Ahli Parfum Buat Terapi Wewangian untuk Pasien Covid yang Kehilangan Penciuman
Menurut studi dari American Academy of Neurology, sebanyak 51% orang kehilangan indra penciumannya karena Covid-19 dan belum kembali setelah lima bulan. Fakta tersebut membuat ahli parfum Sue Phillips menginisiasi untuk membuat terapi wewangian bagi mereka yang tidak bisa lagi merasakan aroma karena virus Corona.
Wanita yang sudah bekerja di industri parfum selama 12 tahun itu mengadakan sesi terapi bernama 'fragrance journey' yang dihargai US$ 650 atau sekitar Rp 9,4 juta. Sue Phillips kini telah mengembalikan penciuman lebih dari 20 orang lewat sesi terapinya.
"Ketika tidak bisa merasakan aroma, hal itu mempengaruhi banyak hal dalam kehidupan, termasuk makanan dan indra pengecap. Orang-orang menjadi sangat tertekan. Rasanya menghancurkan," kata Sue, seperti dikutip dari NY Post.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Banyak orang yang mengatakan bahwa hidup mereka tidak layak untuk dijalani. Aroma adalah bagian terbesar dari kesenangan hidup," tambahnya.
Sesi terapi wewangian bahkan bisa dilakukan lewat online, dengan mengirimkan strip aroma sebelumnya. Sue juga bisa mengirimkan wewangian khusus sebagai bagian dari terapi.
Wanita yang pernah membuatkan parfum untuk brand Burberry itu mencampur berbagai aroma untuk merangsang indra penciuman. Dia mencampur aroma seperti lavender, musk, amber, dan vanilla yang dibagi dalam top notes, mid notes, dan base notes. Klien kemudian mencium strip beraroma individu untuk membantu membangkitkan indra yang tidak aktif.
"Bagian dari diriku hilang, dan saya gembira bahwa sesuatu yang tidak aktif selama lebih dari satu tahun kembali bangkit. Sekarang indra penciumanku berhembus kembali," ucap Tammy Farrell, salah satu klien Sue Phillips.
Sue Phillips tidak hanya menawarkan strip-strip aroma, namun dia juga memberikan afirmasi-afirmasi positif seperti sesi meditasi. "Hirup aroma dengan otakmu, cobalah menyerap aroma dengan otakmu," ucap Sue kepada kliennya.
Sesi terapi wewangian tersebut pun selama ini telah berhasil. Dalam satu sesi, sejumlah kliennya bahkan sudah bisa kembali merasakan aroma.
(kik/kik)
Fashion
Ingin Tampil Feminin dan Lebih Stylish dengan Bawahan Rok? Cek Koleksi Menariknya di Sini!
Fashion
Pilihan Aksesori Simpel yang Bikin Gaya Kamu Terlihat Lebih Keren
Fashion
Cari Dompet Kulit Awet Biar Bisa Dipakai Lama? Produk dari ROUNN Ini Bisa Jadi Jawabannya
Health & Beauty
Dua Serum PDRN Favorit Banyak Orang, Fokus Regenerasi dan Hidrasi Kulit!
Fan Bingbing Ungkap Rahasia Awet Muda di Usia 44 Tahun, Pakai 700 Masker
Mengenal Resting Rich Face, Tren Makeup Natural yang Lagi Viral
Niat Cantik Berujung Maut, Ibu 2 Anak Meninggal Usai Oplas Bokong & Perut
Era Glitchy Glam 2026, Saat Kecantikan Tidak Sempurna Justru Jadi Tren
Mengenal Lactic Acid, Bahan Skincare AHA yang Aman dan Lebih Ramah Kulit
7 Foto Giorgino Abraham-Yasmin Napper, 4 Tahun Pacaran Beda Agama Kini Putus
Ramalan Zodiak Taurus 2026: Perlahan Bangkit, Perubahan Besar Menanti
Ditangkap Bersama, Kisah Pacaran 20 Tahun Presiden Venezuela & Istri Disorot
Shin Min Ah Jadi Wajah Baru Louis Vuitton, Susul Gong Yoo & Jun Ji Hyun











































