Liputan Khusus Si Kembar Nikah Bareng
Cerita di Balik 2 Pasutri Kembar Nikah Barengan yang Viral
Adik kakak kembar yang menikah bareng ini sempat viral di media sosial. Pernikahan 2 pasangan suami istri kembar itu terjadi di Cimanggung, Kabupaten Sumedang pada Februari 2021.
Pelaksanaan pernikahan empat mempelai semuanya kembar ini digelar sederhana yang dihadiri keluarga dan sanak saudaranya. Adalah pria bernama Ellwanda Julianop Hidayat dan kembarangannya Elwindi Junianfi Hidayat menikah dengan adik kakak kembar Rani dan Rina. Ellwanda menikahi Rani Nurhaeni, sedangkan adiknya Ellwindi Julianfi Hidayat menikahi Rina Nurhayati.
Berbincang dengan Wolipop, Rina mengungkapkan bagaimana kisah dia dan saudari kembarnya bisa menikah dengan pria yang juga kembar. Rina mengatakan awalnya dirinya yang berpacaran dengan Ellwanda. Kemudian kembaran kekasihnya, Elwindi jatuh cinta dengan saudarinya Rani. Saat pernikahan terjadi Rina setahun pacaran dengan Ellwanda. Sedangkan Rani dan Ellwindi menginjak dua tahun pacaran.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Rina Nurhayati Dan Rani Nurhaeni saat menikah berusia 19 tahun. Sedangkan Ellwindi Julianfi Hidayat dan Ellwanda Julianop Hidayat berusia 20 tahun.
Pasangan kembar yang menikah viral di media sosial. Foto: Dok. pribadi Rina Nurhayati. |
Sebelum menikah, keduanya kompak tunangan terlebih dahulu pada 22 Agustus 2020. Dan pernikahan pasutri kembar ini digelar pada 27 februari 2021 dengan adat Sunda.
Rina menuturkan ide untuk menikah secara bersamaan sudah menjadi kesepakatan dari kedua belah pihak keluarga. Mereka memilih menikah bersamaan agar tidak mengeluarkan banyak biaya.
"Pas tahu nikah bareng ya merasa senang bahagia terharu. Bisa menikah barengan sama kembaran saya dan pasangan masing-masing yang sama kembar juga," kata Rina saat dihubungi oleh Wolipop, Jumat (3/8/2021).
Ellwindi dan Ellwanda juga merasakan hal yang sama. Mereka senang bisa mengadakan acara pernikahan bersama dan mendapatkan pasangan kembar.
Rina mengaku reaksi tamu undangan yang hadir pun terkejut dan bingung. Sebab keduanyamendapatkan pasangan yang kembar juga.
Setelah menikah kini Rina dan Rini tinggal berbeda kota. Rina dan suaminya Ellwandi tinggal di Sumedang, Jawa Barat. Sedangkan Rani dan Ellwanda berada di Tasikmalaya, Jawa Barat.
Tonton juga Muralku Sayang, Muralku Dilarang
Health & Beauty
Mykonos Hawaiian Crush Extrait de Parfum, Parfum Wangi Tropis yang Bikin Mood Naik!
Elektronik & Gadget
Airbot X40 Master, Robot Vacuum Super Pintar untuk Rumah Bersih Tanpa Ribet!
Health & Beauty
Secret Garden Extrait de Parfum, Wangi Mewah yang Tahan Lama dan Bikin Kesan Lebih Berkelas!
Health & Beauty
Rambut Lebih Halus & Anti Ngembang, Ini 3 Hair Care Andalan untuk Rambut yang Susah Diatur!
TikTok Viral Verificator
Viral Momen Dosen Pertanian Mantu, Souvenir Bibit Tanaman Jadi Sorotan
TikTok Viral Verificator
Viral! Pengantin Bagikan Souvenir 100 Anak Ayam Warna-warni, Tuai Kritik
Daftar Tanggal Cantik 2026, Cocok Untuk Lamar Kekasih Hingga Gelar Pernikahan
Istri Ceraikan Suami Usai Lihat Bukti Perselingkuhan Dari Promosi di TikTok
Viral Verificator
Prewedding Unik di Pasar Viral, Netizen Tak Menyangka Hasilnya Seindah Ini
Ramalan Shio 2026
Hoki! 5 Shio Ini Diprediksi Sukses di Tahun Kuda Api 2026, Cek Peruntunganmu
Viral Influencer Singgung Ukuran Kelamin Mantan Suami, Berujung Digugat
8 Gaya Lily Anak Raffi-Nagita, Dress Fendi Hingga Tas Dior Curi Atensi
Angelina Jolie Ingin Tinggalkan AS, Berencana Pindah ke Kamboja












































Pasangan kembar yang menikah viral di media sosial. Foto: Dok. pribadi Rina Nurhayati.