3 Cara Praktis Agar Tubuh Tetap Fit Saat Mengetik di Kantor
Hestianingsih - wolipop
Rabu, 20 Apr 2016 11:06 WIB
Jakarta
-
Lingkungan kerja, terutama di kantor kerap membatasi gerak karyawannya karena harus mengetik atau menyelesaikan pekerjaan di belakang meja, Seperti dikutip dari Female First, orang rata-rata duduk 8,9 jam per hari di kantornya. Terlalu banyak duduk dan berdiam diri (meskipun jari jemari Anda bekerja di depan kantor) akan menimbulkan efek negatif bagi tubuh mulai dari postur tubuh tidak sempurna, sakit pinggang, varises hingga masalah kesehatan lainnya.
Lalu apa yang mesti dilakukan agar pekerjaan tidak menjadi 'bumerang' bagi para pekerja kantoran? Pakar fitnes Lucy Wyndham-Read memberikan beberapa tips praktis agar tubuh tetap sehat dan fit selama beraktivitas di kantor.
1. Tipuan Es Batu
Postur tubuh sangat terpengaruh oleh kebiasaan Anda duduk seharian di kursi kantor sambil mengetik. Ketika mengetik, tubuh cenderung akan membungkuk dan jika terus dibiasakan bukan tidak mungkin postur tubuh bungkuk akan menjadi permanen. Ada cara cepat untuk mengubah postur bungkuk Anda menjadi lebih tegap.
Setiap meja kantor pasti tersedia post-it, atau kertas memo tempel. Tulislah 'es batu' pada kertas memo dan tempelkan di salah satu sudut layar komputer Anda. Setiap kali mata Anda melirik memo tersebut, bayangkan seseorang menjatuhkan es batu ke punggung. Jika dibiasakan, tubuh Anda akan refleks langsung tegak, sehingga postur tubuh menjadi lebih baik. Tidak yakin? Anda bisa mencobanya saat ini juga.
2. Aturan 20 Menit
Cobalah untuk bangun dari kursi Anda setiap 20 menit sekali. Bila perlu pasang alarm untuk mengingatkan. Anda bisa hanya berdiri beberapa menit sambil meregangkan tubuh, berjalan-jalan sebentar, ke pantry untuk ambil air minum, ke toilet atau sekadar melemaskan kaki dan tangan. Ketika seseorang duduk untuk waktu yang lama, metabolisme tubuh bisa melambat dan bisa memengaruhi kemampuan tubuh untuk mengatur gula darah, tekanan darah dan mengolah lemak.
3. Derap Langkah 'Rahasia'
Hanya dua menit, tapi bermanfaat untuk membuat tubuh lebih fit dan tidak pegal-pegal saat bekerja di kantor. Duduk dengan postur tubuh yang baik lalu buka kedua kaki selebar pinggul Anda. Angkat dan turunkan kaki kiri-kanan secara bergantian, seolah Anda sedang melangkah di barisan marching band. Tentu saja, derap langkah dilakukan tanpa bersuara karena bisa mengganggu rekan kerja lainnya. Lakukan selama dua menit untuk memberikan kaki Anda olahraga ringan sehingga saat selesai bekerja tubuh maupun kaki tidak terlalu kaku. (hst/hst)
Lalu apa yang mesti dilakukan agar pekerjaan tidak menjadi 'bumerang' bagi para pekerja kantoran? Pakar fitnes Lucy Wyndham-Read memberikan beberapa tips praktis agar tubuh tetap sehat dan fit selama beraktivitas di kantor.
1. Tipuan Es Batu
Postur tubuh sangat terpengaruh oleh kebiasaan Anda duduk seharian di kursi kantor sambil mengetik. Ketika mengetik, tubuh cenderung akan membungkuk dan jika terus dibiasakan bukan tidak mungkin postur tubuh bungkuk akan menjadi permanen. Ada cara cepat untuk mengubah postur bungkuk Anda menjadi lebih tegap.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
2. Aturan 20 Menit
Cobalah untuk bangun dari kursi Anda setiap 20 menit sekali. Bila perlu pasang alarm untuk mengingatkan. Anda bisa hanya berdiri beberapa menit sambil meregangkan tubuh, berjalan-jalan sebentar, ke pantry untuk ambil air minum, ke toilet atau sekadar melemaskan kaki dan tangan. Ketika seseorang duduk untuk waktu yang lama, metabolisme tubuh bisa melambat dan bisa memengaruhi kemampuan tubuh untuk mengatur gula darah, tekanan darah dan mengolah lemak.
3. Derap Langkah 'Rahasia'
Hanya dua menit, tapi bermanfaat untuk membuat tubuh lebih fit dan tidak pegal-pegal saat bekerja di kantor. Duduk dengan postur tubuh yang baik lalu buka kedua kaki selebar pinggul Anda. Angkat dan turunkan kaki kiri-kanan secara bergantian, seolah Anda sedang melangkah di barisan marching band. Tentu saja, derap langkah dilakukan tanpa bersuara karena bisa mengganggu rekan kerja lainnya. Lakukan selama dua menit untuk memberikan kaki Anda olahraga ringan sehingga saat selesai bekerja tubuh maupun kaki tidak terlalu kaku. (hst/hst)
Fashion
Outfit Hacks Cowok! 5 Barang yang Instantly Bikin Kamu Kelihatan Lebih Mahal dari Harganya
Fashion
Ingin Tampil Feminin dan Lebih Stylish dengan Bawahan Rok? Cek Koleksi Menariknya di Sini!
Fashion
Pilihan Aksesori Simpel yang Bikin Gaya Kamu Terlihat Lebih Keren
Fashion
Cari Dompet Kulit Awet Biar Bisa Dipakai Lama? Produk dari ROUNN Ini Bisa Jadi Jawabannya
Artikel Terkait
ARTIKEL LAINNYA
Benarkah Beras Porang Bagus untuk Diet? Ini Fakta dan Manfaatnya
5 Minuman yang Baik untuk Kesehatan Pencernaan, Atasi Perut Kembung
5 Makanan Terbaik untuk Buka Puasa Diet IF, Kenyang Lebih Lama dan BB Turun
Tak Hanya Minyak Berlebih, Ini Penyebab Jerawat di Wajah
Kenali Jenis-Jenis Jerawat dan Cara Merawatnya dengan Tepat
Most Popular
1
7 Foto Giorgino Abraham-Yasmin Napper, 4 Tahun Pacaran Beda Agama Kini Putus
2
Kim Ji Won Diduga Kena Imbas Skandal Kim Soo Hyun Meski Drakornya Viral
3
9 Drama China 2025 Rating Tertinggi, Terbaru Shine On Me
4
Ramalan Zodiak Taurus 2026: Perlahan Bangkit, Perubahan Besar Menanti
5
Sophie Turner Ungkap Tak Sempat Kencan Usai Rumor Pacaran dengan Chris Martin
MOST COMMENTED











































