Kategori Berita
Daerah
Layanan
Detik Network

<i>The Fabulist</i> 2014

Lamaran Unik Sepanjang 2014: Buat Amazing Race Sampai Tulisan di Atas Gunung

Alissa Safiera - wolipop
Selasa, 30 Des 2014 18:18 WIB

Anda menyukai artikel ini

Artikel disimpan

ist.
Jakarta - Untuk menyenangkan hati wanita yang dicintainya, para pria dapat melakukan hal apapun yang tak pernah terbayangkan sebelumnya. Pria yang biasanya dikenal cuek dalam hubungan bisa saja tiba-tiba memikirkan konsep lamaran yang unik dan tak akan terlupakan. Tentunya jadi impian banyak wanita dikejutkan dengan lamaran tak terduga yang begitu romantis. Seperti yang dilakukan pria-pria romantis berikut ini yang membuat lamaran jadi momen terindah bagi kekasihnya. Dari mulai merancang pertandingan Amazing Race, melamar di bawah langit dengan fenomena aurora sampai menulis pertanyaan di atas gunung. Inilah lamaran unik dan romantis yang pernah dilakukan sepanjang tahun 2014, apa saja?

1. Tarian Mickey Mouse

Pria asal Sri Lanka, Jehan melakukan hal yang seru untuk melamar kekasihnya, Vish. Jehan menggabungkan semua hal yang disukai kekasihnya, seperti Mickey Mouse, Will Smith, Beyonce, Michael Jackson dan juga bintang Bollywood Rajinikanth. Jehan dan 6 orang temannya memakai kostum Mickey Mouse dan menari lagu-lagu dari musisi favorit Vish. Di akhir koreografi dari lagu Love on Top yang dinyanyikan Beyonce, Jehan membuka penyamaran topeng Mickey. Iapun langsung bertekuk lutut dan melamar kekasihnya tersebut. Suasana jadi tampak mengharukan, khususnya ketika Vish menerima lamaran tersebut. Keduanya pun saling berpelukan.

2. Dilamar dengan Bantuan Paul McCartney

Claudia mengajak kekasihnya, John Dann menonton konser Sir Paul McCartney yang digelar di Albany, New York, Juli 2014 lalu. Saat datang menonton konser tersebut, dia membawa karton berukuran cukup besar dengan tulisan yang menarik perhatian Paul. "He won't marry me 'till he meets you," begitu tulisan yang tertulis di poster milik Claudia.

Paul kemudian meminta Claudia dan John naik ke atas panggung. Personel The Beatles itu lalu memperkenalkan keduanya pada penonton konsernya. Saat berada di atas panggung diketahui juga ternyata John pun membawa poster dengan tulisan yang berhubungan dengan keinginan menikah kekasihnya, 'I've got the ring & I'm 64'. John kemudian melantunkan lagu dari The Beatles 'When I'm Sixty Four', setelah sedikit melantunkan suaranya, John pun bersimpuh dan melamar Claudia. Pastinya lamaran yang sudah dinanti itu diterima oleh Claudia. Paul pun ikut tersenyum bahagia bersama pasangan tersebut.

3. Mengumpulkan Video Selebriti

Seorang pria bernama Jim MacAulay membutuhkan waktu empat tahun sebelum akhirnya melamar wanita pujaan hatinya. Waktu lama tersebut diperlukannya bukan karena ragu, tapi dia mengajak banyak selebriti ternama untuk membantunya meminang sang kekasih. Para selebriti itu di antaranya Ed Sheeran, Cee Lo Green, Ronan Keating, Bob Geldof hingga pembawa acara X Factor Inggris, Dermot O'Leary. Video lamaran ini diputar Jim saat membuat pesta kejutan untuk Sophie di salah satu rumah teman mereka. Sophie diberitahui si teman mengadakan pesta Natal. Sang tuan rumah mengatakan ada video buatan anaknya yang akan diputar. Dan ternyata video tersebut adalah lamaran Jim untuknya.

Dalam tayangan video terlihat aktor dan komedian Inggris Adam Buxton tampil sebagai pembuka. Dia menyebut Jim sebagai pria yang luar biasa dan meminta Sophie untuk menikahinya. Video kemudian menampilkan layar kosong dengan tulisan 'Sorry it's taken so long....'. Setelah itu muncul tulisan 'LET'S GET MARRIED!! Please!?' di layar. Tanpa pikir panjang, tentu sang wanita pun menerima lamaran romantis tersebut.

4. Rancang Amazing Race Palsu

Pria bernama Justin melamar kekasihnya, Diana dengan mengatur pertandingan Amazing Race palsu. Perjalanan yang membuatnya berkeliling 6 negara bagian, di dua negara, dan lebih dari 5.000 mil untuk membuat pujaan hatinya sampai ke tempat lamaran yang romantis. Dalam video yang diunggah di situs Youtube, Justin menyebutkan bahwa ia membuat Diana berpikir dirinya mengikuti pertandingan Amazing Race edisi online. Hal ini dilakukannya untuk membuat Diana sampai ke Islandia, agar Justin dapat melamar pujaan hatinya itu di bawah langit penuh cahaya aurora borealis.

Justin bahkan merekrut juru kamera, orang-orang yang membawa surat petunjuk sampai menyewa mobil dan semua keperluan yang biasa terlihat di pertandingan Amazing Race sungguhan. Rencana lamaran ini pun mengikuti perjalanan Diana dari Deleware, ke Boston sampai di Islandia, dengan total melewati 6 negara bagian, dan 2 negara untuk sampai di sana.

