Tren Warna 2022 Versi Pantone: Veri Peri, Seperti apa?
Menjelang penghujung 2021, Pantone mengumumkan tren warna 2022. Perusahaan spesialis warna tersebut menjatuhkan pilihannya pada Veri Peri untuk tahun depan.
Apa itu Veri Peri? Menurut Pantone, warna tersebut merupakan bagian dari palet periwinkle, hasil kombinasi biru yang menenangkan dan merah yang sangat energik. Hasilnya menyerupai ungu pastel yang lembut.
Dalam menentukan tren warna, Pantone menggali inspirasi berdasarkan situasi dunia saat ini. Seperti untuk tren warna tahun lalu, dinamika kehidupan dan perubahan gaya hidup yang dipicu oleh pandemi COVID-19 kembali berperan penting bagi Pantone dalam meramu tren warna 2022.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Kita telah melewati banyak tantangan belakangan ini dan kita tidak tahu apa yang akan muncul di hadapan kita pada hari-hari mendatang. Rasa penasaran itu yang menolong kita melalui hari-hari yang sulit. Kmi menyebutnya kreativitas keberanian," ujar Wakil Presiden Pantone Laurie Pressman, seperti dikutip CNN, Rabu (8/12/2021).
Veri Peri, lanjut Pressman, merepresentasikan optimisme di masa mendatang. "Warna tersebut menyimbolkan masa depan. Ada kesan sukacita dan bahagia yang kita dambakan, lalu rasa percaya diri yang bebas, serta punya jiwa kreativitas," ungkapnya.
Veri Peri jadi tren warna 2022 versi Pantone. (Foto: Dok. Pantone) |
Khusus tren warna 2022, Pantone membuat gebrakan. Bila biasanya arsip warna Pantone menjadi referensi, kali ini Pantone benar-benar menciptakan warna baru.
"Penting bagi kami untuk menghadirkan sebuah warna baru, karena kami memiliki visi baru untuk dunia sekarang," kata Direktur Eksekutif Pantone Leatrice Eiseman.
Tren Warna 2022 Pantone dan Teknologi
Perkembangan teknologi menjadi salah satu alasan Pantone mengukuhkan Veri Peri sebagai tren warna 2022.
Pantone disebut terilhami oleh fenomena alat pembayaran baru, NFT (non-fungible tokens), dan kehadiran pesawat khusus kek luar angkasa untuk rekreasi, serta metaverse yang diusung oleh Mark Zuckerberg.
Pantone pun menggandeng Microsoft untuk peluncuran tren warna tahun depan. Nantinya, Veri Peri akan tersedia di semua aplikasi keluaran Microsoft dalam bentuk screensaver digital dan opsi interface untuk PowerPoint, Teams, Edge dan Windows.
Eisemen berharap, kehadiran Veri Peri sebagai tren warna 2022 dapat membuat orang lebih mengapresiasi peran warna. "Tujuan kami saat pertama kali menciptakan tren warna adalah membiasakan orang-orang berbicara tentang peran warna. Dan ketika hal tersebut terjadi, mereka akan sadar betapa warna sangat berperan penting dalam kehidupan sehari-hari, tapi selalu disia-siakan," katanya.
(dtg/dtg)
Home & Living
Tidur Jadi Lebih Nyaman! Kasur dari Turu Lana Ini Bikin Tidur Kamu Makin Berkualitas!
Home & Living
Lovise Sofa Anna Tierslice, Sofa Estetik yang Bikin Ruangan Kamu Seperti di Internet!
Health & Beauty
Sering Pegal dan Cepat Capek? Review Swisse Ultiboost Calcium & Vitamin D untuk Kesehatan Tulang
Fashion
Bikin Kamu Tampil Keren dan Tetap Nyaman dengan Pilihan Sepatu Ini
Japandi Tak Sekadar Tren Interior, Kini Hadir Lewat Perangkat Rumah Tangga
Mau Mencuci Hijab Pakai Mesin Cuci? Simak 5 Tips Ini Biar Tetap Awet
5 Cara Sustainable Living yang Mudah Diterapkan di Rumah
4 Rekomendasi Elektronik Rumah untuk Upgrade di Awal Tahun 2026
Tanpa Disadari 5 Kesalahan Ini Bisa Bikin Kulkas Boros Listrik
Ramalan Zodiak 4 Januari: Aries Banyak Peluang, Taurus Jangan Putus Asa
Potret Celine Evangelista Umrah Bareng Anak, Cantik Natural Tanpa Makeup
Di Balik Status Miliarder Beyonce, Upah Buruh Brand Fashionnya Cuma Rp 8 Ribu
5 Benda yang Layak Dibeli untuk Oleh-oleh saat Traveling












































Veri Peri jadi tren warna 2022 versi Pantone. (Foto: Dok. Pantone)