Academy Awards 2016
Perawatan Kecantikan Andalan Selebriti Jelang Karpet Merah Oscar
Kiki Oktaviani - wolipop
Senin, 29 Feb 2016 11:45 WIB
Jakarta
-
Perhelatan prestisius Academy Awards yang ke-88 digelar pada Minggu (28/2/2016) malam di Dolby Theatre, Hollywood, California, AS, atau Senin (29/2/2016) pagi waktu Indonesia. Para selebriti yang hadir tentunya akan mendapatkan banyak sorotan saat berjalan di karpet merah. Sebelum ajang bergengsi untuk memperebutkan piala Oscar tiba, para selebriti telah bersiap-siap untuk merawat diri. Apa saja perawatan yang mereka lakukan?
1. Facial Peremajaan
Hampir seluruh aktris dan aktor yang datang ke acara bergengsi, sebelumnya pasti sudah melakukan facial rejuvenasi atau peremajaan kulit. Menurut Mila Moursi, ahli facial langganan Jennifer Aniston dan Sandra Bullock, ia melakukan facial ke wajah klien selebritinya selama 90 menit. Perawatan rejuvenasi bekerja untuk menstimulasi produksi sel sehingga kulit wajah jadi lebih segar dan mengurangi garis halus.
2. Radio Frekuensi dengan Jarum
Naomi Watts dan Charlize Theron memilih perawatan wajah menggunakan alat radio frekuensi dengan jarum. Cara kerjanya seperti perawatan dermaroller, yakni wajah digosok dengan alat bergigi tajam. Hasilnya, kulit menjadi lebih halus dan tampilan garis halus pun memudar. Agar wajah tidak terasa sakit, sebelum perawatan berlangsung, kulit sudah dioleskan dengan krim anastesi.
3. Persiapan Selama 6 Minggu
Untuk tampil cantik maksimal tidak bisa secara instan. Menurut Sonya Dakar, pakar kulit di Baverly Hills, ia menangani kliennya seperti Gwyneth Paltrow dan Drew Barrymore beberapa minggu sebelum acara karpet merah berlangsung.
"Aku menjadwalkan klienku selama enam minggu. Kami akan mentransformasi kulit mereka menjadi sempurna dengan perawatan di klinik, perubahan gaya hidup, diet sehat dan menggunakan produk kecantikan yang disarankan. Semua perawatan yang dilakukan untuk mendapatkan hasil yang diinginkan. Aku memilih untuk menggunakan perawatan dan produk-produk alami," ujar Dakar seperti dikutip dari Variety.
4. Mandi Garam
Perawatan andalan Jennifer Lawrence jelang Oscar adalah berendam dengan garam Epsom. Garam dapat menarik kadar air di tubuh sehingga memberikan efek tubuh yang lebih ramping. Mandi garam direkomendasikan oleh pelatih pribadi Jen, Dalton Wong. (kik/hst)
1. Facial Peremajaan
Hampir seluruh aktris dan aktor yang datang ke acara bergengsi, sebelumnya pasti sudah melakukan facial rejuvenasi atau peremajaan kulit. Menurut Mila Moursi, ahli facial langganan Jennifer Aniston dan Sandra Bullock, ia melakukan facial ke wajah klien selebritinya selama 90 menit. Perawatan rejuvenasi bekerja untuk menstimulasi produksi sel sehingga kulit wajah jadi lebih segar dan mengurangi garis halus.
2. Radio Frekuensi dengan Jarum
Naomi Watts dan Charlize Theron memilih perawatan wajah menggunakan alat radio frekuensi dengan jarum. Cara kerjanya seperti perawatan dermaroller, yakni wajah digosok dengan alat bergigi tajam. Hasilnya, kulit menjadi lebih halus dan tampilan garis halus pun memudar. Agar wajah tidak terasa sakit, sebelum perawatan berlangsung, kulit sudah dioleskan dengan krim anastesi.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Untuk tampil cantik maksimal tidak bisa secara instan. Menurut Sonya Dakar, pakar kulit di Baverly Hills, ia menangani kliennya seperti Gwyneth Paltrow dan Drew Barrymore beberapa minggu sebelum acara karpet merah berlangsung.
"Aku menjadwalkan klienku selama enam minggu. Kami akan mentransformasi kulit mereka menjadi sempurna dengan perawatan di klinik, perubahan gaya hidup, diet sehat dan menggunakan produk kecantikan yang disarankan. Semua perawatan yang dilakukan untuk mendapatkan hasil yang diinginkan. Aku memilih untuk menggunakan perawatan dan produk-produk alami," ujar Dakar seperti dikutip dari Variety.
4. Mandi Garam
Perawatan andalan Jennifer Lawrence jelang Oscar adalah berendam dengan garam Epsom. Garam dapat menarik kadar air di tubuh sehingga memberikan efek tubuh yang lebih ramping. Mandi garam direkomendasikan oleh pelatih pribadi Jen, Dalton Wong. (kik/hst)
Fashion
Ingin Tampil Feminin dan Lebih Stylish dengan Bawahan Rok? Cek Koleksi Menariknya di Sini!
Fashion
Pilihan Aksesori Simpel yang Bikin Gaya Kamu Terlihat Lebih Keren
Fashion
Cari Dompet Kulit Awet Biar Bisa Dipakai Lama? Produk dari ROUNN Ini Bisa Jadi Jawabannya
Health & Beauty
Dua Serum PDRN Favorit Banyak Orang, Fokus Regenerasi dan Hidrasi Kulit!
Artikel Terkait
ARTIKEL LAINNYA
Mengenal Resting Rich Face, Tren Makeup Natural yang Lagi Viral
Niat Cantik Berujung Maut, Ibu 2 Anak Meninggal Usai Oplas Bokong & Perut
Era Glitchy Glam 2026, Saat Kecantikan Tidak Sempurna Justru Jadi Tren
Mengenal Lactic Acid, Bahan Skincare AHA yang Aman dan Lebih Ramah Kulit
Kenapa Ada Jerawat di Dagu? Pahami Penyebab hingga Cara Mengatasinya
Most Popular
1
8 Foto Bridesmaid Proposal Ranty Maria, Cantik Pancarkan Aura Calon Manten
2
Ramalan Zodiak Gemini 2026: Hidup Berubah, Cinta Datang di Waktu Tak Terduga
3
Operasi Penangkapan Presiden Venezuela Bikin Seleb Dunia Terjebak di Karibia
4
Deretan Perhiasan Mewah di Karpet Merah Critics' Choice Awards 2026
5
Ramalan Zodiak 6 Januari: Capricorn Banyak Uang, Aquarius Tak Perlu Gengsi
MOST COMMENTED











































