6 Cara Creambath di Rumah karena Tak Bisa ke Salon Akibat Corona
Creambath merupakan salah satu perawatan yang membuat rambutmu sehat. Perawatan ini tidak hanya dapat dilakukan di salon, di rumah pun bisa.
Apalagi untuk saat ini kamu tidak bisa pergi ke salon karena harus berada di rumah saja untuk mencegah penyebaran virus corona. Tapi tenang saja, kamu masih bisa merawat rambut kamu dengan cara creambath di rumah saja.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Ini dia cara melakukan creambath di rumah seperti yang diuraikan oleh maestro rambut dan penemu creambath di Indonesia, Rudy Hadisuwarno kepada Wolipop beberapa waktu lalu:
1. Cuci Rambut
Sebelum creambath, ada baiknya kamu mencuci rambut terlebih dahulu menggunakan shampo hingga bersih.
2. Oleskan Krim ke Rambut
Setelah keramas, tekan-tekan rambut kamu menggunakan handuk untuk mengurangi air. Kemudian oleskan krim ke rambut kamu secara merata. Pastikan juga krim rambut yang kamu gunakan sudah terpercaya dan teruji agar tidak membuat rambut kamu rusak dan menimbulkan efek samping.
3. Lakukan Pijatan
Setelah rambut terolesi krim secara merata dan menyeluruh, langkah selanjutnya pijat kepala dan seluruh rambut kamu secara perlahan. Langkah ini merupakan bagian terenak saat creambath. Hal ini dilakukan agar krim bisa meresap ke dalam akar rambut.
4. Tutup Rambut Dengan Handuk Panas
Langkah selanjutnya adalah siapkan handuk yang sudah disiram dengan air panas. Satukan rambut yang sudah dipijat dan tutupi dengan handuk panas yang sudah disiapkan.
5. Bungkus Rambut Dengan Shower Cap
Selanjutnya, tutup lagi rambut kamu dengan shower cap dan diamkan selama 10 menit saja.
6. Membilas Rambut
Langkah terakhir, setelah 10 menit didiamkan bilas rambut kamu menggunakan air hangat hingga benar-benar bersih. Lalu keringkan menggunakan handuk atau hair dryer lalu tata rambut kamu.
Mudah kan cara creambath rambut di rumah? Untuk mendapatkan rambut yang sehat dan berkilau, lakukan creambath 2 kali dalam seminggu.
(nwy/nwy)
Pakaian Pria
Raw Denim Bukan Cuma Tren Musiman! Investasi Celana yang Makin Lama Makin Bagus
Home & Living
Pandaoma Mesin Cuci Mini Portable, Solusi Cuci Praktis buat Hidup yang Lebih Ringkas!
Olahraga
Cukup Satu Alat! Latihan Lebih Variatif di Rumah dengan B-STRONG BS-10 yang Adjustable dan Multifungsi
Perawatan dan Kecantikan
Rahasia Rambut Lembut & Berkilau dengan Perawatan Premium dari Jepang!
Halo Lip, Tren Makeup 2026 yang Memberi Efek Bibir Penuh Alami
Angular Bob Jadi Tren Lagi, Bob Tajam ala Victoria Beckham Kembali Populer
Jerawat Tak Kunjung Hilang? Coba 7 Rangkaian Skincare Ini
Tren Rambut 2026: Baby Bob, Model Bob Pendek yang Cocok untuk Rambut Keriting
Cara Menghilangkan Jerawat: Lakukan 3 Resolusi Kecantikan Ini di 2026
7 Potret Siraman Anak Tommy Soeharto, Tata Cahyani Curi Atensi Berkebaya Floral
Foto: Transformasi Bradley Cooper Jadi Lebih Muda, Bikin Pangling Dikira Oplas
Most Popular: Viral Pengantin Paling Tak Bahagia, Muka Suram di Pernikahan
Ramalan Shio 2026
Rezeki Mengalir Deras! 5 Shio Paling Beruntung di Tahun 2026











































