Kenali Khasiat Buah Naga untuk Kecantikan Kulit Anda
Daniel Ngantung - wolipop
Selasa, 22 Mar 2016 19:15 WIB
Jakarta
-
Buah yang satu ini terkenal dengan rupa kulitnya yang menyerupai kulit naga. Tapi di balik rupanya yang aneh, buah naga menyimpan khasiat untuk kecantikan kulit Anda.
Buah naga atau pitaya merupakan bagian dari keluarga kaktus. Biasanya tumbuh di daerah-daerah beriklim tropis.
Ada dua jenis buah naga yang dapat dibedakan berdasarkan warna dagingnya, yakni merah dan putih. Ciri khas lainnya, terdapat bebijian berupa bintik-bintik hitam di dagingnya.
Meski bentuk buah naga mungkin kurang menggugah selera seperti buah lainnya, jangan remehkan khasiatnya.
Menurut Despina Hyde, M.S., R.D., dari NYU Langone Medical Center, buah naga kaya akan serat yang dapat menjaga kesehatan saluran pencernaan Anda.
"Serat dalam buah naga dapat membantu pencernaan," kata Despina seperti dikutip dari Shape.com. Kandungan zat besinya juga berkhasiat dalam menormalkan gula darah, menurunkan kolestrol jahat serta memperlancar asupan oksigen ke dalam darah.
Selain pencernaan dan kolestrol, buah ini juga berdampak positif bagi penampilan fisik Anda. Itu berkat kandungan vitamin C yang melimpah untuk membantu memperbaiki jaringan-jaring tubuh yang rusak. Salah satunya jaringan kulit sehingga kesehatan dan kecantikan kulit tetap terjaga.
Tidak hanya itu, sebuah studi di African Journal of Biotechnology mengungkap, buah naga merah memiliki antioksidan yang dapat menetralisir tubuh dari berbagai jenis radikal bebas penyebab kanker.
Jadi, jangan ragu untuk memasukkan buah naga dalam menu sehari-hari Anda.
(dng/dng)
Buah naga atau pitaya merupakan bagian dari keluarga kaktus. Biasanya tumbuh di daerah-daerah beriklim tropis.
Ada dua jenis buah naga yang dapat dibedakan berdasarkan warna dagingnya, yakni merah dan putih. Ciri khas lainnya, terdapat bebijian berupa bintik-bintik hitam di dagingnya.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
![]() |
Menurut Despina Hyde, M.S., R.D., dari NYU Langone Medical Center, buah naga kaya akan serat yang dapat menjaga kesehatan saluran pencernaan Anda.
"Serat dalam buah naga dapat membantu pencernaan," kata Despina seperti dikutip dari Shape.com. Kandungan zat besinya juga berkhasiat dalam menormalkan gula darah, menurunkan kolestrol jahat serta memperlancar asupan oksigen ke dalam darah.
Selain pencernaan dan kolestrol, buah ini juga berdampak positif bagi penampilan fisik Anda. Itu berkat kandungan vitamin C yang melimpah untuk membantu memperbaiki jaringan-jaring tubuh yang rusak. Salah satunya jaringan kulit sehingga kesehatan dan kecantikan kulit tetap terjaga.
Tidak hanya itu, sebuah studi di African Journal of Biotechnology mengungkap, buah naga merah memiliki antioksidan yang dapat menetralisir tubuh dari berbagai jenis radikal bebas penyebab kanker.
Jadi, jangan ragu untuk memasukkan buah naga dalam menu sehari-hari Anda.
(dng/dng)
Fashion
Ingin Tampil Feminin dan Lebih Stylish dengan Bawahan Rok? Cek Koleksi Menariknya di Sini!
Fashion
Pilihan Aksesori Simpel yang Bikin Gaya Kamu Terlihat Lebih Keren
Fashion
Cari Dompet Kulit Awet Biar Bisa Dipakai Lama? Produk dari ROUNN Ini Bisa Jadi Jawabannya
Health & Beauty
Dua Serum PDRN Favorit Banyak Orang, Fokus Regenerasi dan Hidrasi Kulit!
Artikel Terkait
ARTIKEL LAINNYA
Benarkah Beras Porang Bagus untuk Diet? Ini Fakta dan Manfaatnya
5 Minuman yang Baik untuk Kesehatan Pencernaan, Atasi Perut Kembung
5 Makanan Terbaik untuk Buka Puasa Diet IF, Kenyang Lebih Lama dan BB Turun
Tak Hanya Minyak Berlebih, Ini Penyebab Jerawat di Wajah
Kenali Jenis-Jenis Jerawat dan Cara Merawatnya dengan Tepat
Most Popular
1
Ditangkap Bersama, Kisah Pacaran 20 Tahun Presiden Venezuela & Istri Disorot
2
8 Foto Bridesmaid Proposal Ranty Maria, Cantik Pancarkan Aura Calon Manten
3
TikTok Viral Verificator
Viral Pengantin di Bekasi Nikah Hanya di KUA Tanpa Resepsi, Bikin Iri Netizen
4
Benarkah Beras Porang Bagus untuk Diet? Ini Fakta dan Manfaatnya
5
Ramalan Zodiak Aries 2026: Karier Melesat, Nama Jadi Perbincangan
MOST COMMENTED












































