Hati-hati, Terlalu Sering Menatap Layar Ponsel Bisa Picu Penuaan Dini
Hati-hati, kebiasaan menatap layar ponsel bisa menyebabkan penuaan dini. Para ahli kecantikan kulit telah memperingatkan efek buruk penggunaan ponsel secara berlebihan terhadap tampilan kulit.
Saat menatap layar ponsel, kita akan melihat ke bawah dan otomatis kepala akan menunduk. Jika dilakukan terus-menerus, dapat menyebabkan ketegangan pada leher dan munculnya garis-garis di kulit.
Selain itu, 'cahaya biru' yang terpancar dari layar ponsel bisa memicu penuaan dini karena menghasilkan molekul yang merusak sel-sel kulit. Akibatnya kulit jadi kehilangan elastisitas dan muncul hiperpigmentasi.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Penelitian yang dilakukan perusahaan skincare LYMA menemukan, pencarian di Google terhadap dua masalah kulit tersebut (munculnya garis-garis di kulit dan penuaan dini) meningkat hingga 130 persen dalam beberapa minggu terakhir.
"Kalian mungkin familiar dengan istilah 'tech neck', yang berhubungan dengan nyeri leher atau bahu kronis, tapi 'kerutan digital' adalah dampak yang langsung terlihat," jelas pendiri LYMA, Lucy Goff, seperti dikutip dari Female First.
Asosiasi Ahli Bedah Plastik Estetika Inggris juga telah memprediksi bahwa operasi wajah dan leher akan menjadi salah satu prosedur yang paling umum dilakukan tahun ini.
"Leher kita menua lebih cepat dibandingkan wajah.Kita semua selalu terhubung (secara online), jadi tidak mengherankan jika kita melihat tanda-tanda penggunaan ponsel yang berlebihan di leher," tuturnya.
Lucy menambahkan peningkatan risiko 'kerutan digital' - penuaan dini di area leher disebabkan karena terlalu lama menatap layar ponsel. Ada dua tipe kerutan di leher, yakni kerutan vertikal dan horizontal.
Keduanya bisa saja dipicu faktor genetik. Namun untuk kerutan horizontal, garis-garisnya akan semakin dalam akibat menatap ponsel terus-menerus.
Untuk mencegahnya, sebisa mungkin meminimalkan penggunaan ponsel, hanya untuk hal-hal penting. Lakukan perawatan anti-penuaan secara teratur dengan rajin memakai serum pengencang kulit, pelembap dan oleskan skincare dengan gerakan dari bawah mengarah ke atas.
(hst/hst)
Elektronik & Gadget
Bikin Sejuk Dimanapun Kamu! Intip 3 Rekomendasi Kipas Mini Portable Di Bawah 200 Ribu
Hobbies & Activities
4 Novel Ini Menggugah Rasa dan Pikiran, Layak Dibaca Sekali Seumur Hidup
Elektronik & Gadget
Vivo iQOO 15: Flagship Baru Super Kencang dengan Snapdragon 8 Elite Gen 5 & Layar 144Hz
Elektronik & Gadget
KiiP Wireless EW56: Power Bank Magnetik yang Bikin Hidup Lebih Praktis
Nggak Cuma Enak Jadi Camilan, Dark Chocolate Juga Bisa Memperlambat Penuaan
Studi Ungkap Bawang Putih Ternyata Bisa Jadi Mouthwash Alami Lawan Bakteri
Tipe Orang Saat Olahraga Berdasarkan Zodiaknya: Mana yang Kamu Banget?
Bukan karena Pewarnaan, 80% Rambut Wanita Indonesia Rusak karena Ini
Fakta! Kentut Wanita Lebih Bau Dibanding Pria, Ada Penjelasan Ilimiahnya
9 Potret Thalia 'Rosalinda' Tak Menua Bak Vampir, Ini Rahasia Awet Mudanya
9 Aktor Drama China Pendek yang Wajah Gantengnya Sering Muncul di HP
8 Cara Menyadarkan Teman yang Cinta Buta, Tanpa Merusak Persahabatan
Gelar Miss Universe Finland 2025 Dicopot Usai Unggahan Rasis











































