Nikah di Bali, Keluarga Crazy Rich Surabayan Bantah Habiskan Rp 1 Triliun
Aditya Mardiastuti - wolipop
Jumat, 30 Nov 2018 16:58 WIB
Jakarta
-
Pernikahan Jusup Maruta Cayadi dan Clarissa Wang yang disebut-sebut sebagai pasangan Crazy Rich Surabayan sempat ditaksir mencapai ratusan miliar bahkan sampai Rp 1 triliun. Namun, pihak keluarga membantah dan mengklaim pesta pernikahan itu hanya dianggarkan tak sampai Rp 10 miliar.
"Kita menganggarkan tidak lebih dari Rp 10 Miliar. Jadi untuk tidak diplintir Rp 1 Triliun, kalau Rp 1 Triliun mungkin bisa beli hotel ini," kata ayah Jusup, Rendra Tjahjadi saat konferensi pers di The Mulia Hotel, Nusa Dua, Bali, Jumat (30/11/2018).
Selain membantah soal budget pernikahan, Rendra juga menampik mengenai jumlah tamu undangan yang disebutkan mencapai 1.000 hingga 5.000. Dia menegaskan tamu yang diundangnya tidak lebih dari 450 undangan.
"Saya ingin meluruskan jumlah undangan yang beredar 450 undangan. Jadi tidak sesuai dengan yang di lapangan 5.000 orang, apa cukup di Mulia ini 5.000 orang, paling maksimal 750 orang, bisa cek ke manajemen Mulia," tukasnya.
Rendra juga melusurkan mengenai sesi foto prewedding Jusup dan Clarissa yang disebutkan dilakukan di lima benua yaitu Afrika, Eropa, Amerika, Australia dan Asia. Menurutnya, sebenarnya pemotretan tersebut tidak diagendakan secara khusus untuk prewedding.
"Itu kegiatan biasa kita acara keluarga setahun dua kali, Lebaran dan Natal. Kebetulan ada di Australia kita foto di sana, di Eropa kita foto di sana. Jadi bukan khusus foto untuk prewed," ujarnya.
Pria yang diketahui bagian dari keluarga Tjajadi, pebisnis sawit, tersebut tak lupa mengklarifikasi mengenai menu catering pernikahan anaknya. Dalam video yang viral disebutkan dalam pernikahan Jusup dan Clarissa, makanan yang disajikan akan berasal dari lima benua, sesuai lokasi foto prewedding calon pengantin. Bagaimana sebenarnya?
Tonton video: Ayah Mempelai Pria ''Crazy Rich Surabayan'' Mengaku Tertekan, Kenapa?
"Kuliner kita pilih menu yang sesuai dengan selera kita untuk keperluan tamu ada yang dari Eropa, Afrika. Ada yang dari mana, biar terpuaskan dengan menu-menu masing-masing negaranya," jelas Rendra.
Satu hal dari postingan viral mengenai pernikahan anaknya yang tidak dibantah Rendra adalah soal hadirnya bintang tamu grup band legendaris Michael Learns To Rock. "MLTR benar kita undang ke sini, jadi kita kalau berpresta, tamu adalah raja, kita mencoba menghibur mereka, menyenangkan mereka," ujarnya.
(eny/eny)
"Kita menganggarkan tidak lebih dari Rp 10 Miliar. Jadi untuk tidak diplintir Rp 1 Triliun, kalau Rp 1 Triliun mungkin bisa beli hotel ini," kata ayah Jusup, Rendra Tjahjadi saat konferensi pers di The Mulia Hotel, Nusa Dua, Bali, Jumat (30/11/2018).
Selain membantah soal budget pernikahan, Rendra juga menampik mengenai jumlah tamu undangan yang disebutkan mencapai 1.000 hingga 5.000. Dia menegaskan tamu yang diundangnya tidak lebih dari 450 undangan.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Saya ingin meluruskan jumlah undangan yang beredar 450 undangan. Jadi tidak sesuai dengan yang di lapangan 5.000 orang, apa cukup di Mulia ini 5.000 orang, paling maksimal 750 orang, bisa cek ke manajemen Mulia," tukasnya.
