Semarakkan Penampilan Liburan Dengan Riasan Shimmery
Semarakkan penampilan Natal dan Tahun Baru dengan menonjolkan kesan glamor. Efek kilau pada wajah dan tubuh dapat memeriahkan penampilan Anda dengan memakai make-up shimmer.
Menurut CEO Bobbi Brown kosmetik yang juga makeup artist terkenal bagi kalangan selebriti Hollywood, shimmer adalah modal Anda untuk tampil lebih elegan. Jika dapat mengunakannya dengan teratur maka shimmer akan sangat handal untuk membuat penampilan Anda 'glam' dan lebih hidup seketika.
Seperti dikutip allure, keunikan dari shimmer adalah formula powdernya yang sangat lembut dan terasa nyaman di kulit. Dengan bahan dasar utama air, shimmer terasa sangat ringan dan memiliki efek banyak warna. Kilauan glitternya menampilkan riasan yang sensual dan kulit menjadi lebih bercahaya.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
1. Gunakan shimmer secara tipis di siang hari dan gunakan sedikit lebih banyak pada pemakaian di malam hari agar kilaunya semakin kuat.
2. Produk shimmer terlihat lebih menawan bila tepat dalam penggunaannya. Gunakan kuas khusus shimmer untuk mengaplikasikannya. Jika merasa tidak cukup percaya diri untuk memakainya, Anda dapat mencoba menggunakan shimmer pada bagian pipi saja. Brown menyarankan untuk menyapukan shimmer bubuk tipis mulai dari cembungan pipi hingga sekitar tulang hidung.
3. Brown juga mengatakan, make-up shimmer akan lebih terasa manfaatnya apabila dikenakan di bagian pipi dan mata. Pilihlah shimmer yang berbentuk bubuk karena lebih tahan lama dan tidak akan menggumpal seperti jenis shimmer cair atau krim.
Jika ingin menggunakan shimmer pada malam hari, hindari menggunakan busana yang berkilau. Shimmer makeup akan lebih efektif digunakan ketika dipasangkan dengan sesuatu yang sederhana.
4. Agar riasan mata terlihat semakin natural, sapukan eyeshadow berwarna putih pada kelopak mata. Untuk pemilik kulit putih sebaiknya gunakan shimmer warna pink muda atau putih. Bagi pemilik kulit sawo matang, pilihlah warna keemasan. Lalu untuk pemilik kulit berwarna gelap sebaiknya memilih warna tembaga atau perunggu untuk memberikan kesan eksotis.
5. Produk shimmer tidak hanya cocok digunakan bagi kaum muda, wanita berumur pun cocok mengaplikasikan shimmer. Shimmer justru bermanfaat untuk menutupi garis halus dan keriput pada wajah.
Selain pada wajah, shimmer juga dapat digunakan pada bagian tubuh lain. Seperti tangan, pundak, dada dan lainnya untuk menambah gemerlap penampilan.
(kik/eny)
Home & Living
Sekali Coba Susah Balik! Handuk Premium Ini Harus Kamu Punya, Cek Alasannya
Home & Living
Satu Set Alat Ini Memudahkan Pekerjaan Kamu! TEKIRO Socket Set Harus Kamu Miliki di Rumah
Home & Living
Nggak Perlu Capek Bersihin WC! Notale Spin Scrubber Ini Memudahkan Pekerjaan, Harus Ada di Rumah
Home & Living
Cari Dudukan Santai yang Empuk dan Estetik? Pilihan Bean Bag Ini Layak Jadi Andalan
Niat Cantik Berujung Maut, Ibu 2 Anak Meninggal Usai Oplas Bokong & Perut
Era Glitchy Glam 2026, Saat Kecantikan Tidak Sempurna Justru Jadi Tren
Mengenal Lactic Acid, Bahan Skincare AHA yang Aman dan Lebih Ramah Kulit
Kenapa Ada Jerawat di Dagu? Pahami Penyebab hingga Cara Mengatasinya
Ini Tren Lipstik 2026 yang Patut Dicoba, Smoky Rose hingga Cherry Red
Rebutan Uang Duka, Konflik Menantu dan Mertua Berujung Tragis
5 Makanan Terbaik untuk Buka Puasa Diet IF, Kenyang Lebih Lama dan BB Turun
8 Foto Alyssa Daguise Liburan ke London, Bumil Tampil Stylish Pakai Coat Bulu
Bikin Baper! Aksi Lamar Kekasih di Waterfront Danau Toba Ini Viral











































