Berdasarkan Usia, Ini Jenis Operasi Plastik Paling Diminati Orang Indonesia
Operasi plastik belakangan menjadi salah satu tren kecantikan yang marak dijalani para artis hingga masyarakat awam. Prosedur ini kerap dipilih untuk memperoleh penampilan yang lebih menarik dan rupawan.
Operasi plastik sendiri memiliki beragam jenis. Tentunya pemilihan jenis oplas disesuaikan dengan permasalahan yang dialami masing-masing individu.
Salah satu faktor yang mempengaruhinya adalah usia. Beda usia, maka berbeda pula kebutuhan prosedur kecantikannya.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Queencha Chaidy, dokter sekaligus CEO Lumeo, sebuah one-stop medical platform yang fokus pada bedah estetik dan perawatan diri, membeberkan jenis operasi plastik yang paling banyak diminati orang Indonesia. Ternyata kebanyakan permintaan oplas dari orang-orang yang sudah berusia 45 tahun ke atas.
"Segmen market kita kebetulan paling besar itu face lift. Jadi untuk yang 45 tahun ke atas," terang dr. Queencha Chaidy, MBBS, saat konferensi pers yang digelar Lumeo Health pada Kamis (16/1/25) di Hutan Kota by Plataran, Jakarta Selatan.
Dokter Queencha CEO Lumeo. Foto: Vina Oktiani/Wolipop |
Kebanyakan yang menjalani face lift dari kalangan sosialita dan ibu-ibu pejabat. Face lift sendiri merupakan prosedur bedah plastik yang ditujukan untuk mengencangkan kulit wajah dan leher.
Sementara untuk yang berusia lebih muda, sekitar 20 tahunan atau yang baru lulus kuliah dan akan menikah, biasanya lebih tertarik menjalani operasi rhinoplasty untuk memperbaiki bentuk hidung atau agar penampakannya lebih mancung.
"Biasanya mereka akan operasi double eyelid dan untuk hidung atau rhinoplasty," terang sang dokter.
Meski diakui Queencha bahwa permintaan oplas saat ini cukup banyak, bahkan dari remaja yang masih berusia belasan tahun, namun tak semuanya disetujui untuk menjalaninya. Dia sendiri menyarankan setidaknya harus berusia minimal 18 tahun jika ingin menjalani bedah invasif.
(vio/vio)
Home & Living
Bingung Simpan Sepatu yang Numpuk? Cek Rekomendasi Rak Sepatu Anti Debu & Hemat Tempat di Sini!
Pakaian Wanita
Nggak Perlu Mahal-Mahal Nails Art! Pakai Fake Nails Ini untuk Tampilan Kuku Lebih Cantik
Olahraga
Latihan Harian atau Game Akhir Pekan, Ini 3 Bola Voli yang Tetap Nyaman di Lapangan
Hobi dan Mainan
Commuting Tiap Hari atau Sering Butuh Fokus? Soundcore by Anker Q20i Bisa Redam Bising dan Nyaman Dipakai Seharian
Angular Bob Jadi Tren Lagi, Bob Tajam ala Victoria Beckham Kembali Populer
Jerawat Tak Kunjung Hilang? Coba 7 Rangkaian Skincare Ini
Tren Rambut 2026: Baby Bob, Model Bob Pendek yang Cocok untuk Rambut Keriting
Cara Menghilangkan Jerawat: Lakukan 3 Resolusi Kecantikan Ini di 2026
Brand K-Beauty Rilis Cleansing Pad, Cara Praktis Membersihkan Wajah
Foto Cantik BCL-Alyssa Daguise Hadiri Pernikahan 'Pangeran Jaksel' di Maroko
7 Gaya TWICE Jadi Model Victoria's Secret Usai Viral Istilah 'Tzuyu Bra'
Foto Vidi Aldiano Tampil Berkumis Jadi Groomsman Pernikahan Sahabat di Maroko
Tak Terduga, Ternyata Ini Inspirasi di Balik Nama Blue Ivy Putri Beyonce














































