Kategori Berita
Daerah
Layanan
Detik Network

Astalift Rilis Produk Anti-Aging dengan Teknologi Fotografi

wolipop
Kamis, 05 Feb 2015 17:12 WIB

Anda menyukai artikel ini

Artikel disimpan

Foto: Arina Yulistara/Wolipop
Jakarta -

Tanda-tanda penuaan seperti kerut, flek, atau kulit mengendur menjadi masalah tersendiri bagi beberapa wanita. Demi mengurangi tanda penuaan tersebut, para wanita kemudian menggunakan produk kecantikan khusus untuk anti-aging. Salah satunya brand asal Jepang, Astalift.

Kosmetik yang dirilis oleh perusahaan kamera populer, Fujifilm, itu mengeluarkan rangkaian produk kecantikan yang dapat membantu wanita memudarkaan tanda penuaan. Sedikit berbeda dengan produk anti-aging lainnya, Astalift mengeluarkan kosmetik yang memiliki teknologi fotografi di dalamnya. Oleh karena itu rangkaian produk brand yang baru masuk ke Indonesia sejak dua tahun lalu ini dinamakan 'Photogenic Beauty'.

"Mengapa photogenic karena produk Astalift mengandung bahan berteknologi fotografi yang bisa mengencangkan, memutihkan, melembutkan, menyegarkan, dan bisa menghilangkan flek hitam, semua jadi satu," tutur Satoru Nishimura San selaku Regional Marketing Manager dari Astalift, di Hermitage Hotel, kawasan Menteng, Jakarta Selatan, Kamis (5/2/2014).

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Teknologi yang digunakan dalam kandungan Astalift tentu sudah melewati penelitian. Setelah kurang lebih 80 tahun Fujifilm meneliti berbagai bahan untuk mendapatkan hasil foto terbaik, perusahaan asal negeri Sakura itu mendapatkan penemuaan yang terkait dengan perawatan kulit.

Penemuan tersebut berupa unsur kolagen yang menjadi bahan utama film untuk mencetak foto ternyata termasuk salah satu protein manusia. Kolagen berfungsi sebagai pengikat sel-sel sehingga membuat kulit lebih kencang.

Unsur lainnya yang ditemukan di fotografi dan bagus untuk perawatan kulit adalah kandungan antioksidan. Antioksidan dipakai untuk mengurangi pengaruh radikal bebas pada kulit. Sedangkan di fotografi dimanfaatkan untuk membuat warna foto tidak memudar walaupun disimpan dalam waktu yang lama.

Keunggulan lain yang dimiliki Astalift juga diklaim dengan kandungan nano technology di dalamnya. Dengan unsur ini, gel bisa langsung meresap ke dalam kulit yang akan memberikan efek kenyal, lembut, serta segar.

Ada pula teknologi fotografi yang terkait dengan pencerahan gambar digunakan untuk membuat kulit lebih bersinar. Kandungan Astalift diklaim tidak berbahaya buat kulit dan bisa dipakai oleh pria maupun wanita untuk membuat tanda-tanda penuaan semakin tidak terlihat.

Direktur PT Multi Indocitra, Tbk., Anthony Honoris, menambahkan ada satu kandungan produk yang sangat diunggulkan yaitu astaxanthin dan lycopene. Kedua asupan itu dapat menggantikan vitamin E yang bagus buat kulit.

"Lycopene banyak ditemukan di buah tomat dan melon yang mampu meningkatkan astaxanthin tiga kali lipat yang memberikan antioksidan alami," tutur Anthony.

Bagi Anda yang tertarik mencobanya, Astalift sudah bisa dibeli di beberapa mal besar Indonesia seperti Pondok Indah Mall (PIM), Grand Indonesia, dan lainnya. Harga yang ditawarkan mulai dari Rp 320 ribu hingga Rp 1,2 juta. Tertarik?

(aln/fer)

Anda menyukai artikel ini

Artikel disimpan

Artikel Fokus Selanjutnya
Artikel Terkait
Detiknetwork
Hide Ads