Menentukan Warna Eyeshadow yang Tepat Berdasarkan Warna Kulit
wolipop
Rabu, 01 Apr 2015 10:15 WIB
Jakarta
-
Penggunaan eyeshadow dalam riasan mata dapat membuat wajah tampak lebih cerah, berdimensi, dan terlihat lebih 'hidup'. Maka tak heran kebanyakan wanita rela merogoh kocek lebih dalam untuk membeli eyeshadow berkualitas tinggi yang tahan lama saat digunakan serta demi mendapatkan pigmentasi warna yang lebih nyata.
Label kosmetik pun tak tanggung-tanggung merilis serangkaian warna eyeshadow yang hadir dalam beberapa palet warna untuk melengkapi riasan para wanita. Tetapi jangan tergesa-gesa untuk membelinya, tak ada salahnya untuk mengetahui warna eyeshadow yang cocok digunakan sesuai dengan warna kulit Anda.
Jika Anda memiliki warna kulit cenderung terang seperti putih atau kekuningan, hindari pemakaian eyeshadow berwarna abu-abu. Hal ini dapat menjadikan wajah Anda terlihat pucat dan tidak sehat. Jika tetap ingin menggunakannya, tambahkan warna lain seperti hitam, biru tua, atau cokelat tua dan buatlah riasan smokey eyes.
Hindari pula pemilihan warna seperti hijau muda atau pink muda yang bertekstur glitter karena akan membuat riasan mata tampak datar. Sebaiknya pilihlah warna-warna tersebut dengan pigmentasi yang pekat sehingga kecantikan alami Anda dapat terpancar.
Tak hanya wajah, kontur atau membentuk garis dimensi juga bisa dilakukan pada mata. Kontur berguna untuk membuat tulang alis terlihat lebih tinggi dan mata lebih berdimensi. Pilihlah warna eyeshadow dua tingkat lebih gelap dari warna kulit agar hasilnya tidak berlebihan.
Jangan takut berkreasi dengan eyeshadow nuansa tembaga, kuning gading, abu-abu tua, cokelat terang, pink, hijau, dan oranye. Sedangkan untuk eyeliner, gunakan warna cokelat untuk hasil riasan lebih natural.
Sementara untuk pemilik kulit gelap, sebaiknya hindari eyeshadow berwarna pink, abu-abu dan putih. Ketiga warna ini akan terlihat kusam atau bahkan tak terlihat di kulit gelap. Sebaiknya pilihlah warna gelap yang dapat menetralkan warna kulit seperti nuansa keemasan, ungu tua, biru, hijau gelap, dan hijau toska.
Pemilihan eyeliner juga menjadi salah satu yang harus diperhatikan. Warna-warna gelap seperti hitam, biru tua, hijau tua, atau cokelat juga bisa menjadi kombinasi yang tepat.
(int/hst)
Label kosmetik pun tak tanggung-tanggung merilis serangkaian warna eyeshadow yang hadir dalam beberapa palet warna untuk melengkapi riasan para wanita. Tetapi jangan tergesa-gesa untuk membelinya, tak ada salahnya untuk mengetahui warna eyeshadow yang cocok digunakan sesuai dengan warna kulit Anda.
Jika Anda memiliki warna kulit cenderung terang seperti putih atau kekuningan, hindari pemakaian eyeshadow berwarna abu-abu. Hal ini dapat menjadikan wajah Anda terlihat pucat dan tidak sehat. Jika tetap ingin menggunakannya, tambahkan warna lain seperti hitam, biru tua, atau cokelat tua dan buatlah riasan smokey eyes.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Tak hanya wajah, kontur atau membentuk garis dimensi juga bisa dilakukan pada mata. Kontur berguna untuk membuat tulang alis terlihat lebih tinggi dan mata lebih berdimensi. Pilihlah warna eyeshadow dua tingkat lebih gelap dari warna kulit agar hasilnya tidak berlebihan.
Jangan takut berkreasi dengan eyeshadow nuansa tembaga, kuning gading, abu-abu tua, cokelat terang, pink, hijau, dan oranye. Sedangkan untuk eyeliner, gunakan warna cokelat untuk hasil riasan lebih natural.
Sementara untuk pemilik kulit gelap, sebaiknya hindari eyeshadow berwarna pink, abu-abu dan putih. Ketiga warna ini akan terlihat kusam atau bahkan tak terlihat di kulit gelap. Sebaiknya pilihlah warna gelap yang dapat menetralkan warna kulit seperti nuansa keemasan, ungu tua, biru, hijau gelap, dan hijau toska.
Pemilihan eyeliner juga menjadi salah satu yang harus diperhatikan. Warna-warna gelap seperti hitam, biru tua, hijau tua, atau cokelat juga bisa menjadi kombinasi yang tepat.
(int/hst)
Home & Living
Bingung Simpan Sepatu yang Numpuk? Cek Rekomendasi Rak Sepatu Anti Debu & Hemat Tempat di Sini!
Pakaian Wanita
Nggak Perlu Mahal-Mahal Nails Art! Pakai Fake Nails Ini untuk Tampilan Kuku Lebih Cantik
Olahraga
Latihan Harian atau Game Akhir Pekan, Ini 3 Bola Voli yang Tetap Nyaman di Lapangan
Hobi dan Mainan
Commuting Tiap Hari atau Sering Butuh Fokus? Soundcore by Anker Q20i Bisa Redam Bising dan Nyaman Dipakai Seharian
Artikel Terkait
ARTIKEL LAINNYA
Angular Bob Jadi Tren Lagi, Bob Tajam ala Victoria Beckham Kembali Populer
Jerawat Tak Kunjung Hilang? Coba 7 Rangkaian Skincare Ini
Tren Rambut 2026: Baby Bob, Model Bob Pendek yang Cocok untuk Rambut Keriting
Cara Menghilangkan Jerawat: Lakukan 3 Resolusi Kecantikan Ini di 2026
Brand K-Beauty Rilis Cleansing Pad, Cara Praktis Membersihkan Wajah
Most Popular
1
Penampilan Terbaru Zheng Shuang, Aktris China yang Diboikot karena Sewa Rahim
2
Heboh Wanita 'Nyemplung' di Kolam Tetangga Tanpa Busana, Ingin Jadi Mermaid
3
Potret Cantik Putri Denmark yang Viral Dijodohkan dengan Putra Donald Trump
4
Rompi Lepas Pasang Jadi Tren Baju Lebaran 2026, Raup Cuan Ratusan Juta
5
Curhat Wendy Red Velvet Makan karena Terpaksa, Bikin Fans Khawatir
MOST COMMENTED











































