Cara Bercinta yang Bisa Menurunkan Berat Badan Lakukan 5 Posisi Seks Ini
Pasangan suami istri bisa langsing dengan cara yang lebih menyenangkan yaitu, bercinta. Melakukan seks dengan posisi bercinta tertentu dapat membantu kamu dan suami menurunkan berat badan. Berikut cara bercinta yang bisa menurunkan berat badan.
Seperti yang dikutip darisofeminine, sebuah survei yang diprakarsai olehsextoy.co.uk menemukan bahwa 41 persen orang mengklaim bahwa kegiatan bercinta dapat menurunkan berat badan dan terasa lebih menyenangkan daripada berolahraga. Tentunya ada cara tertentu agar kegiatan bercinta bisa membuat kamu lebih langsing.
Para ilmuwan di Jerman melakukan percobaan pada sekitar 5000 pasangan. Dari riset itu terungkap pasangan yang bercinta dengan posisi berdiri bisa membakar kalori lebih cepat dan banyak.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Berikut cara bercinta yang bisa membantu menurunkan berat badan:
1. Bercinta dengan Posisi Seks Landasan
Tubuh pria dalam posisi akan 'push up', sementara wanita berbaring di bawahnya (seperti posisi misionaris. Dalam posisi bercinta ini, pria yang lebih banyak memegang kontrol dan memungkinkan terjadinya penetrasi yang lebih dalam. Posisi seks ini ideal untuk melatih otot lengan dan bahu sekaligus mengencangkan otot pusat (perut, dada, bahu) pada pria.
2. Bercinta dengan Gaya Stand & Carry
Posisi ini mengharuskan pria menggendong pasangannya, dan otot tangan yang paling banyak digunakan. Saat menggendong sambil bercinta, otot-otot tangan akan terbentuk dan semakin kuat. Selain membentuk otot tangan dan bahu, posisi ini juga menguatkan otot kaki. Bercinta dengan posisi berdiri juga membuat otot pusat lebih fleksibel.
3. Piston
Mirip dengan posisi Stand & Carry, namun kaki pasangan wanita masih bertumpu pada sofa atau benda lain. Posisi seks ini juga bisa menguatkan otot lengan bagi pria, dan otot pusat serta bokong pada pria dan wanita.
4. Little Dipper
Pasangan wanita dalam posisi mirip squat, menjaga keseimbangan tubuh dengan berpegangan pada sofa sementara kakinya bersandar pada kursi di depannya. Pasangan pria memposisikan tubuh di bawah wanita. Efeknya bisa mengencangkan otot lengan dan bokong wanita karena gerakan bercinta dengan posisi ini mirip push-up terbalik (tangan di bawah dan tubuh menghadap ke atas).
5. Bridge Sex
Dalam gerakan yoga dikenal yang namanya bridge pose, yaitu posisi tubuh berbaring, tangan di samping tubuh dan perut serta paha dinaikkan ke atas. Posisikan tubuh seperti bridge pose, sementara pasangan pria mengangkat dan menurunkan tubuh wanita untuk melakukan penetrasi seks. Selain otot lengan, posisi ini juga melatih otot perut dan pelvic.
Itulah lima posisi seks untuk membakar kalori sehingga bisa membantun kamu dan pasangan menurunkan berat badan. Selamat mencoba.
(eny/eny)
Home & Living
Sekali Coba Susah Balik! Handuk Premium Ini Harus Kamu Punya, Cek Alasannya
Home & Living
Satu Set Alat Ini Memudahkan Pekerjaan Kamu! TEKIRO Socket Set Harus Kamu Miliki di Rumah
Home & Living
Nggak Perlu Capek Bersihin WC! Notale Spin Scrubber Ini Memudahkan Pekerjaan, Harus Ada di Rumah
Home & Living
Cari Dudukan Santai yang Empuk dan Estetik? Pilihan Bean Bag Ini Layak Jadi Andalan
6 Seafood yang Bisa Tingkatkan Performa Seks Pria Jika Rutin Dikonsumsi
Studi: Rutin Bercinta 2 Kali Seminggu Kurangi Risiko Sakit Jantung pada Pria
Dokter Ungkap Rahasia Agar PD Saat Bercinta: Rawat Area Intim Ini
Tunda Buang Air Kecil Setelah Bercinta Bisa Sebabkan ISK, Mitos atau Fakta?
Alasan Tak Terduga Istri Tolak Ajakan Bercinta Menurut Survei, Suami Perlu Tahu
Hermes Birkin Dijual di Department Store, Tanda Pergeseran Dunia Luxury?
Ramalan Zodiak 5 Januari: Virgo Jangan Keras Kepala, Libra Kontrol Emosi
Potret Jisoo BLACKPINK Ultah, Traktir 103 Fans Makan Hingga Bagi-bagi iPhone
Desta Remake Foto Keluarga di Korea, Kompak Bareng Natasha Rizki & 3 Anak











































