Laporan dari Austria
Mengintip Persiapan Fashion Show Shafira di Swarovski Kristallwelten, Austria
Kiki Oktaviani - wolipop
Kamis, 19 Mei 2016 11:48 WIB
Jakarta
-
Brand busana muslim Shafira kembali menggelar fashion show di kancah internasional. Setelah pamer karya di ajang Couture Fashion Week (CFW) di New York pada September 2015 lalu, brand busana muslim yang telah berdiri selama 27 tahun itu kembali go international. Kali ini mereka menampilkan peragaan busana di Austria. Tepatnya di Swarovski Kristallwelten yang merupakan kantor sekaligus museum Swarovski, Rabu (18/5/2016).
Fashion show dimulai pukul tiga sore, namun para tim sudah bersiap-siap sejak pagi. Fashion show tersebut merupakan peragaan busana private yang hanya ditonton oleh para member loyal Shafira, pihak Swarovski dan brand ambassador Zoya, Ivan Gunawan.
Wolipop berkesempatan mengintip persiapan sebelum fashion Show dimulai. Terlihat desainer Shafira, Shetyawan dan tim sibuk memasang hijab untuk model.
Kelima model yang akan tampil tersebut sebelumnya belum pernah fashion show menggunakan hijab. Mereka takjub wanita muslim bisa menggunakannya setiap hari.
"Nggak masalah pakai hijab, tapi tidak tahu bagaimana rasanya jika menggunakannya seharian," kata Nina saat bersiap-siap.
Di kantor dan museum Swarovski itu, Shafira menampilkan lima busana masterpiece yang merupakan koleksi dari Twenties Metropolis yang sempat ditampilkan di Indonesia Fashion Week 2016. Namun, busana dari material Songket silungkang itu tampak lebih spesial karena ditambah lebih banyak lagi kristal Swarovski.
Banyaknya Swarovski yang digunakan, membuat gaun yang didominasi warna pink itu terasa lebih berat. "Sedikit berat, tapi gaun ini sangat cantik," puji Katarina.
(kik/eny)
Fashion show dimulai pukul tiga sore, namun para tim sudah bersiap-siap sejak pagi. Fashion show tersebut merupakan peragaan busana private yang hanya ditonton oleh para member loyal Shafira, pihak Swarovski dan brand ambassador Zoya, Ivan Gunawan.
Wolipop berkesempatan mengintip persiapan sebelum fashion Show dimulai. Terlihat desainer Shafira, Shetyawan dan tim sibuk memasang hijab untuk model.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
![]() |
Kelima model yang akan tampil tersebut sebelumnya belum pernah fashion show menggunakan hijab. Mereka takjub wanita muslim bisa menggunakannya setiap hari.
"Nggak masalah pakai hijab, tapi tidak tahu bagaimana rasanya jika menggunakannya seharian," kata Nina saat bersiap-siap.
Di kantor dan museum Swarovski itu, Shafira menampilkan lima busana masterpiece yang merupakan koleksi dari Twenties Metropolis yang sempat ditampilkan di Indonesia Fashion Week 2016. Namun, busana dari material Songket silungkang itu tampak lebih spesial karena ditambah lebih banyak lagi kristal Swarovski.
Banyaknya Swarovski yang digunakan, membuat gaun yang didominasi warna pink itu terasa lebih berat. "Sedikit berat, tapi gaun ini sangat cantik," puji Katarina.
(kik/eny)
Olahraga
3 Rekomendasi Topi Renang Silikon yang Nyaman Dipakai, Rambut Lebih Terlindungi Saat Berenang
Perawatan dan Kecantikan
Parfum Andalan untuk Siang Hari, Wangi Clean & Fresh yang Nyaman Dipakai Seharian!
Perawatan dan Kecantikan
Cleanser Andalan dari Korea untuk Kulit Sensitif & Berjerawat, Bersih Maksimal Tanpa Drama!
Olahraga
Latihan Kekuatan Tangan Fleksibel Tanpa Ribet dengan Handgrip Adjustable yang Fungsional
Artikel Terkait
ARTIKEL LAINNYA
Viral Rompi Lepas Pasang Jadi Tren Baju Lebaran, Ini Harganya di Tanah Abang
Rompi Lepas Pasang Jadi Tren Baju Lebaran 2026, Raup Cuan Ratusan Juta
Cara Tak Terduga Klamby Rilis Koleksi Lebaran 2026, Dibungkus Film Musikal
Eksplorasi Bordir dan Motif Floral untuk Baju Lebaran 2026 dari Bwbyaz
Kaleidoskop 2025
Ini 7 Tren Hijab 2025: Pashmina Meleyot, Motif hingga Menjuntai
Most Popular
1
7 Potret Siraman Anak Tommy Soeharto, Tata Cahyani Curi Atensi Berkebaya Floral
2
Foto: Transformasi Bradley Cooper Jadi Lebih Muda, Bikin Pangling Dikira Oplas
3
Most Popular: Viral Pengantin Paling Tak Bahagia, Muka Suram di Pernikahan
4
Ramalan Shio 2026
Rezeki Mengalir Deras! 5 Shio Paling Beruntung di Tahun 2026
5
Viral 'Poverty Challenge' Bikin Murka, Pamer Mi Instan di Atas Ferrari
MOST COMMENTED












































