Ada Tragedi, Pamela Anderson Tinggalkan Makeup Glamor dan Tampil Lebih Alami
Pamela Anderson lebih sering tampil dengan makeup minimalis atau bahkan tanpa makeup selama beberapa tahun terakhir. Ternyata ada alasan mengharukan di balik penampilannya yang kini lebih alami.
Bintang serial 'Baywatch' ini telah meninggalkan gaya makeup bombshell yang dipopulerkannya di era 90-an hingga 2000 sejak makeup artist dan teman terbaiknya. Sahabatnya Alexis Vogel dipercaya sejak awal kariernya untuk merias wajah sang aktris. Namun Alexis berpulang akibat kanker payudara pada 2019.
Kematian Alexis membuat Pamela sangat berduka hingga dia tidak ingin siapapun mendandaninya. Alhasil, wanita 56 tahun ini lebih memilih tampil tanpa makeup.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Foto: Instagram |
"Dia (Alexis) yang terbaik. Sejak saat itu, saya merasa, tanpa Alexis, akan lebih baik bagi saya untuk tidak pakai makeup," tuturnya dalam wawancara bersama majalah Elle, seperti dilansir Huffington Post.
Rambut pirang bervolume dan riasan seksi merupakan gaya Pamela Anderson yang ikonik di era 90-an, terutama saat dia membintangi serial 'Baywatch'. Namun setelah ganti penampilan dengan makeup minimalis, dia justru merasa lebih bebas dan senang.
"Dan sedikit memberontak juga," tukasnya.
Pamela Anderson. Foto: Andreas Rentz/Getty Images |
"Saya memang memperhatikan ada banyak orang yang menggunakan makeup tebal, dan rasanya saya seperti melawan arus dan melakukan kebalikan dari apa yang dilakukan semua orang," jelasnya.
Pamela Anderson juga menyatakan tidak takut dengan penuaan. Dia mengaku sangat ingin menjalani proses menua secara alami.
"Saya ingin membiarkan rambut saya berwarna abu-abu alami, memakai topi jerami kecil, tidak memakai riasan. Maksudku, itulah keadaan nyamanku," pungkasnya.
(hst/hst)
Home & Living
Bingung Simpan Sepatu yang Numpuk? Cek Rekomendasi Rak Sepatu Anti Debu & Hemat Tempat di Sini!
Pakaian Wanita
Nggak Perlu Mahal-Mahal Nails Art! Pakai Fake Nails Ini untuk Tampilan Kuku Lebih Cantik
Olahraga
Latihan Harian atau Game Akhir Pekan, Ini 3 Bola Voli yang Tetap Nyaman di Lapangan
Hobi dan Mainan
Commuting Tiap Hari atau Sering Butuh Fokus? Soundcore by Anker Q20i Bisa Redam Bising dan Nyaman Dipakai Seharian
Angular Bob Jadi Tren Lagi, Bob Tajam ala Victoria Beckham Kembali Populer
Jerawat Tak Kunjung Hilang? Coba 7 Rangkaian Skincare Ini
Tren Rambut 2026: Baby Bob, Model Bob Pendek yang Cocok untuk Rambut Keriting
Cara Menghilangkan Jerawat: Lakukan 3 Resolusi Kecantikan Ini di 2026
Brand K-Beauty Rilis Cleansing Pad, Cara Praktis Membersihkan Wajah
Penampilan Terbaru Zheng Shuang, Aktris China yang Diboikot karena Sewa Rahim
Heboh Wanita 'Nyemplung' di Kolam Tetangga Tanpa Busana, Ingin Jadi Mermaid
Potret Cantik Putri Denmark yang Viral Dijodohkan dengan Putra Donald Trump
V BTS Jadi Idol KPop Paling Dicari di Google, Terpopuler Versi Forbes Korea













































