Wanita Ini Bikin Tato Freckles Warna-warni di Wajah, Jadi Tren atau Norak?
Seorang seniman tato menunjukkan hasil karyanya di TikTok. Seniman bernama Daisy Foxglove itu membuat tato freckles warna-warni di wajah kliennya bernama Jelly.
"Ini Jelly, dan ini adalah tato wajah pelangi yang kami buat untuknya hari ini," ungkap Daisy di awal video di TikTok-nya.
"Aku seorang seniman tato kosmetik dan aku dikenal melakukan hal-hal unik dan aneh pada wajah orang, termasuk freckles warna-warni ini," tambahnya.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Beberapa tahun belakangan ini wajah dengan freckles memang menjadi tren. Tak sedikit orang yang membuat bintik-bintik coklat di wajah itu dengan tato.
Apakah freckles warna-warni tersebut akan menjadi tren kecantikan terbaru? Netizen di TikTok punya opini yang berbeda-beda. Ada yang menilai bisa jadi tren baru, namun ada juga yang mengatakan tato freckles warna-warni itu akan menjadi norak.
"Ini sangat lucu dan cocok untuknya, bagus sekali," puji netizen.
"Aku terobsesi dengan ini," ungkap lainnya.
Sementara netizen lain tidak setuju bahwa tato warna-warni di wajah itu keren. "Memang terlihat imut, tetapi akan norak dan segera ketinggalan zaman," kritik netizen.
"Apakah ini akan bagus untuk waktu yang lama?" tanya netizen lainya.
Daisy mengatakan bahwa tato pelangi tersebut adalah ide dari kliennya Jelly yang punya penampilan eksentrik. Dari segi warna, dia menginginkan menggunakan warna pink, ungu, biru dan sedikit campuran warna peach dan merah.
Seniman tato asal Australia itu pun mengungkapkan bahwa pekerjaannya ini sering dianggap kontroversial, karena tidak ada seniman tato di luar sana yang mau mentato freckles warna-warni di wajah orang.
(kik/kik)
Health & Beauty
Secret Garden Extrait de Parfum, Wangi Mewah yang Tahan Lama dan Bikin Kesan Lebih Berkelas!
Health & Beauty
Rambut Lebih Halus & Anti Ngembang, Ini 3 Hair Care Andalan untuk Rambut yang Susah Diatur!
Hobbies & Activities
Main Badminton Lebih Stabil, Ini Rekomendasi 3 Shuttlecock yang Nyaman Dipakai Latihan Rutin
Hobbies & Activities
American Tourister Argyle Cabin 20 Inch jadi Solusi Ringkas dan Aman untuk Travel Singkat
Brand K-Beauty Rilis Cleansing Pad, Cara Praktis Membersihkan Wajah
Blush On Tak Bisa Asal Pakai, Ini Cara Aplikasinya Sesuai Bentuk Wajah
Tren K-Beauty 2026: Dari Bahan Medis hingga Makeup Berbasis Skincare
Fan Bingbing Ungkap Rahasia Awet Muda di Usia 44 Tahun, Pakai 700 Masker
Mengenal Resting Rich Face, Tren Makeup Natural yang Lagi Viral
Jaket Nicolas Maduro saat Ditangkap Jadi Sorotan, Viral Diburu Netizen
8 Pemotretan Terbaru Audi Marissa Bareng Putranya, Anthony Xie Tak Ikut
Ramalan Zodiak 8 Januari: Capricorn Harus Tegas, Pisces Hadapi Tantangan
Ramalan Zodiak 8 Januari: Taurus Sering Ragu, Gemini Manfaatkan Situasi











































