Hijab Hunt 2023
Ini Motivasi Para Peserta Audisi Emeron Hijab Hunt 2023 di Bandung
Setelah audisi Emeron Hijab Hunt 2023 di Jabodetabek dan Surabaya, kini audisi offline terakhir ada di Bandung. Para peserta yang sudah datang mengungkapkan motivasinya mengikuti audisi Emeron Hijab Hunt 2023.
Pada 2023, Hijab Hunt bersama Emeron hadir membawa konsep baru dengan tema #HijaberXpresi. Tujuan dari Emeron Hijab Hunt 2023 mencari kreator konten muslimah yang kreatif dan berani berekspresi di media sosial.
Audisi Emeron Hijab Hunt 2023 di Bandung. Foto: Gresnia/Wolipop. |
Di audisi kota Bandung, kamu akan bertemu dengan para juri, yaitu Tantri Namirah, Indah Sundari salah satu alumni Hijab Hunt yang sekarang menjadi kreator konten, dan juga Redaktur Pelaksana Wolipop yaitu Eny Muhidin. Audisi juga masih akan dipandu oleh duo kakak beradik kocak Arafah Rianti dan Halda Rianta lho!
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Wolipop sudah berbicara dengan salah satu peserta yaitu Tikiawati atau akrab disapa Tikia. Wanita yang berusia 26tahun itu mengatakan aktif membuat konten tentang hijabdi akun media sosialnya. Dia mengaku sebelumnya pernah ikut audisi Hijab Hunt pada tahun 2015.
Peserta audisi Emeron Hijab Hunt 2023 di Bandung. (Foto: Gresnia/Wolipop) |
"Tahu acara ini dari Instagramnya Hijab Hunt. Sebelumnya tahun 2015 pernah ikutan belum lolos waktu itu. Aku mencoba lagi untuk berekspresi. Motivasi aku ingin mengajak muslimah berkreasi dengan berhijab karena hijab bukan hambatan melainkan sebuah keanggunan dan menjadi kebahagiaan dalam berekpresi. Target aku sendiri membuat konten kreatif sekonsisten mungkin dan menang," kata Tikia kepada Wolipop sebelum mulai audisi Emeron Hijab Hunt 2023 di Lobby Plaza Trans Studio Mall, Bandung (1/7/2023).
Selanjutnya ada Naila Indra Davina (17 tahun). Remaja yang tinggal di Sukabumi, Jawa Barat ini membuat konten tentang profil diri dan advokasi pendidikan. Tikia mengucapkan antusias ketika ikut audisi.
"Masya Allah senang karena diberikan kesempatan untuk mengikuti kompetisi hijab tahun ini. Apalagi menyongsong tentang content creator hijab. Motivasi saya mengikuti pemilihan ini untuk membuat massa dan mengubah stigma masyarakat bahwasanya hijab bisa berekspresi tanpa batasan," jelasnya.
Selanjutnya, Wolipop mewawancarai Sarah Soraya (19 tahun) yang tinggal di Leuwipanjang. Dia mengunggah konten tentang review baju muslimah di akun Instagramnya.
"(Emeron Hijab Hunt 2023) salah satu role model saya motivasi saya dari acara ini yaitu menjadi acuan semangat saya untuk terus belajar menjadi content creator," pungkasnya.
Suasana audisi Emeron Hijab Hunt 2023 di Bandung. (Foto: Gresnia/Wolipop) |
Setelah registrasi, Wolipop kemudian menghampiri Nuryanti(24 tahun) Wanita yang akrab disapa Nella ini aktif membuat konten tentang podcast dengan berbagai tema.
"Aku tahu acara ini dari idola aku Arafah Arianti di Instagram nya. Motivasi aku ikutan acara ini untuk mengembangkan konten-konten yang lebih menginspirasi lagi ke depannya dan bermanfaat buat orang lain serta memberikan edukasi kepada para penontonnya," pungkasnya.
(dtg/dtg)
Home & Living
Sekali Coba Susah Balik! Handuk Premium Ini Harus Kamu Punya, Cek Alasannya
Home & Living
Satu Set Alat Ini Memudahkan Pekerjaan Kamu! TEKIRO Socket Set Harus Kamu Miliki di Rumah
Home & Living
Nggak Perlu Capek Bersihin WC! Notale Spin Scrubber Ini Memudahkan Pekerjaan, Harus Ada di Rumah
Home & Living
Cari Dudukan Santai yang Empuk dan Estetik? Pilihan Bean Bag Ini Layak Jadi Andalan
Eksplorasi Bordir dan Motif Floral untuk Baju Lebaran 2026 dari Bwbyaz
Kaleidoskop 2025
Ini 7 Tren Hijab 2025: Pashmina Meleyot, Motif hingga Menjuntai
Kaleidoskop 2025
Ini Brand Hijab yang Menguasai Tren 2025, dari Lafiye hingga Na The Label
Bank Mega Syariah Resmi Luncurkan Program Loyalitas MPC Points
Juara Emeron Hijab Hunt Nakeisha Rilis Single Nanti, Ini Kisah di Baliknya
Desta Remake Foto Keluarga di Korea, Kompak Bareng Natasha Rizki & 3 Anak
Potret Jisoo BLACKPINK Ultah, Traktir 103 Fans Makan Hingga Bagi-bagi iPhone
Viral Verificator
Viral Pengantin Curhat Pakai Makeup Artist Pilihan Keluarga Mertua, Bikin Nangis
8 Foto Pernikahan Putri Gordon Ramsay, Terungkap Pakai Gaun Pengantin Elie Saab














































