Kontroversi Influencer Pamer Bulu Ketiak, Dihujat Tak Dapat Jodoh
Influencer asal Missouri, AS, Nikki Serenity dengan bangga memamerkan bulu ketiaknya di media sosial. Dengan lebih dari 40.000 pengikut di Instagram, Nikki kerap membagikan foto-fotonya yang memperlihatkan ketiaknya yang tak dicukur.
Aksinya itu dilakukan sebagai bentuk perlawanan terhadap standar kecantikan konvensional serta untuk menyuarakan pesan bodypositivity. Namun, alih-alih mendapat dukungan, banyakwarganet justru melontarkan kritik tajam terhadapnya.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Sejak memutuskan untuk membiarkan bulu ketiaknya tumbuh secara alami, Nikki kerap menerima berbagai komentar negatif. Salah satu kritik paling tajam yang pernah ia terima adalah bahwa dirinya akan "mati sendirian" karena pria tidak akan tertarik padanya.
"Aku ingat ada seorang wanita yang mengatakan bahwa aku akan mati sendirian hanya karena bulu ketiakku," ujar Nikki.
Namun, kritik tersebut tidak membuatnya gentar. Ia tetap percaya bahwa setiap orang berhak menentukan bagaimana mereka ingin menampilkan diri tanpa harus tunduk pada tekanan sosial.
"Aku bangga dengan penampilanku dan tidak merasa insecure," akunya.
Meskipun ada banyak kritik, Nikki juga mendapatkan dukungan dari sebagian pengikutnya. Bahkan, beberapa penggemarnya memintanya agar tidak pernah mencukur bulu ketiaknya.
Sejak kecil, Nikki sering merasa tidak percaya diri dengan tubuhnya. Ia mengaku pernah diejek karena bulu tubuhnya yang tumbuh cepat, terutama saat harus mengenakan celana pendek di kelas olahraga.
Namun, titik balik dalam hidupnya terjadi ketika ia bertemu dengan seorang fotografer yang terbiasa bekerja dengan model yang juga memiliki bulu ketiak. Rasa penasarannya membawanya mencoba tampil apa adanya dalam sebuah sesi pemotretan.
"Awalnya aku pikir aku hanya akan melakukannya untuk satu sesi foto, tetapi ternyata aku malah jatuh cinta dengan tampil seperti ini," ungkapnya.
Bagi Nikki, membiarkan bulu ketiaknya tumbuh adalah bagian dari kebebasan dan penerimaan diri sendiri. Ia ingin wanita lain mencoba hal yang sama agar mereka bisa lebih nyaman dengan tubuh mereka sendiri.
"Kamu mungkin akan mendapatkan lebih banyak rasa percaya diri dan harga diri, seperti yang aku alami. Tapi kalau bukan itu yang kamu suka, tidak masalah. Yang penting adalah menjadi diri sendiri dan tidak merasa malu atas hal-hal sepele yang tidak merugikan siapa pun," pesannya.
(kik/kik)
Fashion
Ingin Tampil Feminin dan Lebih Stylish dengan Bawahan Rok? Cek Koleksi Menariknya di Sini!
Fashion
Pilihan Aksesori Simpel yang Bikin Gaya Kamu Terlihat Lebih Keren
Fashion
Cari Dompet Kulit Awet Biar Bisa Dipakai Lama? Produk dari ROUNN Ini Bisa Jadi Jawabannya
Health & Beauty
Dua Serum PDRN Favorit Banyak Orang, Fokus Regenerasi dan Hidrasi Kulit!
Niat Cantik Berujung Maut, Ibu 2 Anak Meninggal Usai Oplas Bokong & Perut
Era Glitchy Glam 2026, Saat Kecantikan Tidak Sempurna Justru Jadi Tren
Mengenal Lactic Acid, Bahan Skincare AHA yang Aman dan Lebih Ramah Kulit
Kenapa Ada Jerawat di Dagu? Pahami Penyebab hingga Cara Mengatasinya
Ini Tren Lipstik 2026 yang Patut Dicoba, Smoky Rose hingga Cherry Red
Potret George Clooney dan Istri yang Kini Jadi WN Prancis, Disindir Trump
7 Foto Mesra Manohara Dengan Pacar Baru YouTuber Asal Denmark
5 Minuman yang Baik untuk Kesehatan Pencernaan, Atasi Perut Kembung
6 Artis Libur Tahun Baru 2026 ke Luar Negeri Bareng Pacar, Makin Lengket












































