4 Make-Up Artist Ternama Siap Berbagi Tutorial Kecantikan di Pacific Place
wolipop
Jumat, 07 Mar 2014 07:20 WIB
Jakarta
-
Menyambut Bazaar Wedding Exhibition yang akan diadakan pada 3 sampai 6 April 2014, Pacific Place melakukan beberapa persiapan di antaranya dengan menyelenggarakan Women Invasion. Acara yang ditujukan untuk para wanita itu berlangsung 6 sampai 27 Maret 2014.
"Women Invasion adalah salah satu cara kami membantu para calon mempelai wanita untuk mendapatkan hasil terbaik dalam tata rias di hari bahagianya" ujar Markus Barata, GM Marketing Pacific Place di Galeries Lafayette, Ground Floor, Pacific Place, Jakarta Selatan, Kamis (6/3/2014).
Women Invasion akan diwarnai sesi make-up tutorial dari empat make-up artist ternama. Mereka adalah Bubah Alfian, Lizzie Parra, Aldo Akira dan Upan Duvan. Sesi tutorial kecantikan ini juga melibatkan empat brand populer yaitu Yves Saint Laurent, The Body Shop, Make Up Store dan Yves Rocher. Make-up tutorial akan berlangsung setiap hari Kamis pukul 17.00 sampai 19.00 WIB.
Pada Kamis (6/3/2014) kemarin, make-up artist Bubah Alfian bersama Yves Saint Laurent membuka sesi turtorial kecantikan. Bubah mengusung tema Spring Look 2014 untuk tampilan yang lebih natural namun tetap elegan.
Temanya kali ini ditujukkan Bubah untuk para wanita agar lebih berani tampil natural tanpa harus menggunakan make-up yang berlebihan. "Jangan takut bermain dengan eye liner warna, selain itu coba gunakan bedak yang tidak berlebih agar terlihat natural" ujar Bubah pada Wolipop.
Dalam tutorialnya, Bubah juga menyarankan agar tidak menjepit bulu mata bagi para wanita yang sudah memiliki bulu mata panjang. Karena menurut Bubah dengan menjepit bulu mata yang panjang akan merusak dan membuat bulu mata rontok. "Langsung saja gunakan maskara tanpa harus menjepit bulu mata panjang," ucapnya.
Sebelum tutorial berakhir, Bubah pun memberikan kesempatan untuk para pengunjung yang ingin bertanya langsung mengenai cara make-up yang baik. Selain itu, dipilih tiga pengujung yang beruntung untuk di make-up oleh Bubah pada saat acara berlangsung.
(eny/eny)
"Women Invasion adalah salah satu cara kami membantu para calon mempelai wanita untuk mendapatkan hasil terbaik dalam tata rias di hari bahagianya" ujar Markus Barata, GM Marketing Pacific Place di Galeries Lafayette, Ground Floor, Pacific Place, Jakarta Selatan, Kamis (6/3/2014).
Women Invasion akan diwarnai sesi make-up tutorial dari empat make-up artist ternama. Mereka adalah Bubah Alfian, Lizzie Parra, Aldo Akira dan Upan Duvan. Sesi tutorial kecantikan ini juga melibatkan empat brand populer yaitu Yves Saint Laurent, The Body Shop, Make Up Store dan Yves Rocher. Make-up tutorial akan berlangsung setiap hari Kamis pukul 17.00 sampai 19.00 WIB.
Pada Kamis (6/3/2014) kemarin, make-up artist Bubah Alfian bersama Yves Saint Laurent membuka sesi turtorial kecantikan. Bubah mengusung tema Spring Look 2014 untuk tampilan yang lebih natural namun tetap elegan.
Temanya kali ini ditujukkan Bubah untuk para wanita agar lebih berani tampil natural tanpa harus menggunakan make-up yang berlebihan. "Jangan takut bermain dengan eye liner warna, selain itu coba gunakan bedak yang tidak berlebih agar terlihat natural" ujar Bubah pada Wolipop.
Dalam tutorialnya, Bubah juga menyarankan agar tidak menjepit bulu mata bagi para wanita yang sudah memiliki bulu mata panjang. Karena menurut Bubah dengan menjepit bulu mata yang panjang akan merusak dan membuat bulu mata rontok. "Langsung saja gunakan maskara tanpa harus menjepit bulu mata panjang," ucapnya.
Sebelum tutorial berakhir, Bubah pun memberikan kesempatan untuk para pengunjung yang ingin bertanya langsung mengenai cara make-up yang baik. Selain itu, dipilih tiga pengujung yang beruntung untuk di make-up oleh Bubah pada saat acara berlangsung.
(eny/eny)
Home & Living
Sekali Coba Susah Balik! Handuk Premium Ini Harus Kamu Punya, Cek Alasannya
Home & Living
Satu Set Alat Ini Memudahkan Pekerjaan Kamu! TEKIRO Socket Set Harus Kamu Miliki di Rumah
Home & Living
Nggak Perlu Capek Bersihin WC! Notale Spin Scrubber Ini Memudahkan Pekerjaan, Harus Ada di Rumah
Home & Living
Cari Dudukan Santai yang Empuk dan Estetik? Pilihan Bean Bag Ini Layak Jadi Andalan
Artikel Terkait
ARTIKEL LAINNYA
Niat Cantik Berujung Maut, Ibu 2 Anak Meninggal Usai Oplas Bokong & Perut
Era Glitchy Glam 2026, Saat Kecantikan Tidak Sempurna Justru Jadi Tren
Mengenal Lactic Acid, Bahan Skincare AHA yang Aman dan Lebih Ramah Kulit
Kenapa Ada Jerawat di Dagu? Pahami Penyebab hingga Cara Mengatasinya
Ini Tren Lipstik 2026 yang Patut Dicoba, Smoky Rose hingga Cherry Red
Most Popular
1
Deklarasi Cinta Timothee Chalamet ke Kylie Jenner Usai Menang Aktor Terbaik
2
8 Tren Rambut Pendek 2026, Cocok Jadi Referensi Potong Rambut Awal Tahun
3
Kontroversi Boots Rama Duwaji di Pelantikan Mamdani, Dianggap Terlalu Mewah
4
Ramalan Zodiak 5 Januari: Taurus Jaga Emosi, Gemini Manfaatkan Momentum
5
Ramalan Zodiak Cinta 5 Januari: Leo Introspeksi Diri, Scorpio Bicara dari Hati
MOST COMMENTED











































