Perlu 2 Hari Ganti Warna Rambut Bella Hadid dari Cokelat Jadi Seperti Ini
Model Bella Hadid tampil memukau dengan warna rambut baru di Cannes Film Festival 2025, Prancis, pekan lalu. Wanita 28 tahun ini mengubah rambut brunette-nya yang ikonik menjadi pirang keemasan.
Penampilan barunya itu ternyata menghabiskan banyak waktu. Penata rambut pribadinya, Jacob Schwartz, mengungkap perlu 48 jam untuk mengubah total warna rambutnya hingga sempurna.
"Kami ingin menciptakan warna yang tepat untuk melengkapi fitur dan warna kulitnya. Bella berambut pirang alami, jadi mencari foto-fotonya saat masih kecil adalah referensi yang bagus. Akhirnya kami mengkreasikan warna madu yang mewah dan epik ini," ujar Jacob, seperti dikutip dari Female First.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Dia menambahkan bahwa transformasi rambut Bella memakan waktu dua hari untuk diwarnai dan banyak sekali produk perawatan agar rambutnya tidak rusak setelah proses pewarnaan.
Bella Hadid sebelumnya berambut brunette/cokelat. Foto: Daniel Cole/Invision/AP |
"Perencanaan yang tepat, produk, dan kesabaran adalah tiga hal yang paling saya andalkan untuk selalu memberikan hasil maksimal," tambahnya.
Bella Hadid merupakan salah satu pesohor yang rutin hadir di red carpet Cannes dan gayanya selalu menjadi sorotan. Dia sampai mendapatkan julukan 'Ratu Cannes'.
Untuk tahun ini, selain hadir menonton film yang diputar di festival bergengsi tersebut, Bella juga memanfaatkan momen untuk promosi parfum miliknya, Orabella. Parfum ini diciptakan atas pengalamannya sendiri yang merasa 'terlalu berat' menggunakan wewangian mengandung alkohol dan bahan kimia keras lainnya.
Lewat Orabella, dia ingin menciptakan alternatif wewangian yang lebih 'bersih'.
(hst/hst)
Health & Beauty
Mykonos Hawaiian Crush Extrait de Parfum, Parfum Wangi Tropis yang Bikin Mood Naik!
Elektronik & Gadget
Airbot X40 Master, Robot Vacuum Super Pintar untuk Rumah Bersih Tanpa Ribet!
Health & Beauty
Secret Garden Extrait de Parfum, Wangi Mewah yang Tahan Lama dan Bikin Kesan Lebih Berkelas!
Health & Beauty
Rambut Lebih Halus & Anti Ngembang, Ini 3 Hair Care Andalan untuk Rambut yang Susah Diatur!
Jerawat Tak Kunjung Hilang? Coba 7 Rangkaian Skincare Ini
Tren Rambut 2026: Baby Bob, Model Bob Pendek yang Cocok untuk Rambut Keriting
Cara Menghilangkan Jerawat: Lakukan 3 Resolusi Kecantikan Ini di 2026
Brand K-Beauty Rilis Cleansing Pad, Cara Praktis Membersihkan Wajah
Blush On Tak Bisa Asal Pakai, Ini Cara Aplikasinya Sesuai Bentuk Wajah
Ramalan Shio 2026
Hoki! 5 Shio Ini Diprediksi Sukses di Tahun Kuda Api 2026, Cek Peruntunganmu
Viral Influencer Singgung Ukuran Kelamin Mantan Suami, Berujung Digugat
8 Gaya Lily Anak Raffi-Nagita, Dress Fendi Hingga Tas Dior Curi Atensi
Angelina Jolie Ingin Tinggalkan AS, Berencana Pindah ke Kamboja












































