Terlalu Sering Pakai Smartphone Bisa Buat Leher Cepat Keriput
Smartphone kini jadi salah satu kebutuhan primer di kalangan masyarakat perkotaan. Saat berjalan, di mobil, kantor bahkan menjelang tidur banyak yang tidak bisa lepas dari gadget yang satu ini.
Secara konstan memandang layar smartphone setiap hari ternyata memberikan dampak negatif pada kulit, yaitu membuatnya lebih cepat menua. Saat menggunakan smartphone, kepala otomatis akan selalu menunduk dan itu akan menyebabkan terjadinya pembentukan keriput serta garis-garis halus di sekitar leher.
Keriput pada leher dan dagu yang disebabkan oleh pemakaian smartphone dan komputer ini disebut Techneck dan bisa membuat tampilan wajah terlihat lebih tua dan kurang menarik. Seperti yang diungkapkan Dean Nathanson, Managing Director CACI --klinik khusus facelift tanpa operasi-- para penggila teknologi kini mulai menyadari terbentuknya kerutan di sekitar leher yang bisa mengganggu penampilan. Meski begitu, kebiasaan menggunakan smartphone terlalu sering tampaknya tidak akan berkurang.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Selain menyebabkan kerutan pada leher, terlalu sering menggunakan smartphone juga berdampak pada postur tubuh terutama punggung. Sakit pada punggung menjadi keluhan nomor satu pada para pengguna smartphone.
"Tubuh kita tidak dirancang untuk berada pada posisi yang sama dalam waktu lama dan banyak orang postur tubuhnya jadi tidak bagus karena hal ini. Kini banyak pasien yang datang ke klinik fisioterapi dengan masalah pada leher, punggung dan bahu juga rasa sakit di pergelangan tangan," tutur Josh Catlett, seorang ahli fisioterapi.
Oleh karena Josh menyarankan pentingnya mengurangi pemakaian smartphone sehari-hari. Setidaknya hindari menggunakan smartphone saat makan siang dengan tidak membawa alat tersebut ketika pergi ke kantin atau restoran. (hst/kik)
Fashion
Ingin Tampil Feminin dan Lebih Stylish dengan Bawahan Rok? Cek Koleksi Menariknya di Sini!
Fashion
Pilihan Aksesori Simpel yang Bikin Gaya Kamu Terlihat Lebih Keren
Fashion
Cari Dompet Kulit Awet Biar Bisa Dipakai Lama? Produk dari ROUNN Ini Bisa Jadi Jawabannya
Health & Beauty
Dua Serum PDRN Favorit Banyak Orang, Fokus Regenerasi dan Hidrasi Kulit!
Benarkah Beras Porang Bagus untuk Diet? Ini Fakta dan Manfaatnya
5 Minuman yang Baik untuk Kesehatan Pencernaan, Atasi Perut Kembung
5 Makanan Terbaik untuk Buka Puasa Diet IF, Kenyang Lebih Lama dan BB Turun
Tak Hanya Minyak Berlebih, Ini Penyebab Jerawat di Wajah
Kenali Jenis-Jenis Jerawat dan Cara Merawatnya dengan Tepat
Ditangkap Bersama, Kisah Pacaran 20 Tahun Presiden Venezuela & Istri Disorot
Fan Bingbing Ungkap Rahasia Awet Muda di Usia 44 Tahun, Pakai 700 Masker
Ramalan Zodiak Taurus 2026: Perlahan Bangkit, Perubahan Besar Menanti
Benarkah Beras Porang Bagus untuk Diet? Ini Fakta dan Manfaatnya











































