Kategori Berita
Daerah
Layanan
Detik Network

Aksi Gisele Bundchen Saat Jadi Vlogger Kecantikan Untuk Chanel

Kiki Oktaviani - wolipop
Senin, 14 Mar 2016 12:33 WIB

Anda menyukai artikel ini

Artikel disimpan

Foto: Getty Images
Jakarta - Gisele Bundchen memiliki kecantikan alami. Supermodel asal Brazil itu bahkan dengan percaya diri tampil dengan wajah natural seolah tanpa makeup di berbagai kesempatan.

Meski begitu, Gisele tetap percaya dengan kekuatan makeup. Walaupun selalu terlihat natural, tapi ia tetap memulas wajahnya dengan produk kosmetik.

Gisele yang didaulat menjadi vlogger (video blogger) kecantikan untuk brand kosemtik Chanel berbagi tips tampil natural dengan riasan makeup minimalis. Bersama global makeup artist Chanel Lucia Pica, mantan model Victoria's Secret itu bercerita tentang kecantikan sehari-harinya dalam video berjudul 'Free Your Glow'.
"Aku selalu merasa lebih baik dengan makeup tipis, aku seperti diriku sendiri," ungkapnya di awal video.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Gisele selalu mengawali sesi berdandan dengan menyemprotkan hydrating spray untuk melembabkan wajah. Dilanjutkan menggunakan serum yang semakin menambah kelembaban kulit wajahnya.

Setelah itu, wanita 35 tahun itu memulaskan foundation Chanel 'Les Beiges'. Alas bedak tersebut memberikan hasil yang ringan dan membuat efek sehat nan glowy pada kulit.

"Foundation ini luar biasa karena sangat tipis di wajah. Aku selalu suka pakai foundation tipis-tipis. Aku bahkan tidak menggunakan foundation di bagian pipi, hanya di sekitar mulut, lingkar mata dan bagian-bagian wajah yang kemerahan," ungkapnya.
Setelah penerapan foundation, makeup dilanjutkan menggunakan blush on stick yang dipulaskan di area pipi dan hidung untuk memberikan efek wajah bersemu alami. Gisele lalu memulas bibirnya dengan pensil bibir warna merah muda yang diaplikasikan di seluruh bibirnya tanpa penggunaan lipstik.

Tanpa perlu waktu lama, rutinitas makeupnya pun telah selesai. "Voila," ucapnya mengakhiri video sambil Gisele berpose selfie dengan Lucia. (kik/kik)
Tags

Anda menyukai artikel ini

Artikel disimpan

Artikel Fokus Selanjutnya
Artikel Terkait
Detiknetwork
Hide Ads