5. Melamar dengan Tulisan di Gunung

Pria dapat melakukan apapun untuk mengejutkan wanita yang dicintainya, bahkan sampai menghiasi gunung dengan pesan yang romantis. Wanita mana yang akan menolak jika dilamar dengan persiapan matang dan besar seperti itu? Adalah Chris Knapton, pria romantis yang melamar kekasihnya, Lisa Jenkins dengan pesan di atas perbukitan.

Persiapan matang dilakukan Chris yang meminta bantuan pada teman-temannya untuk meletakkan pesan sepanjang 5 meter, melintang di atas Black Mountain, Inggris. Pesan itu bertuliskan: 'Lisa Marry Me?' dengan warna putih yang begitu terlihat dari atas udara. Chris pun mengajak Lisa melihatnya dari atas helikopter yang terbang 2.000 kaki di atas permukaan.

6. Menciptakan Hari Terbaik Untuk Kekasih

Untuk sebagian pria, lamaran adalah hal intim dan personal tanpa perlu mengeluarkan banyak uang. Tapi hal itu tidak berlaku bagi pria romantis seperti Levy, yang sudah menabung untuk membuat lamaran sejak usianya 12 tahun. Levy menghabiskan lebih dari 17 bulan untuk merencanakan lamaran sempurna bagi kekasihnya, Tiffany. Ia mengajak orang tua dan sahabat Tiff untuk bersama-sama ada di hari lamaran itu. Uang tabungan yang dikumpulkan Levy sejak 12 tahun digunakannya untuk menyewa mobil limo mewah, menyewa tempat manicure, belanja gaun spesial sampai menyewa lapangan baseball.

7. Merancang Pernikahan Palsu

Menjadi pemilik sebuah wedding organizer, Jack Bermeo sudah tak terhitung berapa kali membuat dan menyukseskan sebuah pernikahan. Dan ketika hari bahagianya sendiri datang, dia pun ingin membuat sesuatu yang berbeda. Melamar kekasihnya, Sophia, Jack memilih mengadakan pernikahan palsu. Meskipun palsu, acara tersebut dibuat seperti layaknya pernikahan sungguhan di mana ada mempelai pria dan wanita yang mengenakan busana pengantin dan 80 tamu undangan. Kue pengantin dan beberapa foto pre-wedding juga menghiasi lokasi pernikahan palsu tersebut.

Pada hari itu, Jack mengajak Sophia untuk menghadiri pernikahan palsu. Kemudian Jack berbisik di telinga Sophia kalau acara yang digelar ini sebenarnya untuknya. Ketika itu, keluarga dan teman Jack dan Sophia yang sembunyi di ruangan lain bermunculan. Pria itu pun melakukan apa yang sudah direncanakannya, bersimpuh dan melamar Sophia.

8. Lamaran Ala Film Frozen

Film animasi Frozen tidak hanya disukai dan menjadi favorit anak-anak. Pasangan asal Denver, Colorado ini juga begitu terkesan dengan film produksi Disney tersebut. Begitu terkesannya sampai-sampai si pria melamar kekasihnya dengan lamaran ala kisah cinta di film Frozen antara Putri Anna dan Pangeran Hans. Pria 23 tahun itu memesan busana seperti yang dikenakan Putri Anna dan Pangeran Hans. Untuk mengetahui ukuran baju sang kekasih, dia meminta bantuan calon ibu mertuanya.

Bukan hanya kostum ala putri dan pangeran kerajaan yang dilakukan Brian. Untuk menyempurnakan prosesi lamaran ala Frozen dia juga mencari kastil yang akan menjadi lokasi lamaran. Bahkan kedatangan Brian saat itu juga dirancang ala pangeran dengan menaiki kuda putih.

9. Lamaran di Bioskop

Wanita pecinta film satu ini tak pernah menyangka akan menyaksikan sebuah tontonan di layar bioskop yang akan mengubah hidupnya selamanya. Adalah Rachel Langford, wanita asal Nottingham yang mendapat lamaran mengejutkan dari kekasihnya, Colin Brownjohn. Colin mengajak Rachel untuk menonton film baru, 'Guardians of the Galaxy'. Tapi, bukan aktor atau aktris dari film yang disutradarai James Gunn itu yang dilihat Rachel. Melainkan sebuah pesan cinta yang begitu romantis. Dan pastinya membuat penonton lain merasa iri.

"I love you Rachel. Would you do me the honour of becoming my wife?" pertanyaan tersebut muncul di layar bioskop. Dilanjutkan dengan Colin berlutut dan meminta Rachel jadi istrinya.

10. Melamar dengan Bantuan Disney Princess Sampai Superhero

Seorang pria bernama Matthew Hill membat flashmob atau tarian yang dilakukan oleh banyak orang untuk melamar kekasihnya, Jamie-Lee Johnson. Saat itu sang wanita tengah menikmati kopi di sebuah kedai lalu datang putri Belle, kemudian menari dengan banyak orang di hadapan sang wanita dengan lagu Bruno Mars-Treasure. Setelah selesai flashmob, tiba-tiba saja ada para superhero di sana. Mulai dari Captain America, Spiderman, Wolverine, Robin bahkan Power Ranger.

Dari arah belakang, Batman datang dan superhero lainnya memberinya jalan. Tanpa mengeluarkan senjata yang super canggih, Matthew di balik kostum Batman itu langsung berlutut dan mengeluarkan cincin di hadapan Jamie yang sudah tak bisa menahan tangis bahagianya.
(asf/fer)

Anda menyukai artikel ini

Artikel disimpan

Artikel Fokus Selanjutnya
Artikel Terkait
Detiknetwork
Hide Ads