Rendra juga melusurkan mengenai sesi foto prewedding Jusup dan Clarissa yang disebutkan dilakukan di lima benua yaitu Afrika, Eropa, Amerika, Australia dan Asia. Menurutnya, sebenarnya pemotretan tersebut tidak diagendakan secara khusus untuk prewedding.
Jumpa pers Rendra Tjajadi, ayah dari Jusup Cayadi, yang disebut-sebut Crazy Rich Surabayan. Foto: Aditya Mardiastuti/ detikcom |
"Itu kegiatan biasa kita acara keluarga setahun dua kali, Lebaran dan Natal. Kebetulan ada di Australia kita foto di sana, di Eropa kita foto di sana. Jadi bukan khusus foto untuk prewed," ujarnya.
Pria yang diketahui bagian dari keluarga Tjajadi, pebisnis sawit, tersebut tak lupa mengklarifikasi mengenai menu catering pernikahan anaknya. Dalam video yang viral disebutkan dalam pernikahan Jusup dan Clarissa, makanan yang disajikan akan berasal dari lima benua, sesuai lokasi foto prewedding calon pengantin. Bagaimana sebenarnya?
Tonton video: Ayah Mempelai Pria ''Crazy Rich Surabayan'' Mengaku Tertekan, Kenapa?
"Kuliner kita pilih menu yang sesuai dengan selera kita untuk keperluan tamu ada yang dari Eropa, Afrika. Ada yang dari mana, biar terpuaskan dengan menu-menu masing-masing negaranya," jelas Rendra.
Satu hal dari postingan viral mengenai pernikahan anaknya yang tidak dibantah Rendra adalah soal hadirnya bintang tamu grup band legendaris Michael Learns To Rock. "MLTR benar kita undang ke sini, jadi kita kalau berpresta, tamu adalah raja, kita mencoba menghibur mereka, menyenangkan mereka," ujarnya.
(eny/eny)
Tags
Hobbies & Activities
Main Badminton Lebih Stabil, Ini Rekomendasi 3 Shuttlecock yang Nyaman Dipakai Latihan Rutin
Hobbies & Activities
American Tourister Argyle Cabin 20 Inch jadi Solusi Ringkas dan Aman untuk Travel Singka
Fashion
Hijab Sering Melorot? 3 Rekomendasi Ciput Ini Bikin Hijab Lebih Nempel dan Nyaman Dipakai Seharian
Fashion
Lebih Bebas Gerak! Pilih Bra Tank Tanpa Kawat yang Tepat Agar Aktivitas Harianmu Jadi Lebih Nyaman
Artikel Terkait
ARTIKEL LAINNYA
Viral Verificator
Prewedding Unik di Pasar Viral, Netizen Tak Menyangka Hasilnya Seindah Ini
TikTok Viral Verificator
Viral Pengantin di Bekasi Nikah Hanya di KUA Tanpa Resepsi, Bikin Iri Netizen
Rebutan Uang Duka, Konflik Menantu dan Mertua Berujung Tragis
Kisah Cinta Viral: Wanita 50 Tahun Nikahi Pria 23 Tahun, Kenalan dari TikTok
Viral Verificator
Viral Pengantin Curhat Pakai Makeup Artist Pilihan Keluarga Mertua, Bikin Nangis
Most Popular
1
Penampilan Terbaru Vidi Aldiano Bikin Pangling, Kini Berkumis Tebal
2
Kate Middleton Jadi Korban Kekejaman AI, Tersebar Gambar Sensual
3
Kisah Cinta Sesama Idol Jepang, Mantan AKB48 Akan Dinikahi Anggota BOYS & MEN
4
Komentator Politik yang Sebut Ibu Negara Prancis Transgender Kembali Menyindir
5
Potret Inka Williams Model Bali Pacar Channing Tatum, Beda Usia Jadi Sorotan
MOST COMMENTED












































Jumpa pers Rendra Tjajadi, ayah dari Jusup Cayadi, yang disebut-sebut Crazy Rich Surabayan. Foto: Aditya Mardiastuti/ detikcom