TikTok Viral Verificator
Viral Bangun Tidur Langsung Cantik, Anak Ikut Karnaval Dirias Ibu Saat Tidur
Ibu ini viral karena merias anaknya yang sedang tertidur pulas. Sang anak akan ikut karnaval dalam rangka HUT Ke-77 RI, namun malah ketiduran jelang acara.
Kisah itu diunggah oleh Icha Karnia Yulvia, lewat akun TikToknya @ichakarniayulvia. Dalam video unggahannya yang viral, dia memperlihatkan momen membentuk alis anaknya yang masih tertidur.
"Persiapan 15 menit sebelum karnaval serius tidur biar mama repot. Tenang sayang mamamu ibu peri, bisa segalanya," tulis akun TikTok @ichakarniayulvia.
Icha terlihat membuat alis dengan rapi sehingga membuat warganet salfok. Kemudian Icha memberikan eye shadow warna merah dan glitter. Hasil makeup Icha membuat warganet kagum.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
@ichakarniayulvia #fyp #fypシ ♬ Original Sound - Unknown
Unggahan Icha saat merias anaknya yang sedang tertidur itu viral ditonton 2,1 juta Views. Sebagian besar warganet memuji hasil makeupnya.
"Mamanya pinter ngalis, anaknya cantik," puji akun @Lidya liem.
"Ini mah emaknya pasti pinter dandan juga 🤭," kagum akun @Devi A Siregar.
"Masyaallah cantik banget🥰," saut akun @anakbpatekak🐣.
"Adududu masyaAllah cantik sekaliii🥰✨," timpal akun @Bebellac.
Seorang ibu merias anaknya yang sedang tidur untuk ikut karnaval, viral di media sosial. Foto: Dok. TikTok @ichakarniayulvia. |
Konfirmasi Wolipop
Wolipop sudah menghubungi Icha Karnia Yulvia yang mengunggah video viral merias anaknya yang tertidur jelang ikut karnaval HUT RI. Ia menceritakan momen saat merias sang anak yang bernama Jasmine Alena Maharani (5 tahun).
"Aku merias anak yang lagi tidur untuk acara karnaval konsepnya pakaian adat Madura Marlena. Proses make up sekitar 20 menitan lebih. Sambil ditinggal masak bikin sarapan lupa," ungkap Icha kepada Wolipop, Rabu (17/8/2022).
Seorang ibu merias anaknya yang sedang tidur untuk ikut karnaval, viral di media sosial. Foto: Dok. TikTok @ichakarniayulvia. |
Wanita yang tinggal di Bangkalan Madura, Jawa Timur itu menuturkan acara karnaval yang diikuti anaknya digelar pada 16 Agustus 2022. Video unggahannya viral, ia mengaku bingung.
"Reaksi aku video viral heran padahal gitu aja, tapi kok bisa banyak yang suka anak sama pasang alisnya," pungkasnya.
(gaf/eny)
Elektronik & Gadget
Bikin Sejuk Dimanapun Kamu! Intip 3 Rekomendasi Kipas Mini Portable Di Bawah 200 Ribu
Hobbies & Activities
4 Novel Ini Menggugah Rasa dan Pikiran, Layak Dibaca Sekali Seumur Hidup
Elektronik & Gadget
Vivo iQOO 15: Flagship Baru Super Kencang dengan Snapdragon 8 Elite Gen 5 & Layar 144Hz
Elektronik & Gadget
KiiP Wireless EW56: Power Bank Magnetik yang Bikin Hidup Lebih Praktis
Daftar Makanan yang Mengandung Antioksidan Terbaik untuk Rambut Sehat & Kuat
Lagi Hits! 7 Skincare Beauty of Joseon yang Jadi Andalan Pecinta K-Beauty
Prosedur Estetika Non-Bedah yang Bikin Tubuh Lebih Ramping Sekaligus Berotot
Wanita 37 Kali Oplas Demi Mirip Fan Bingbing, Akui Hidup Berubah & Menyesal
6 Kombinasi Kandungan Skincare yang Tidak Boleh Digabung
Pesona Shaloom & London Jadi Model Catwalk, 2 Putri Wulan Guritno Memukau
10 Transformasi Song Hye Kyo dengan Rambut Bondol, Wolf Cut Bikin Heboh
Julia Roberts Unggah Foto Tanpa Makeup di Usia 58, Dipuji 20 Tahun Lebih Muda
Cinta Segitiga Berakhir Maut, Wanita Bunuh Eks Suami Setelah Nikahi Putranya













































