Kategori Berita
Daerah
Layanan
Detik Network

Tren Fashion 2013, dari Kota New York sampai Paris

Alissa Safiera - wolipop
Jumat, 08 Mar 2013 17:04 WIB

Anda menyukai artikel ini

Artikel disimpan

Dok. Vogue
Jakarta - Pekan mode terbesar dunia baru saja usai, dimulai di Kota New York (06/02/2013) dan ditutup dengan Paris pada hari Rabu (06/03/2013). Tren fashion terbaru untuk musim dingin pun rampung dipamerkan. Apa saja tren fashion yang dikeluarkan desainer dan rumah mode dunia untuk tahun ini? Lihat ulasannya dengan klik next.

1. Skirt Over Pants

Tren menumpuk rok dan celana dalam 1 tampilan, tampak jadi highlight dalam koleksi musim dingin tahun ini. Dimulai dari koleksi Mulberry di London, dan berlanjut di Milan dari Emporio Armani, Etro dan Max Mara. Anthony Vaccarello, Issey Miyake dan Stella McCartney dari Paris Fashion week juga tak mau kalah menghadirkan tren satu ini.

2. Quilted (Jahit Tindas)

Busana dengan detail ini memberi volume pada tubuh. Dibuat dalam kreasi jaket, mantel, sampai celana. Desainer seperti Michael Kors, Rag & Bone, DKNY dan Just Cavalli tampak mempresentasikan tren ini.

3. Round Shoulder

Potongan yang dibuat membulat di daerah pundak memberi kesan modern dalam penampilan beberapa desainer seperti Proenza Schouler, Victoria Beckham, Donna Karan, Christopher Kane dan juga Alexander Wang.

4. Blazer & Belt

Busana kantor yang formal dan konvensional bisa tampil lebih stylish dengan tambahan belt yang dipakai diatas blazer. Tengok inspirasi dari koleksi Louis Vuitton untuk tetap tampil profesional atau John Galliano yang lebih edgy.

5. Suit

Tampilan office look dengan setelan bermotif senada jadi favorit para desainer dari berbagai show di pekan mode kali ini. Untuk mengikuti tren ini, koleksi dari Christian Dior, Balenciaga, Stella McCartney, Bottega Veneta, atau Marc by Marc Jacobs bisa jadi inspirasi Anda.

6. Biker Jacket

Jaket ala biker yang edgy kembali menjadi tren di tahun ini. Kesan maskulin hadir dalam kreasi jaket dari Rebeca Taylor, Blumarine, Guy Laroche, Acne dan Givenchy.

7. Boot Selutut

Musim dingin identik dengan sepatu boot untuk membuat kaki tetap hangat. Agar tetap stylish, para desainer pun mengkreasikan variasi boot selutut. Tommy Hilfiger, Chanel, H&M, Calvin Klein dan Marni adalah beberapa desainer yang mengeluarkan tren ini.
(asf/fer)

Anda menyukai artikel ini

Artikel disimpan

Artikel Fokus Selanjutnya
Artikel Terkait
Detiknetwork
Hide Ads