral di gang sempit. Foto: Dok/@mingart.decoration_karawang. |
Kemudian Renhad mengungkapkan jika yang menjadi penghalang proses pengerjaan dekorasi gang sempit itu bukan lokasi pernikahan. "Lokasinya itu di Cibitung Bekasi, kesulitan dekor sebenarnya tidak ada yang terlalu menganggu, hanya jarak dan cuaca saja semisalnya hujan angin, karena domisili kita di Karawang," kata Renhad.
Bagi kamu yang ingin mewujudkan pernikahan impian, Renhad menyebutkan rincian biaya yang dibutuhkan untuk seluruh paket dekorasi. "Budget yang dibutuhkan total dari dekorasi itu Rp300 juta, include lighting show, genset, AC, blower, alat pesta (untuk makan), kursi tamu selain dekorasi dan tenda," sebutnya.
(rcp/rcp)
Health & Beauty
Secret Garden Extrait de Parfum, Wangi Mewah yang Tahan Lama dan Bikin Kesan Lebih Berkelas!
Health & Beauty
Rambut Lebih Halus & Anti Ngembang, Ini 3 Hair Care Andalan untuk Rambut yang Susah Diatur!
Hobbies & Activities
Main Badminton Lebih Stabil, Ini Rekomendasi 3 Shuttlecock yang Nyaman Dipakai Latihan Rutin
Hobbies & Activities
American Tourister Argyle Cabin 20 Inch jadi Solusi Ringkas dan Aman untuk Travel Singkat
Istri Ceraikan Suami Usai Lihat Bukti Perselingkuhan Dari Promosi di TikTok
Viral Verificator
Prewedding Unik di Pasar Viral, Netizen Tak Menyangka Hasilnya Seindah Ini
TikTok Viral Verificator
Viral Pengantin di Bekasi Nikah Hanya di KUA Tanpa Resepsi, Bikin Iri Netizen
Rebutan Uang Duka, Konflik Menantu dan Mertua Berujung Tragis
Kisah Cinta Viral: Wanita 50 Tahun Nikahi Pria 23 Tahun, Kenalan dari TikTok
Istri Ceraikan Suami Usai Lihat Bukti Perselingkuhan Dari Promosi di TikTok
Bocoran Film Jun Ji Hyun & Ji Chang Wook, Lawan Teror Zombie di Colony
Potret Menyentuh Pengantin Wanita yang Tampil Botak di Hari Pernikahan
Ramalan Zodiak Sagitarius 2026: Jodoh Datang di Waktu Tepat, Karier Melompat












































Dekorasi pernikahan viral di gang sempit. Foto: Dok/@mingart.decoration_karawang.
Dekorasi pernikahan viral di gang sempit Foto: Dok/@mingart.decoration_karawang.
Dekorasi pernikahan viral di gang sempit. Foto: Dok/@mingart.decoration_karawang.